TUTUP

Wah, Mulan dan The Incredibles Kini Hadir di Game Disney Crossy Road (Plus Hadiah Menarik Menanti)!

Seperti apa sih update baru dari Disney Crossy Road yang katanya bisa memainkan 50+ karakter baru? Baca di sini!

Game arcade yang berisi karakter-karakter Disney, Disney Crossy Road baru saja merilis karakter-karakter baru pada update game terbaru yang bisa membuat kamu memainkan karakter dari Mulan dan The Incredibles!

[duniaku_baca_juga] Buat kamu yang belum tahu, Disney Crossy Road adalah game arcade dengan tema “menyeberang jalan”. Aslinya game endless platformer ini sudah rilis sejak 20 November 2014 lalu dan hanya menampilkan karakter-karakter berupa hewan saja. Tapi karena sangat populer, sang pengembangnya, Hipster Whale, bekerjasama dengan Disney dan akhirnya melahirkan Disney Crossy Road. Dalam judul spin-off ini kamu bisa menemukan lebih dari 300 karakter Disney yang bisa kamu kendalikan, mulai dari serial klasik seperti Mickey, Donald, Goofy dan kawan-kawannya, Toy Story, hingga film-film baru macam Big Hero 6, Inside Out, Finding Dory, Zootopia, Moana dan masih banyak lagi. Sekarang, kamu bisa memainkan karakter-karakter terbaru dari film Mulan dan The Incredibles dan 50+ karakter seperti Mulan, Mushu, Mr. Incredibles, Frozone, hingga para musuh besarnya seperti Shan Yu dan Syndrome. youtube.com[/caption] [duniaku_adsense] Pada update baru ini juga terdapat fitur tambahan berupa "Ajak Teman". Seperti namanya sendiri, jika kamu mengajak teman kamu bermain game Disney Crossy Road, kamu akan mendapatkan bonus-bonus menarik. Mau tahu bonus menarik apa saja? Seperti ini nih daftarnya:
Ajak 1 teman dengan sukses 500 Koin
Ajak 5 teman dengan sukses 500 Pixel
Ajak 10 teman dengan sukses 1.000 Pixel
Ajak 10 teman dengan sukses Figurin Rahasia – Omnidroid
*Teman yang diajak harus menginstal aplikasi game Disney Crossy Road dan login melalui Facebook youtube.com[/caption] [read_more id="307786"] Hal ini menunjukkan strategi Disney Crossy Road untuk menjadi sebuah game yang lebih memperhatikan aspek sosial. Versi rilis perdananya sudah memiliki fitur multiplayer dimana pemain dapat berkompetisi dengan pemain lain secara real-time dan berebut koin. Pemain dapat menyimpan koin yang mereka dapat (dengan batasan 100 koin tiap harinya), yang bisa ditukarkan di fitur Mesin Hadiah untuk mendapatkan figurin acak. Selain itu, melalui acara Indonesia Games Competition yang diselenggarakan oleh Telkomsel minggu lalu, booth Disney yang hadir sangat ramai oleh pengunjung yang ingin mendapatkan merchandise Disney. Pihak Disney menyebutkan bahwa mainan-mainan untuk Disney Crossy Road akan didistribusikan ke Indonesia mulai Mei depan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan antusiasme bermain Disney Crossy Road itu sendiri.
  • Facebook
  • Twitter
  • Instagram
Download Disney Crossy Road: Android — Gratis / iOS — Gratis Diedit oleh Fachrul Razi