TUTUP

Mengupas Tuntas Detail Karakter Tales of the Rays (Bagian 1)

Bagi kamu yang bingung memilih karakter Tales of the Rays mana yang paling bagus, harus melihat langsung artikel ini! Semua pilihan ada di tanganmu.

Bagi kamu yang bingung memilih karakter Tales of the Rays mana yang paling bagus, harus melihat langsung artikel ini! Semua pilihan ada di tanganmu.

[read_more id="322609"] Sudah sekitar 10 hari Tales of the Rays versi global dirilis oleh Bandai Namco Games. Seperti yang sebelumnya saya bahas di artikel terdahulu, banyak karakter Tales of the Rays yang bisa kamu pilih untuk kamu bawa berpetualang bersama di dalam dungeon. Totalnya ada dua karakter protagonis orisinal yang bisa mainkan di game ini. Namun dua karakter lainnya bisa kamu pilih dari seri Tales lainnya. Nah, karena ada banyak karakter Tales of the Rays yang sudah bermunculan, kali ini saya akan mengupas tuntas kemampuan mereka. Jika kamu lihat, Bandai Namco Games memang memberikan tolak ukur kekuatan karakter dengan sistem POWER. Namun setelah saya mencoba bermain, ternyata sebuah karakter tidak bisa dilihat dari berapa besar POWER mereka. Namun mereka bisa dikatakan kuat dari Artes yang mereka miliki. Hingga saat ini suda ada sepuluh karakter Tales of the Rays yang bisa kamu dapatkan. Mereka memiliki kemampuan, Anima, dan Element yang berbeda. Bagi kamu yang familer dengan mereka dari seri Tales, maka akan memberikanmu gambaran lebih karakter mana yang sesuai dengan gaya permainanmu. Dalam sebuah petualangan, kamu hanya bisa membawa 4 karakter saja. Jadi kamu harus bijak dalam membagi tugas masing-masing karakternya. Saya ingatkan kembali, bahwa Anima berperan penting dalam game ini. Bagi karakter yang memasuki sebuah dungeon dengan Anima yang sesuai, status mereka akan dikali dua! Namun untuk Ix dan Mileena, karena mereka memiliki Anima Rainbow, status mereka akan dikali 1,5 di dungeon manapun. Jadi ada untungnya juga membawa mereka di suatu dungeon tertentu. Kali ini saya akan berusaha memberikan review dari masing-masing karakter Tales of the Rays. Baik mengenai kelemahan dan kelebihan mereka dalam pertempuran. Berikut ini adalah beberapa karakter Tales of the Rays tersebut: [page_break no="1" title="Ix Nieves"] Ix Nieves merupakan protagonis utama di Tales of the Rays. Ia bersenjatakan pedang, sehingga banyak Artes yang ia miliki bertipe Slash. Selain itu, ia merupakan Mirist yang memiliki Anima Rainbow, sehingga ia tidak pernah menjadi lemah di dungeon mana pun. Ia juga merupakan karakter yang seimbang  dalam pertempuran, hal ini karena ia didukung dengan pertahanan tipe Balance. Menurut saya, Ix merupakan karakter Tales of the Rays yang sangat baik, apalagi untuk pemula. Ia memiliki status yang rata bagus di semua bidang. Ia juga memiliki banyak Arte tipe Slash, sehingga memungkinkan pemain untuk melakukan kombinasi serangan dengan cepat kepada musuh. Didukung juga dengan pertahanan seimbang untuk menahan serangan fisik dan Artes membuat dirinya susah untuk dibunuh. Tugas Ix adalah untuk menjaga Caster lainnya. Ia selalu berada di depan, menahan musuh yang bersaha mengincar para Caster. Ix memiliki berbagai Artes dengan kemampuan yang sangat kuat. Totalnya ada dua Artes terbaik yang dimilikinya: Shredding Talons yaitu serangan dash dengan kekuatan Element Earth dan Rising Falcon yaitu serangan menukik dari udara dengan kekuatan Element Wind. [page_break no="2" title="Mileena Weiss"] Mileena juga merupakan protagonis utama di Tales of the Rays. Sebagai seorang Mirist, ia menggunakan vermin ajaib untuk menyerang musuh-musuhnya. Ia bisa dibilang merupakan Caster yang terfokus pada serangan berbasis Artes. Hampir keseluruhan Artes yang ia miliki memiliki Element Light, membuat dirinya menjadi karakter yang paling penting hingga saat ini.

Lanjutan pembahasan karakter Tales of the Rays bisa kamu baca di halaman kedua!

Menurut saya, Mileena merupakan karakter Tales of the Rays yang terbaik hingga saat ini. Ia merupakan Healer utama dalam tim yang juga memiliki banyak Artes ofensif yang kuat. Seperti yang sebelumnya saya katakan, ia memiliki banyak kemampuan dengan Element Light yang membuatnya mudah membunuh musuh undead. Sebagai Healer, tugasnya adalah menjaga HP kawannya selalu dalam batas aman. Selain itu ia juga bisa memberikan serangan sihir kuat ketika semua kawan dalam kondisi siaga. Berikut ini adalah beberapa Artes terkuat miliknya: First Aid yaitu kemampuan penyembuh single-target paling utama dan Ray yaitu serangan sihir Element Light berupa hujan cahaya. [page_break no="3" title="Yuri Lowell"] Yuri Lowell merupakan salah satu pengguna pedang yang cukup kuat di game ini. Ia memiliki banyak kemampuan Slash yang memberikan kerusakan tinggi kepada musuh-musuhnya. Selain itu, ia memiliki Anima Wind, salah satu tipe Anima yang cukup pasaran (melihat patch berikutnya banyak karakter yang memiliki tipe Anime Wind). Dalam patch ini, Yuri memiliki berbagai Arte yang menggabungkan Slash dan Bash secara seimbang. Hanya saja, ia lebih mengandalkan beberapa serangan darat dibandingkan serangan udara. Jika kamu menyukai sosok penyerang yang brutal serta mengandung Element Wind dan Dark, maka Yuri merupakan sosok yang harus kamu pakai. Yuri memiliki beberapa Artes yang cukup kuat yaitu: Dragon Swarm yaitu tebasan menggunakan pedang dan tendangan bertubi-tubi dari Yuri secara berputar, serta Ghost Wolf yaitu serangan dash ke belakang musuh sambil memberikan tebasan tambahan dengan Element Dark. [page_break no="4" title="Repede"] Repede merupakan teman dari Yuri, bentuknya adalah seekor anjing yang menyerang menggunakan belati. Ia memiliki banyak serangan tebasan tetapi ia lakukan dengan memberikan serangan dash. Seperti Yuri, karakter Tales of the Rays yang satu ini juga memiliki tipe Anima Wind. Repede memiliki banyak serangan dash yang sangat keren, membuat musuh kewalahan untuk bisa menyerangnya. Selain itu, Repede merupakan karakter yang lincah, sehingga memudahkan pemain untuk bisa menguasai medan sambil melakukan serangan-serangan mematikan dari Artes yang Repede miliki. Meskipun memiliki HP yang cukup tipis, Repede bisa bertahan hidup dengan baik. Tugasnya adalah menjadi damage dealer dan memberikan serangan stagger kepada musuh. Beberapa jenis Artes yang sangat baik dari Repede antara lain adalah: Hell Hound yaitu serangan beruntun ke udara lalu Repde menyemburkan api, jenis serangan Element Fire yang efektif. Cyclone Shot yaitu serangan keudara secara bertubi-tubi dari tubrukan Repede. [page_break no="5" title="Sophie"] Sophie merupakan satu-satunya karakter dengan Anima Dark saat ini. Karena itu, untuk menyelesaikan misi Anima Dark, kamu harus memakai Sophie untuk bisa menyelesaikannya dengan baik. Sophie disini memiliki jenis serangan dekat bertipe Bash dan juga beberapa Artes penyembuh. Ia sangat cocok untuk menggantikan Caster penyembuh. Menurut saya, Sophie kurang memiliki pilihan Artes yang bagus. Ia juga memiliki HP yang kecil. Namun ia cukup kuat di misi bertipe Anima Dark, untuk itulah kamu bisa membawanya untuk menyelesaikan misi tersebut. Beberapa Artes Sophie cukup kuat untuk menghancurkan pertahanan musuh (Iron Stance). Ada beberapa Artes milik Sophie yang menurut saya sangat baik untuk digunakan dalam pertarungan. Berikut ini merupakan beberapa Artes tersebut: Dualblade Spin yaitu rantai tendangan mengudara yang mampu memberikan kerusakan beruntun kepada musuh, serta Beast yaitu memberikan serangan aura singa yang mampu mendorong musuh dan memecah Iron Stance mereka. Sophi juga memiliki dua Artes penyembuh yaitu Heal dan First Aid. Jika kamu suka bermain bertahan, Sophie bisa kamu atur sebagai karakter pendukung untuk membantu Mileena dalam menyembuhkan pemain lainnya.
Nantikan lanjutan pembahasan karakter Tales of the Rays di artikel bagian kedua! Diedit oleh Fachrul Razi