TUTUP

Nostalgia Game Pertama Rayman Classic di Mobile Kamu!

Ubisoft merilis game mobile Rayman Classic yang akan membawamu bernostalgia kembali ke 20 tahun lalu! Ayo mainkan kembali game petualangan epik ini.

Rayman Classic Developer: Ubisoft ENtertainment Genre: Adventure Download: [outbound_link text="Android" link="https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ubisoft.raymananniversary"] [outbound_link text="iOSĀ iTunes" link="https://itunes.apple.com/id/app/harbour-master/id1019616705?mt=8&ign-mpt=uo%3D4"]

Ubisoft merilis game mobile Rayman Classic yang akan membawamu bernostalgia kembali ke 20 tahun lalu!

Merayakan hari jadinya yang ke 20, Ubisoft akhirnya merilis game orisinal Rayman Classic yang sebelumnya dirilis sejak tahun 1995 untuk Atari Jaguar, PlayStation, dan Sega Saturn. Rayman Classic menceritakan petualangan epik Rayman untuk menyalamatkan dunianya dari seorang penjahat bernama Mr. Dark yang berhasil mencuri bola energi yang menjaga seimbangan dunia, Great Protoon. Selain mencuri bola energi mistis tersebut, Mr. Dark juga mengurung para Electoons, penghuni dunia Rayman yang berbentuk seperti bola kecil berambut pirang, mereka terkurung disebuah penjara besi yang bisa Rayman hancurkan selama petualangan berlangsung. Di Rayman Classic ini sepenuhnya merupakan game petualangan, berbeda dengan game Rayman Mobile lainnya yang genre-nya lebih kearah running. Banyak tempat fantasi yang akan dijelajahi Rayman di game ini, seperti Dream Forest, Bad Land, Blue Mountain, dan juga Candy Castle. Tentu saja selama perjalanannya, Rayman akan bertemu banyak boss yang harus kamu kalahkan. Lebih jelasnya kamu bisa melihat video gameplay Rayman Classic yang diambil langsung dari smartphone melalui tautan dibawah ini.   Seperti pada versi sebelumnya, Rayman Classic ini masih memiliki stage dan permainan yang sama. Awalnya Rayman hanya bisa memanjat ranting pepohonan, melompat, menuruni bukit, dan menunduk. Tapi selama perjalanan akan ada peri yang membantu meningkatkan kemampuan Rayman, seperti memberinya kemampuan untuk melakukan pukulan. Semakin lama kamu menahan pukulan, maka akan semakin jauh pukulan yang dihasilkan oleh Rayman. Nantinya Rayman akanĀ  Banyak sekali musuh familier yang bisa kamu temukan di game ini seperti: Livingstone tinggi dan pendek, hunter, anti-toons, dan lain sebagainya. Kamu bisa mengalahkan mereka dengan cara meninju mereka. Selain para musuh biasa, nantinya ada stage dimana kamu harus melawan boss, beberapa boss yang akan menjadi lawan Rayman antara lain: Moskito, Mr.Stone, Space Mama,Mr. Sax, Mr. Skop, Dark Rayman, hingga Mr. Dark sendiri. Rayman Classic merupakan game Rayman sidescrolling pertama yang langsung menjadi game Ubisoft yang sukses. Dirilis tahun 1995, Rayman langsung menjadi franchise yang cukup laris hingga saat ini sudah banyak sekuel dan juga reboot yang dilakukan. Rayman pun juga merambah ke Android dan iOS dengan tiga game unggulan mereka: Rayman Jungle Run, Rayman Fiesta Run, dan Rayman Adventures. Jika kamu memang penggemar seri Rayman ini, maka Rayman Classic sangat cocok menjadi game mobile baru yang bisa kamu mainkan. Game ini dibandrol seharga 75.000 rupiah saja untuk kedua versi Android maupun iOS. Dijamin kamu bakal bernostalgia kembali dengan memainkan game petualangan seru yang satu ini deh.