TUTUP

Update Honkai Impact 3rd Banquet of Helix Hadir 11 Agustus!

V5.9 kedatangan karakter baru!

Update Honkai Impact 3rd Banquet of Helix, update versi 5.9 telah terkonfirmasi akan hadir pada tanggal 11 Agustus! Siapa tokoh baru yang diperkenalkan sebagai playable tersebut? Cek aja di sini!

1. Kisahnya sejauh ini!

Plot Dunia Elysia selalu terasa menegangkan, terutama setelah Mei mengungkap rahasia "Herrscher ke-13". Setelah membongkar dalang di balik semua ini, petunjuk pun mengarah ke sebuah akhir.

Story Chapter XXXI yang akan datang akan menjadi bab terpanjang dalam sejarah Honkai Impact 3rd. Seluruh alur cerita membutuhkan waktu sekitar tiga hingga empat jam untuk diselesaikan. Selain itu, seiring dengan kemajuan cerita, area baru juga akan dibuka di dalam Open World dengan tantangan dan hadiah berlimpah!

2. Kenalan dengan Vill-V!

dok. HoYoverse

Vill-V, atau lebih tepatnya para Vill-V -Satu tubuh dengan delapan kepribadian, giladan kacau. Dia melakukan pertunjukan sulap dengan meriam dan kereta perang, dengan daya tembak yang dahsyat, dia melancarkan serangan yang mematikan!

Vill-V akan bertempur dengan meriam dan kereta perang unik miliknya, serta membuat gerakan udara yang luar biasa di medan pertempuran. Senjatanya yang luar biasa terdiri dari bagian penghubung, roda gigi, pipa energi, dan dasbor yang dapat menghancurkan musuh dengan mudah!

Baca Juga: Review Klonoa Phantasy Reverie Series: Gameplay yang Umurnya Awet!

3. Event musim panas yang seru!

dok. HoYoverse

Dalam musim panas kali ini, kamu dapat mengikuti serangkaian event terbatas musim panas yang seru! The Thirteen Flame-Chaser tinggal di pulau wisata sebagai tamu dan menjadi awal petualangan yang luar biasa!

Dengan mengikuti event kali ini, kamu bisa mendapatkan outfit Miss Pink Elf♪ [Summer Miss Elf♪], outfit baru Mobius [Daughter of Corals], sang gadis ular berubah menjadi putri duyung yang anggun, juga outfit baru Pardo [Midsummer Collector]! 

Sudahkah kamu siap dengan update Honkai Impact 3rd Banquet of Helix? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: Ini Dia 6 Game PC yang Menggunakan Layanan di Luar Steam dan Epic!