Baru belajar bermain Vainglory? Bingung memilih item di Vainglory? Berikut guide Taka Vainglory yang dapat membunuh musuh dengan cepat!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Baru belajar bermain Vainglory? Bingung memilih item di Vainglory? Berikut guide Taka Vainglory yang dapat membunuh musuh dengan cepat!
[read_more id="284782"] Saya akan memberikan
guide untuk kamu yang masih bingung dengan item-item yang cocok digunakan untuk semua
hero di Vainglory. Untuk pertama kali, saya akan membahas
hero Taka,
hero yang terbuka alias
free hero pada saat kamu pertama kali bermain game
Vainglory. Taka sendiri adalah
hero yang sangat lincah dan dapat menghilang dari pandangan musuh. Dengan item yang tepat ia dapat menjadi
hero yang sangat menjengkelkan dan sekaligus mematikan. Kali ini saya akan membahas Taka build CP (Crystal Power), salah satu
build yang cukup mematikan dan dapat menghasilkan
damage yang tinggi walaupun targetnya adalah
hero tank. Nah, untuk mengetahui item apa saja tersebut, langsung saja simak guide Taka
Vainglory berikut.
Tension Bow
Guide Taka
Vainglory kali ini akan membahas
hero Taka dengan build CP, tetapi mengapa menggunakan Tension Bow yang merupakan WP (Weapon Power)? Setiap 6 detik kamu dapat menghasilkan
damage tambahan sebesar 180 melalui
basic attack. Dengan item ini, Taka dapat menyebabkan
damage yang sangat besar di awal serangan ke musuh. Sangat cocok digabungkan dengan
skill Taka yaitu Kaku dan X-Retsu untuk mendekati musuh dan menyerangnya. Item ini juga sangat cocok dengan tipe bermain dari
hero Taka sendiri,
hit and run. Itulah mengapa Tension Bow tetap bagus digunakan walaupun pada Taka
build CP. Tension Bow sendiri merupakan item yang cocok digunakan di awal permainan, maka sempatkan beli Tension Bow terlebih dahulu sebelum membeli item lainnya.
After Shock
Kegunaan dariĀ item ini adalah setelah menggunakan
skill, basic attack kamu akan menyebabkan
damage sebesar 15% HP musuh dan juga
lifesteal sebesar 50%. Dengan kombo item Tension Bow dan juga After Shock, kamu akan menghasilkan
damage yang sangat tinggi bahkan pada
hero tank sekalipun. Perlu diingat untuk mengaktifkan item satu ini, kamu harus menggunakan
skill kamu terlebih dahulu. Setelah item ini aktif, kamu hanya perlu melakukan
basic attack ke musuh.
Journey Boots
Item sepatu yang paling cocok digunakan untuk
hero Taka. Dengan kecepatan berjalan yang tinggi, memudahkan
hero Taka untuk melakukan
positioning ketika dalam perperangan melawan musuh. Selain itu dia dapat mencari
hero /
ganking musuh dengan mudah ketika mempunyai kecepatan berjalan yang cepat.
Shatterglass
Semakin Crystal Power yang tinggi, hero Taka dapat melakukan
heal yang tinggi juga ketika melakukan
skill Kaku. Selain itu skill X-Retsu milik Taka juga memiliki rasio Crystal Power yang cukup tinggi, membuat Shatterglass adalah salah satu pilihan item terbaik di gunakan untuk
hero Taka
build CP.
Alternating Current
Kemampuan dari item ini adalah setiap
basic attack akan menghasilkan bonus damage dari 70% CP kamu. Oleh karena itu, item satu ini cocok digunakan ketika kamu sudah memiliki cukup CP. Kamu bisa beli item ini ketika sudah
late game untuk menjadi item terakhir penambah damage kamu.
Defense Item
Jika kamu merasa tidak perlu menggunakan
defense item, maka kamu bisa menggantinya dengan item penambah CP lainnya seperti Broken Myth. Tetapi ada baiknya jika kamu menggunakan
defense item untuk bertahan lebih lama dari pertempuran. Karena jika kamu mati dengan cepat, kamu akan hanya mempersulit team kamu untuk memenangkan pertandingan. Defense item sendiri ada dua tipe, yaitu Shield dan Armor.
Untuk menentukan
defense item mana yang harus kamu beli, kamu harus melihat
build item yang digunakan musuh. Jika musuh banyak yang menggunakan item WP maka kamu harus menggunakan
defense item yang lebih banyak menambahkan Armor yaitu Metal Jacket. Sebaliknya jika musuh menggunakan item CP, maka sebaiknya kamu membeli
defense item yang lebih banyak menambahkan Shield yaitu Aegis. Ada juga musuh yang mengandalkan item yang menambahkan kecepatan serangan. Kamu dapat menggunakan
defense item bernama Atlas Pauldron, item ini jika kamu aktifkan dapat mengurangi kecepatan serangan musuh sebesar 65%. Itulah salah satu guide Taka
Vainglory dengan build CP-nya, selamat mencoba!
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari