TUTUP

Casual Connect Asia 2017 Segera Digelar, Intip Agendanya di Sini!

Tahun ini, baik pembicara maupun developer yang ikut Indie Prize dari Indonesia semakin banyak! Siapa saja?

Pertengahan Mei 2017 ini, ratusan developer game kasual dari seluruh dunia akan berkumpul di Singapura untuk mengikuti gelaran Casual Connect Asia 2017. Apa saja agendanya?

Konferensi game kasual terbesar di Asia, Casual Connect Asia 2017 siap kembali digelar tahun ini. Untuk kelima kalinya, tahun ini Duniaku.net selaku media partner resmi Casual Connect Asia 2017 kembali akan meliput langsung jalannya acara ini di Hard Rock Hotel, Resorts World Sentosa, Singapura. Acara ini pun akan segera digelar pertengahan bulan Mei 2017 ini, tepatnya pada tanggal 16 hingga 18 Mei 2017. [duniaku_baca_juga] Casual Connect adalah sebuah event yang diadakan oleh Casual Games Association (CGA) empat kali di empat tempat berbeda di setiap tahunnya, dan penyelenggaraan di Singapura ini adalah kali kedua untuk tahun 2017 ini setelah sebelumnya Casual Connect Eropa 2017 diselenggarakan di Berlin, Jerman pada tanggal 6 sampai 8 Februari 2017 lalu. Setelah di Singapura ini, Casual Connect akan mampir di dua kota lain, San Fransisco pada tanggal 1 hingga 3 Agustus 2017 dan di Kyiv pada bulan Oktober 2017. Dalam event ini, para pelaku industri game kasual dari berbagai platform, berkumpul untuk saling sharing mengenai perkembangan industri tersebut. Visi dari Casual Connect sendiri adalah memang untuk menghubungkan para pelaku industri ini. Mereka percaya, bahwa jika developer game, publisher dan distributor memiliki relasi yang kuat satu sama lainnya, maka akan bisa membantu terciptanya sebuah komunitas yang bisa menghadapi naik turun bisnis game kasual ini. [duniaku_adsense] Selain itu, setiap tahun industri game kasual selalu menghadapi berbagai macam rintangan baru setiap tahunnya. Untuk itulah, para pelaku dalam industri game kasual yang datang dari 86 negara (yang merupakan anggota dari CGA) berkumpul dan saling sharing mengenai masalah dan juga rintangan yang mereka hadapi untuk menemukan solusi secara bersama-sama. Untuk penyelenggaraan tahun ini, Casual Connect Asia 2017 akan menghadirkan puluhan pembicara dengan puluhan topik seputar industri game kasual ini. Beberapa pembicara internasional yang dikonfirmasikan akan hadir dan membagikan ilmunya dalam acara ini antara lain:
  • Chris Early, VP of Digital Publishing, Ubisoft yang akan membawakan materi KEYNOTE: Lessons in VR from Ubisoft.
  • Yi Fei Boon, Field Engineer, Unity Technologies yang akan membawakan materi 4,000 Adams at 90 Frames Per Second.
  • Yoshinori Kitamura, Chief Operating Officer, Gravity Co., LTD. yang akan membawakan materi 15 Years of Experience in the Online Gaming Industry.
  • Guy Charusadhirakul, Business Development, Google Play Apps, Games & Content yang akan membawakan materi Go Global: Southeast Asia.
[read_more id="307786"] Dan masih banyak lagi. Kamu bisa menyimak daftar lengkap materi yang dibawakan melalui [duniaku_adsense] Bukan hanya pembicara yang lebih banyak dari tahun lalu, Indonesia juga mengirimkan lebih banyak game untuk berkompetisi di Indie Prize Asia 2017 mendatang. Jika tahun lalu hanya ada tiga game, sekarang ada sembilan game yang akan berpartisipasi antara lain Rage in Peace (Rolling Glory Jam), Legrand Legacy (Semisoft), Azure Saga: Pathfinder (Masshive Media), Zombo Buster Rising (Firebeast Studio), SHE and The Light Bearer (Mojiken Studio), Nonstop Show (Wisageni Studio), Kitten Mita (Eggion), Valthirian Arc: Red Covenant (Agate Studio) dan Umbra: Amulet of Light (Niji Games). [read_more id="307786"] Bagaimana keseruan Casual Connect Asia 2017 ini? Ikuti terus berita dan liputan Casual Connect Asia 2017 hanya di Duniaku!