TUTUP

Inilah Jadwal Nerf Hearthstone Bulan Februari! Mana Kartu Andalanmu?

Blizzard Entertainment mengumumkan Nerf Hearthstone untuk bulan Februari. Mana nih kartu andalanmu yang terkena pengurangan kekuatan? Hiks..

Blizzard Entertainment mengumumkan nerf Hearthstone pada bulan depan. Mana nih kartu andalanmu yang terkena pengurangan kekuatan? Hiks..

Blizzard Entertainment mengumumkan nerf Hearthstone yang akan dijadwalkan pada bulan februari. Seperti tradisi sebelumnya, setiap patch yang ada di Hearthstone akan membawa suatu ketidak seimbangan permainan.

Nah kali ini, pihak pengembang ingin memberikan penyeimbangan dengan melakukan perubahan kekuatan atau status dari kartu yang kuat di ekspansi kali ini. Berikut merupakan kartu-kartu yang mengalami perubahan:

[page_break no="1" title="BONEMARE"]

Perubahan: Mana Cost Bonemare meningkat menjadi 8 (dari 7).

Komentar: Bonemare sangat kuat dan dibenci oleh banyak orang! Kini Mana Cost Bonemare meningkat 1 poin menjadi 8. Namun kartu ini masih sangat sepadan, dapat dipakai di berbagai mode permainan Hearthstone meskipun tidak sekuat sebelumnya.

[page_break no="2" title="CORRIDOR CREEPER"]

Perubahan: Attack berkurang menjadi 2 Poin (dari 5 poin)

Komentar: Meskipun memiliki 7 Mana Cost, jika digunakan dengan baik ia mampu digunakan di turn awal dengan 0 Mana Cost! Status 5/5 untuk 0 Mana Cost memang sangat kuat!

Untuk itu attack dari monster ini dikurangi hingga 2 poin. Mungkin nerf Hearthstone pada kartu ini sangat kuat, sehinga tidak semua class bisa memakai kartu monster ini.

[page_break no="3" title="PATCHES the PIRATE"]

Perubahan: Tidak memiliki Charge (sebelumnya memiliki kemampuan Charge)

Komentar: Patches the Pirate merupakan kartu Hearthstone terbaik yang pernah dibuat oleh Blizzard Entertainment. Minion ini mampu muncul di awal permainan dan memiliki Charge, sehingga dapat menyerang musuh seketika.

Awalnya pengembang memikirkan 1 Attack memang kecil, sayangnya banyak kartu baru muncul yang membuat serangan dari Patches meningkat drastis, untuk itu kemampuan Charge miliknya akan dihilangkan!

[page_break no="4" title="RAZA the CHAINED"]

Perubahan: Mana Cost dari Hero Power menjadi 1 (sebelumnya menjadi 0).

Komentar: Awalnya Raza tidak begitu kuat. Namun kemunculan kartu Shadowreaper Anduin menjadikan Priest terkuat di game! Shadowreaper Anduin memungkinkannya untuk bisa menyerang musuh sebesar 2 poin serangan menggunakan Voidform. Namun, ketika pemakai menggunakan kartu, ia bisa menggunakan Hero Power kembali. Hal inilah yang membuat Raza menjadi kuat!

Raza banyak digunakan untuk menciptakan serangkaian combo yang mampu menghabisi musuh dalam satu turn. Apalagi jika pemakainya menggunakan kartu Prophet Velen, serangan dari Voidform akan berganda menjadi 4 poin! Jika Mana Cost dari Hero Power menjadi 1, permainan akan berjalan seimbang.

Nah, itulah keempat kartu yang terkena nerf di ekspansi kali ini. Setiap kartu tersebut bisa kamu disenchant untuk mendapatkan dust sepenuhnya, ketika nerf Hearthstone ini dimulai nantinya. Jadi, jangan lewatkan kesempatanmu!

Sumber: Kotaku | Diedit oleh Snow