Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Biasanya cover sebuah game sepak bola menampilkan para pemainnya. Namun bisa jadi karena ini sebuah game sepak bola dari developer yang lebih identik dengan game RPG-nya, Square Enix justru memajang manager Arsenal, Arsène Wenger di cover terdepan untuk salah satu game mobile barunya, Champ Man 15 – mungkin itu kependekan dari Championship Manager. Game sepak bola, lebih tepatnya, game simulasi manajemen sepak bola. Mungkin karena itulah mereka memilih memajang muka sang manajer di sana. Namun ketika mengetahui developernya, tetap saja terlihat aneh. Dalam Champ Man 15 kalian dapatkan semua yang diperlukan sebuah game untuk menjadi sebuah simulasi manajemen sepak bola. Kalian bisa memilih dari 440 tim dari 23 liga bersar, dengan akses pemain dari Inggris, Skotlandia, Prancis, Jerman, ITalia, Spanyol, Argentina, Brasil, Rusia, Turki, Arab Saudi, Belanda dan Portugal. Kemudian kalian bisa merencanakan formasi, melatih pemain, memperdagangkan nama yang tepat untuk memperkuat tim, dan kemudian mengadunya dalam sebuah pertandingan simulasi yang dijalankan AI, seperti tipikal game manager sepak bola lainnya.
Top In-App Purchase
- Coaching Badge - Rp 12 ribu
- Starter Pack - Rp 12 ribu
- Medium Board Investment - Rp 119 ribu
- Small Board Investment - Rp 59 ribu
- Huge Board Investment - Rp 599 ribu
- Large Board Investment - Rp 229 ribu
- Dapatkan Champ Man 15 versi iOS melalui Apple App Store. Membutuhkan iOS minimal versi 7.0 dengan jatah storage 43.6 MB.
- Dapatkan Champ Man 15 versi Android melalui Google Play Store. Membutuhkan Android minimal versi 2.3 dengan jatah storage 28 MB.