Dengan build ini, dijamin Reim kamu jadi hero terkeras di Vainglory! Bahkan bisa lawan 1v3 Hero lho! Simak di Guide Reim Vainglory disini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Dengan build ini, dijamin Reim jadi hero terkeras di Vainglory! Bahkan bisa lawan 1v3 Hero lho! Simak di Guide Reim Vainglory disini!
[read_more id="285269"] Vainglory memiliki hero-hero yang mempunyai kemampuan unik. Salah satunya adalah Reim.
Hero ini memiliki penampilan seperti orang tua yang berambut dan jenggot semua berwarna putih. Meskipun begitu,
hero ini termasuk
hero yang susah untuk dibunuh lho! Terkadang
hero ini juga mampu melawan musuh 1v3! Hero ini sebenarnya didesain untuk
role Jungler, tetapi dia sama kerasnya dengan
hero Captain atau dulunya disebut Roamer. Nah, kali ini saya akan membagikan
guide Reim
Vainglory dalam menentukan item-item yang cocok pada hero satu ini. Langsung saja berikut
list item tersebut.
Eve of Harvest
Guide Reim
Vainglory dimulai dari penggunaan item yang sangat krusial bagi
hero Reim yaitu Eve of Harvest. Dengan item ini, kamu dapat memiliki kemampuan lifesteal 25% dari 600-1200 damage (level 1 - level 12) yang
recharge setiap 40 detik. Item ini sangat sinkron dengan kemampuan Reim yaitu Heroic Perknya Frostguard, dua hal itu juga yang membuatnya salah satu
hero terkeras di
Vainglory. Selain itu, item ini juga menambah
max energy, regen energy, dan
crystal power yang sangat penting untuk
hero build CP.
Broken Myth
Stack dari item ini dapat membantu Reim mengembalikan HP-nya dengan bantuan Eve of Harvest dan kemampuan Heroic Perknya Frostguard. Karena
hero Reim sangat keras dan mampu bertahan lama dari pertarungan, maka item ini sangat cocok digunakan olehnya. Broken Myth juga dapat menembus
shield dari
defense item Aegis atau Fountain of Renewal. Pastinya juga item ini menambah Crystal Power untuk hero kamu, agar dapat menghasilkan
damage yang tinggi.
Alternating Current
Sekali lagi, item ini sangat sinkron digabungkan dengan kemampuan milik Reim yaitu Heroic Perknya Frostguard. Karena dengan item ini, membantu Reim untuk menghasilkan
crystal damage lebih dari
basic attack-nya. Selain itu, item ini juga menambah kecepatan serangan dari Reim untuk restack
slow dan efek
chill dari
basic attack-nya. Dan tentu saja, item ini juga menambah Crystal Power untuk menambah
damage dari Reim.
Journey Boots
Sebenarnya semua sepatu dalam
Vainglory cocok digunakan oleh Reim. Tetapi rekomendasi saya adalah sepatu satu ini. Dengan Journey Boots kamu dapat mengejar musuh dengan mudah. Apalagi kamu adalah satu-satunya yang dapat diandalkan tim untuk mengejar dan memberikan efek
slow ke musuh, dengan demikian timmu dapat mudah menghampiri dan membunuhnya. Kedua sepatu lainnya pun memiliki keunggulan masing-masing, kamu dapat mengganti sepatu ini sewaktu-waktu, tergantung dari
playstyle kamu.
Defense Item
Sebaiknya kamu menggunakan dua
defense item untuk dapat bertahan lebih lama dari pertarungan. Dengan item tiga item CP di atas kamu sudah cukup untuk membunuh musuh secara perlahan-lahan tetapi pasti. Untuk
defense itemnya-pun memiliki pilihan yang beragam. Kamu dapat menyesuaikan dengan build item dari musuh. Jika musuh memiliki CP yang tinggi, berarti kamu harus membuat
defense item yang memiliki
shield yang besar seperti Aegis. Jika musuh memiliki WP yang besar, kamu sebaiknya membuat
defense item yang memiliki Armor besar seperti Metal Jacket. Jika musuh memiliki kecepatan serangan yang besar, sebaiknya kamu membuat Atlas Pauldron untuk menanggulanginya. Itulah keenam
item di
guide Reim
Vainglory kali ini, selamat mencoba!
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari