TUTUP

Buruan! Pra-Registrasi Blade Waltz Telah Dibuka

Netmarble Games resmi buka Pra-registrasi Blade Waltz. Daftar sekarang, dan dapatkan beragam hadiah menarik seperti 200 Gem, senjata, kostum, dan berbagai item special

Ini dia… yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga. Tepat pada tanggal 21 Oktober 2015 kemarin, pra registrasi Blade Waltz, game mobile bergenre action RPG yang memiliki fitur character tagging dan summon dari Netmarble Games ini, resmi dibuka. Beragam hadiah menarik telah disiapkan bagi kamu yang melakukan pra registrasi sekarang. Beragam senjata, kostum, dan berbagai item special, bisa kamu miliki. Game keren yang bisa dimainkan di iOS dan android ini, dijadwalkan akan siap diluncurkan pada bulan November nanti. Jadi, tunggu apa lagi? Langsung lakukan pra-registrasi Blade Waltz, sekarang juga!

Berikut press release pra-registrasi Blade Waltz dari Netmarble Games:
Netmarble Games (“Netmarble”, Netmarble akan memberikan banyak hadiah kepada semua pemain yang mengikuti pra-registrasi, yaitu 200 Gem dan berbagai item in-game seperti senjata dan kostum terbatas. Perusahaan yang telah menerbitkan banyak game terkenal ini juga akan membagikan pulsa kepada pemain beruntung yang menuliskan kata-kata dukungan pada Netmarble di social media. Selain item dalam game, Netmarble juga akan memberikan hadiah berupa ponsel dan pulsa kepada pemain yang memberikan like atau share posting dari laman Facebook resmi Blade Waltz (https://www.facebook.com/bladewaltzID). Action RPG ‘Blade Waltz’ dari Netmarble juga menghadirkan kontrol serangan kombo yang mudah dengan skill yang kuat untuk mengalahkan musuh. Ditambah fitur strategic tagging di mana pemain dapat memilih dan menukar antara tiga karakter utama dengan tipe senjata yang berbeda, yaitu pistol, pedang, maupun palu gada. Pemain juga dapat memanggil satu karakter tambahan selama waktu tertentu. Terdiri dari stage dengan skenario penuh petualangan, mode PVP, Boss Raid, serta material dungeon, game ini berhasil mendekatkan jarak antara karakter dalam game dan pemain dengan menyajikan kostum karakter dan sistem evolusi gear yang keren.
“’Blade Waltz’ menawarkan keseruan bermain bersama dengan adanya fitur untuk memainkan lebih dari satu karakter pada waktu yang sama. Beragam action skill dengan kombo yang ringan dan mudah merupakan nilai tambahnya,” ujar Seungwon Lee, President of Overseas, Netmarble. “Indonesia merupakan salah satu kunci pasar game mobile dengan jumlah permintaan yang meningkat pesat, karena itu Netmarble berharap untuk dapat menyediakan permainan yang lebih baik lagi melalui CBT ini.”
‘Blade Waltz’ akan diluncurkan secara resmi di Android dan iOS pada bulan depan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai game ini, silakan kunjungi website pra-registrasi (PC: Tentang Netmarble Games Corporation Netmarble Games Corp. berusaha memperkaya kualitas hidup penduduk dunia dengan menyediakan game-game yang seru dan menyenangkan. Berbasis di Seoul, Korea Selatan, Netmarble games Corp. telah merilis beberapa dari game mobile terlaris di antaranya Marvel Future Fight, Raven (Evilbane), Seven Knights, Modoo Marble, dan Monster Taming. Perusahaan ini memiliki lebih dari 2.500 karyawan di seluruh dunia, dengan sejumlah studio pengembang yang juga menjadi developer dan publisher terkemuka baik di kawasan Asia maupun dunia. Netmarble Games Corp. memiliki kemitraan strategis dengan CJ E&M Corporation, perusahaan hiburan terbesar di Asia, Tencent Holdings, yang merupakan perusahaan internet terbesar di Asia, dan NCsoft, perusahaan MMO ternama, sebagai pemegang sahamnya. Perusahaan ini juga merupakan pemegang saham terbesar SGN, salah satu casual game developer terkemuka. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui www.netmarble.com. Di Indonesia, Netmarble Indonesia bekerjasama dengan LINE dengan menerbitkan game mobile Let’s Get Rich, serta meluncurkan Marvel Future Fight dan game PC Modoo Marble. Informasi lebih lanjut mengenai Netmarble Indonesia dapat diakses di www.netmarble.co.id.