Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Smash Bandits dirilis di iOS 22 Agustus 2013 lalu. Game racing dengan sudut pandang dari atas tersebut mensimulasikan aksi kejar-kejaran polisi dengan kita yang mengendalikan para bandit. Penulis serasa menemukan nuansa Grand Theft Auto klasik. Dan seperti bayangan kita ketika melihat adegan polisi mengejar penjahat dalam tipikal film aksi balapan, kerusakan obyek di sepanjang jalan karena ditabrak mobil adalah hal yang lumrah terjadi. Dan itu juga menjadi tugas lain selama memainkan Smash Bandits. Selain berhasil mengasapi mobil polisi, makin banyak kerusakan yang ditimbulkan, makin besar yang yang kita dapatkan, dan makin besar peluang mendapatkan kendaraan yang lebih baik. Pertengahan Maret 2014 kemarin, Hutch Games merilis update besar untuk game tersebut, sekaligus merubah judulnya menjadi “Smash Bandits Racing.” Mode baru ditambahkan, juga kendaraan dan konten unlockable baru. Seperti sebelumnya, game ini bisa dimainkan gratis, dengan banyak in-app purchase menggoda, dan dioptimalkan untuk iPhone, iPad, dan iPod touch. Kendaraan yang ditambahkan seperti Hot Rod dan SUV, serta yang paling membantu pemainnya, batasan waktu memainkannya (harus menunggu untuk bisa kembali racing) dihilangkan -- tidak sepenuhnya sih, karena batasan dalam bentuk leel Wanted tersebut masih ada dalam setiap tier race, namun tidak akan menghalangimu untuk langsung mengaspal. Memang IAP-nya berkurang, dan ada lebih banyak mata uang dalam game. Namun iklan juga menghantui sepanjang permainan, dengan satu-satunya cara legal menghilangkannya adalah dengan membeli IAP seharga Rp. 12 ribu. Dalam upgrade ini, kita mendapatkan mode racing baru, seperti 25 “madcap courses” dan banyak hadiah yang bisa didapatkan sepanjang permainan. Untuk mengimbangi insentif tersebut, para polisi yang tergabung dalam Smash City Police Department kini juga mendapatkan senjata baru, helikopter bersenjata misil (yang akan mengejarmu dalam kondisi level Wanted yang tinggi dalam mode Smash), membuat game ini makin menantang. Setidaknya ada 5 tier race, dengan 5 race tiap tier. Totalnya ada 25 racing course yang mengambil setting lingkungan yang sama seperti pada mode Smash biasanya, namun tidak terjadi secara random, ada rute tertentu yang akan sama setiap kali dimainkan. Tier racingnya dipengaruhi tier kendaraan dalam game. Jadi kamu memilih kendaraan mana yang ingin digunakan, kemudian masuk ke dalam 5 race tersebut dimana kamu akan berhadapan dengan 3 AI musuh, yang akan bertambah susah seiring makin tinggi tier yang kamu capai. Memenangkan race akan memberimu mata uang dalam game, dengan race pada tier terakhir yang paling banyak imbalan uangnya. Dengan mencapai posisi pertama setiap race kamu akan membuka trophy-nya. Kemudian memenangkan 5 race dalam satu tier, maka kamu akan mendapatkan versi gold dari kendaraan yang kamu gunakan untuk menang. Dan karena ada beberapa kendaraan yang digunakan dalam tier yang sama, kamu perlu mengalahkan keseluruhan tier dengan setiap kendaraan tersebut untuk membuka versi emasnya. Untuk memenangkan race, kamu juga perlu jeli melihat lingkungan sekeliling lintasan, karena pasti ada banyak jalan pintas dan jalur alternatif. Pada 18 April kemarin Smash Bandit Racing dirilis di Android. Game yang menjadi sekuel dari Smash Cops Heat ini juga ditawarkan gratis di Play Store, dengan IAP yang sama seperti versi iOS-nya. Mekanisnya juga sama, dan memang memaksimalkan layar smartphone iOS yang mungil, bisa dimainkan hanya dengan satu jempol saja. Kamu tinggal menahan ibu jari di belakang mobil untuk menambah gas, gerakkan ke kiri atau kanan untuk mengatur arah laju kendaraan, dan ketika polisi mendekat, tekan tombol cruiser untuk menabraknya. [youtube id="xyqZ7MDBO-Y"] Kamu yang mencari game racing freemium yang menarik untuk mobile, bisa langsung mengunduhnya. Grafisnya mungkin jauh dari papan atas seperti serial Asphalt, namun mekanis dan keasyikan memainkan game ini juga tidak bisa dinilai biasa, bahkan menurut penulis jauh lebih fun. Satu tips, masuk ke setting dalam game, ketik "Enter Gift Code" dan gunakan kode "tarcade" untuk mendapatkan 10,000 in-game credit!
- Dapatkan Smash Bandits Racing versi iOS melalui Apple App Store. Membutuhkan iOS minimal versi 4.3 dan jatah storage 214 MB.
- Dapatkan Smash Bandits Racing versi Android melalui Google Play Store. Membutuhkan Android minimal versi 2.3 dan jatah storage 119 MB.