TUTUP

Gandeng GREE, Ubisot Sulap Assassin's Creed Menjadi Card Battle Lewat Memories

Ubisoft menggandeng GREE dan PlayNext untuk "menyulap" Assassin's Creed ke dalam genre card battle lewat Assassin's Creed Memories untuk platform iOS. Seperti apa game-nya?

Merilis seri Assassin's Creed (AC) untuk mobile bukan menjadi sebuah hal baru bagi Ubisoft. Tentunya kamu masih ingat, tahun lalu Ubisoft juga menyertai perilisan AC IV: Black Flag dengan sebuah game mobile berjudul AC: Pirates. Nah, tahun ini Ubisoft pun melakukan hal yang serupa untuk AC: Unity, dimana mereka siap merilis juga game mobile-nya dengan judul AC Memories! Untuk mengembangkan game ini, Ubisoft pun bekerja sama dengan GREE dan PlayNext. Dalam pernyataan resminya, Ubisoft mengungkapkan bahwa AC Memories adalah sebuah game yang merupakan perpaduan unik dari genre RPG, strategi dan elemen card battle. Bukan hal yang aneh jika akhirnya AC menjamah genre card battle, mengingat selama ini GREE dikenal merupakan salah satu nama besar di genre tersebut, bukan hanya di pasar Jepang tetapi juga untuk pasar internasional. Dalam game ini, kamu akan diperkenalkan dengan "Animus" versi mobile yang bisa kamu gunakan untuk menjelajah dari satu masa ke masa yang lain. Selama menjelajah waktu tersebut, kamu bisa membangun guild assassin-mu sendiri dengan merekrut assassin-assassin lainnya, dan melawan assassin yang menjadi rivalmu. Beberapa masa yang bisa kamu jelajahi antara lain masa Renaisans di Italia serta masa kolonial Amerika. Game yang menurut rencana akan dirilis dalam format free to play ini menyediakan dua mode untuk dimainkan, yaitu Single Player atau Multiplayer yang bisa menampung hingga 40 pemain (20 lawan 20). Kamu bisa membuat sendiri assassin yang kamu suka, dan merekrut para assassin lain yang sesuai dengan strategi dan gaya bermainmu. "Genre Card Battle sudah menjadi sangat populer di seluruh dunia, dan GREE serta PlayNext sudah mendemonstrasikan kemampuan dan keahlian mereka dalam genre tersebut kepada kami," ungkap Ubisoft yang diwakili oleh Jean Michel Detoc, Managing Director dari divisi mobile Ubisoft. "Dengan keahlian tersebut, kami percaya mereka bisa membawa cara baru yang hebat untuk menikmati kekayaan universe dari AC kepada para pengguna mobile," ungkapnya lebih lanjut. PlayNext sendiri juga sangat antusias dengan AC Memories ini. "Kami sangat bergairah untuk membuat pengalaman yang hebat bagi para pengguna mobile dan kami sudah mengaplikasikan semua yang kami pelajari serta resep kesuksesan game-game terdahulu kami untuk AC Memories ini," ungkap JT Nguyen, COO dari PlayNext seperti dikutip dari pernyataan resminya. Sampai saat artikel ini ditulis, belum ada detail lain mengenai gameplay-nya. Namun baik Ubisoft maupun GREE sudah memastikan bahwa game ini siap dirilis dalam waktu dekat untuk iPhone, iPad dan iPod Touch. [Sumber: UbiBlog ]