TUTUP

Ragnarok Online Valkyrie Uprising Resmi Hadir di iOS, Buka Opsi Multiplayer Bersama Android

Ragnarok Online masih tetap bertahan menjadi salah satu game online yang paling digemari selama satu dekade belakangan. Gravity sebagai pengembang pun mencoba ekspansi ke mobile. Dan akhirnya hari ini versi iOS RO Valkyrie Uprising dirilis menemani versi Android-nya.

Ragnarok Online-nya  Gravity (Lyto di Indonesia) tetap bertahan menjadi salah satu game online yang paling digemari selama satu dekade belakangan. Model permainan free-to-play, gameplay sederhana dan karakter anime dengan sprite 2D yang menggoda menjadi beberapa keunggulannya. Januari lalu Gravity mengkonfirmasikan jika MMORPG unggulan mereka itu bakal mendapatkan varian online yang lebih "kecil" untuk Android dan iOS, dengan rencana awal rilis Februari. Memang meleset, namun game yang berjudul Ragnarok Online Valkyrie Uprising tersebut akhirnya resmi dirilis 20 Maret lalu untuk Android, atau hari ini untuk versi iOS-nya. Ragnarok Online Valkyrie Uprising sebenarnya sudah eksis di Korea sejak pertengahan tahun lalu untuk Android dan iOS. Bisa kamu buka link ini dan di sini untuk iOS untuk melihat versi Korea-nya, atau di sini untuk versi portal game Mobage-nya. Untuk versi Korea tersebut memang sudah masuk ke versi yang lebih tinggi. Namun versi internasionalnya, atau lebih tepatnya, hanya dipasarkan untuk pengguna Android dan iOS di US, masih berada di versi 1.0.3. Penulis memang tidak mencoba versi Korea-nya, jadi tidak bisa melihat apakah beda versi yang jauh itu berimbas pada fitur dalam permainannya. Namun sejauh ini, walaupun versi bahasa Inggris Valkyrie Uprising sebenarnya dikhususkan untuk pengguna Amerika Serikat, penulis bisa memasuki server-nya tanpa hambatan dan memainkannya secara online dimana pun juga.

Seperti RO yang kita kenal, Valkyrie Uprising juga bisa dimainkan gratisan, lengkap dengan guild, party (atau mau main solo), pertarungan player-versus-player, raid, tuntutan leveling untuk pembagian status manual, chat dan emoticon, hingga memaksamu berdiri di kota ketika mau menjual sesuatu. Sehingga bisa dikatakan ini adalah versi mini dari RO di PC. Petualanganmu masih sama diarahkan jalan cerita yang sudah di atur di tengah setting Rune Midgard, dimana kamu bisa memilih salah satu dari tiga kelas utamanya, Swordsman, Mage dan Acolyte. Sementara ini baru dua server disediakan, yaitu Mimir dan Poring, dan keduanya cukup lega penulis masuki dan mainkan, tanpa lag. Tentu saja, semua juga bergantung pada koneksi internet mobile-mu.

Oh ya, ketika mendaftarkan New ID di menu awal game ini kamu bisa memilih mau login game menggunakan akun Guest atau Facebook. Guest cocok bagi yang sekadar mencoba-coba dulu, karena semua data dan progress permainanmu hanya akan tercatat di perangkat yang kamu gunakan untuk memainkannya saat ini. Seandainya kamu nanti berganti gadget, maka progress-mu tidak akan berlanjut. Lain jika kamu login menggunakan akun Facebook, seperti tipikal game-game mobile lainnya. Progress-mu tercatat dengan aman, dan data karaktermu bisa tetap digunakan meskipun kamu memainkannya menggunakan perangkat Android / iOS lainnya. Satu lagi, kamu juga tidak bisa bertransaksi jika login dengan akun Guest.

basic controlPlay Store ke versi yang baruRagnarok Online Valkyrie Uprising Ragnarok Violet
  • Download Ragnarok Online Valkyrie Uprising Android versi US / Internasional via Play Store
  • Download Ragnarok Online Valkyrie Uprising Android versi Korea via Play Store
  • Download Ragnarok Online Valkyrie Uprising iOS versi Korea via iTunes Store
  • Download Ragnarok Online Valkyrie Uprising iOS versi US / Internasional via iTunes Store
  • Download APK Ragnarok Online Valkyrie Uprising Android versi US / Internasional via link alternatif dan install secara offline.
Sumber NeoCyon , Gravity , Facebook