Kini giliran Cloud Strife dari Final Fantasy VII Remake datang membantumu di update Mobius Final Fantasy terbaru! Sudah siap menyusuri Gaia lagi?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Kini giliran Cloud Strife dari Final Fantasy VII Remake datang membantumu di update Mobius Final Fantasy terbaru! Sudah siap menyusuri Gaia lagi?
[read_more id="271364"] Square Enix memberi hadiah para penggemarnya di bulan Desember 2016 ini.
Update Mobius Final Fantasy versi Jepang terbaru akan menampilkan kembali
Final Fantasy VII Remake! Sebelumnya, Cloud Strife sudah hadir dalam
update Mobius Final Fantasy tahun lalu. Kali ini akan ada sebuah event kolaborasi yang isebut "Eclipse Contact" yang secara misterius membawa Midar kepada dunia Paramythia (atau Palamecia) dengan sang pahlawan utama, Cloud Strife! Penasaran aksi para Blanks (tokoh utama game
Mobius Final Fantasy) dengan Cloud? Simak
trailer-nya berikut ini.
Kolaborasi ini membawa
job baru
Mobius Final Fantasy yaitu "Ultimate Hero: Cloud Strife" pada suatu event dengan waktu terbatas. Kamu bisa memulai mencoba keberuntunganmu pada 1 Desember 2016 nanti. Pada
trailer di atas, terlihat bahwa Squal masih berkeliaran di kota Modgar, kota industrial yang menjadi markas utama dari Shinra Electric Power Company. Terlihat Cloud Strife memang sudah menjadi buruan para prajurit bersenjata dari Shinra. Dengan pedang besarnya, Cloud dan Blanks melakukan perlawanan kepada pasukan-pasukan Shinra. Terlihat juga Guard Scorpion,
boss pertama dari
Final Fantasy VII yang muncul menyerang!
Jika sebelumnya pemain hanya mendapatkan
job "1st Soldier Class" (pakaian Cloud yang dipakai Blanks), kini kamu akan bisa mendapatkan Cloud Strife sebagai karakter
playable! Yap, dengan demikian kamu akan serasa bermain
Final Fantasy VII Remake duluan dibanding peggemar
Final Fantasy VII lainnya! Selain mengontrol Cloud, kamu juga akan mendapatkan kemampuan
limit break ikonik yang dimilikinya yaitu "Omnislash."
Selain kartu Ultimate Hero,
update Mobius Final Fantasy yang menghadirkan eventĀ selama dua bulan ini juga menampilkan banyak hadiah lainnya. Termasuk Enhanced Masamune, senjata miliki Sephiroth yang mematikan, lalu juga kostum Aerith Echo Fairy, dan ada tiga kartu baru yang menampilkan Cloud dan Barrett dari
Final Fantasy VII Remake. Dengan adanya banyak fitur tersebut, saya yakin bahwa update
Mobius Final Fantasy kali ini mampu mengobati rasa kangenmu terhadap
Final Fantasy VII. Sedangkan untuk para gamer yang memainkan versi globalnya jangan bersedih terlebih dahulu! Sebab Square Enix juga diam-diam mempersiapkan event yang sama di update
Mobius Final Fantasy selanjutnya. Event tersebut akan berlangsung awal tahun 2017 nanti, mengikuti jadwal perilisan versi Jepangnya.
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari