Gemini dan Dragon bersatu menjadi deck tangguh dan kuat! Simak Guide YuGiOh Duel Links: Deck Gemini Dragon Bagian 1 disini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Gemini dan Dragon bersatu menjadi deck tangguh dan kuat! Simak guide YuGiOh Duel Links: Deck Gemini Dragon Bagian 1 di sini!
[read_more id="327855"] Kali ini saya akan membagikan
guide YuGiOh Duel Links mengenai
deck Gemini Dragon. Jika sebelumnya saya membahas
deck Gemini yang berkolaborasi dengan monster Warrior, sekarang saya akan membahas
deck Gemini yang memiliki combo dengan monster Dragon! Kartu monster Dragon yang akan digunakan dalam
deck kali ini adalah Vanguard of the Dragon dan Kidmodo Dragon. Dua kartu monster tersebut nantinya akan mempermudah kamu untuk memanggil monster Gemini dan sekaligus monster utama dalam
deck kali ini yaitu Darkstorm Dragon! [duniaku_baca_juga] Seperti kebanyakan deck Gemini lainnya,
deck ini berfokus untuk men-
discard/membuang kartu monster Gemini yang berlevel bintang tinggi untuk dapat di-
special summon dari
graveyard dengan kartu efek
support seperti Supervise, Blazewing Butterfly, dan Vanguard of the Dragon. Selain itu, dengan bantuan Kidmodo Dragon, kamu juga dapat memanggil kartu monster Darkstrom Dragon yang berada di tanganmu! Kemampuan karakter yang cocok digunakan dalam
deck Gemini Dragon ini adalah Duel, standby! milik Tea Gardner. Kemampuan karakter ini dipilih karena tidak adanya kartu
support draw kartu di dalam deck kali ini. Terlebih lagi,
deck kali ini akan banyak sekali men-
discard kartu-kartu yang berada di tangan. Jadi akan lebih baik jika kamu mempunyai banyak kartu di awal permainan. Langsung saja, untuk mengetahui kartu apa saja yang akan digunakan dalam
deck Gemini Dragon ini, simak kartu-kartu berserta penjelasannya berikut ini.
Vanguard of the Dragon
Kamu dapat mengirim kartu monster bertipe Dragon dari tanganmu ke
graveyard untuk mendapatkan tambahan
attack sebesar 300 poin pada kartu ini. Ketika kartu ini hancur dan terkirim ke graveyard karena efek kartu musuh, kamu dapat men-
special summon satu kartu Normal Monster bertipe Dragon dari graveyard. Kamu dapat membuang kartu Kidmodo Dragon menggunakan efek kartu ini untuk dapat men-
special summon Darkstorm Dragon. Jika hanya terdapat Darkstorm Dragon, kamu dapat membuangnya dengan efek kartu ini. Nantinya jika Vanguard of the Dragon terkirim ke
graveyard oleh kartu efek musuh, kamu dapat men-
special summon Darkstorm Dragon dari
graveyard! Atau kamu juga dapat menghidupkannya menggunakan kartu Blazewing Butterfly atau Supervise. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui pembelian di Card Trader. Kamu membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun deck Gemini Dragon.
Darkstorm Dragon
Kartu yang memiliki
attack cukup tinggi dan juga efek yang menakjubkan. Dengan menghancurkan satu kartu
face-up Trap/Spell di
field-mu, kamu dapat menghancurkan semua kartu Trap/Spell yang berada di
field. Efek ini bisa kamu
combo dengan Supervise untuk dapat men-
special summon satu Normal Monster yang berada di
graveyard. Tentu saja, kesempatan
combo ini bisa kamu gunakan untuk memanggil Darkstorm Dragon lagi yang berada di
graveyard-mu! Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui gatcha Chaotic Compliance. Kamu membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun
deck Gemini Dragon.
Blazewing Butterfly
Efek yang dimilikinya adalah
tribute diri sendiri untuk dapat
special summon satu kartu monster Gemini dalam
graveyard yang sekaligus mendapatkan efeknya. Tentu saja, kartu monster yang ingin kamu hidupkan kembali adalah Darkstrom Dragon! Itulah mengapa, kamu harus banyak-banyak men-
discard kartu monster Darkstorm Dragon di awal permainan. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui pembelian di Card Trader. Kamu membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun
deck Gemini Dragon.
Kidmodo Dragon
Salah satu kartu yang memungkinkan kamu memanggil Darkstorm Dragon dari tangan kamu. Efek yang dimilikinya adalah jika kartu ini terkirim ke
graveyard, kamu dapat men-
special summon satu kartu monster bertipe Dragon. Ketika efek kartu ini aktif, kamu tidak bisa melakukan penyerangan/Battle Phase. Jika kamu ingin mengakali efek kartu ini, maka kamu bisa mengkorbankan Kidmodo Dragon untuk diserang musuh pada
turn musuh. Setelah terkirim ke
graveyard dan berhasil
special summon monster, pada
turn-mu kamu akan dapat melakukan Battle Phase! Kamu bisa mendapatkan kartu ini dengan mengalahkan Mokuba Kaiba level 30 atau lebih. Kamu membutuhkan dua buah kartu untuk membangun
deck Gemini Dragon.
Supervise
Equip Spell yang bisa kamu gunakan pada monster Gemini saja. Ketika digunakan sebagai equip Spell pada monster Gemini, maka monster tersebut akan langsung menjadi monster efek dan langsung dapat mengaktifkan efek yang dimilikinya. Ketika Supervise telah hancur dan terkirim ke graveyard, kamu dapat
special summon satu Normal Monster yang berada di
graveyard! Combo-kan kartu ini dengan efek Darkstorm Dragon agar dapat mengaktifkan efek yang dimilikinya. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui pembelian di Card Trader. Kamu membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun deck Gemini Dragon.
Wonder Balloons
Kamu tidak hanya memiliki Vanguard of the Dragon saja sebagai kartu yang dapat men-
discard Darkstorm Dragonmu. Kamu juga memiliki Wonder Balloons! Dengan menggunakan efek dari kartu ini, kamu tidak hanya dapat men-
discard Darkstorm Dragon, tetapi juga dapat mengurangi
attack semua monster musuh yang berada di field! Kartu ini juga bisa kamu
combo dengan Kidmodo Dragon untuk dapat memanggil Darkstorm Dragon dari tanganmu. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui gatcha Ultimate Rising. Kamu membutuhkan dua buah kartu untuk membangun deck Gemini Dragon.
Enemy Controller
Kartu pertahanan yang cocok sekali digunakan dalam deck kali ini. Kamu dapat mengubah monster musuh menjadi
defense position. Jika kamu menghadapi monster ber-
attack tinggi, kamu dapat mengubah posisinya menjadi
defense dan menghancurkannya. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui mengalahkan Seto Kaiba level 30 atau lebih. Kamu membutuhkan dua buah kartu untuk membangun
deck Gemini Dragon.
Mirror Wall
Satu lagi kartu pertahanan yang dapat kamu andalkan ketika monster musuh ingin menyerang. Kartu ini dapat mengurangi setengah
attack yang dimiliki monster musuh ketika ia berusaha menyerangmu. Gunakan ketika monster ber-
attack tinggi musuh ingin menyerangmu untuk dapat menghancurkannya (Ketika
attack kamu lebih tinggi darinya setelah dikurangi setengah). Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui gatcha Neo-Impact pack. Kamu membutuhkan satu buah kartu untuk membangun deck Gemini Dragon.
Soul Resurrection
Kamu dapat
special summon satu Normal Monster yang berada di
graveyard ke
field dengan posisi bertahan. Satu lagi cara menghidupkan Darkstorm Dragon yang telah kamu buang kartunya ke dalam
graveyard. Dikarenakan Darkstorm Dragon memiliki
defense yang cukup tinggi juga, maka tidak ada salahnya menggunakan kartu ini untuk memanggilnya ke dalam
field dengan posisi bertahan terlebih dahulu. Perlu diketahui, ketika kartu ini hancur, monster yang telah kamu hidupkan juga akan hancur, begitu juga dengan sebaliknya. Kamu bisa mendapatkan kartu ini melalui gatcha Crimson Kingdom pack. Kamu membutuhkan satu buah kartu untuk membangun
deck Gemini Dragon. [read_more id="328475"] Itulah
guide YuGiOh Duel Links mengena
deck Gemini Dragon bagian satu! Selamat mencoba!
Diedit oleh Doni Jaelani