Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Eren beserta kawan dan lawannya kini hadir ke dalam dunia Meliodas melalui kolaborasi The Seven Deadly Sins Grand Cross x Attack on Titan! Penasaran bagaimana wujudnya? Cek dulu sebelom login di sini!
1. Dimulai dari 21 Juli!
Kolaborasi antara kedua franchise besar ini dimulai dari tanggal 21 Juli, dengan mempertemukan mereka melalui update terbaru game ini! Nah, event kolaborasi terbatas ini pun akan berakhir pada tanggal 4 Agustus!
Empat karakter baru dari Attack on Titan, yaitu SSR [Titan Form] Eren Yeager, SSR [Greatest Soldier] Mikasa Ackerman, SSR [Greatest Soldier] Levi, dan SR [Kadet] Eren Yeager telah tersedia. Semua karakter SSR bisa diperoleh melalui Pick Up Draw Attack on Titan, sedangkan khusus untuk SR [Kadet] Eren Yeager bisa kamu dapat secara gratis melalui berbagai event termasuk World Quest kolaborasi!
2. Tidak hanya karakter doang, lho!
Tidak cuma karakter doang, kemampuan khusus Eren yang berubah menjadi wujud raksasanya bisa kamu lihat melalui versi SSR karakter tersebut. Selain itu, kostum baru bertemakan Eren Yeager, Levi, dan Mikasa Ackerman kini juga tersedia untuk dibeli oleh para pemain melalui game ini!
Sebagai tambahan, ada juga event Lucky Box yang memberikan kesempatan bagi para pemain untuk mengumpulkan 3 Ticket yang bisa ditukar dengan hadiah Diamond dan Gold di setiap waktu login, berpartisipasi dalam event kolaborasi, dan berbagi di media sosial!
Baca Juga: Biar Hidup Sehat, PUBG Mobile Tambah Fitur Healthy Gameplay System!
3. Event terbaru kolaborasi kedua dunia!
Dengan login ke game setiap hari, pemain dapat memperoleh SR [Kadet] Eren Yeager gratis di hari pertama, Diamond, hingga 10 Pick Up Ticket selama 14 hari. Kamu juga berkesempatan mengatur 8 Hero Elite punyamu untuk mengalahkan Titan setelah menyelesaikan [7DS] × [AOT] World Quest. Selain itu, SR [Kadet] Eren Yeager juga bisa didapat saat penyelesaian pertama!
Dengan menggunakan "Laporan Titan Kerajaan" yang diperoleh saat [7DS] × [AOT] Pengusiran Titan di atas, kamu dapat bergabung dalam maksimal tim 4 pemain di event Conquest Titan dengan hadiah seperti kostum Hero Kolaborasi, material growth, dan material exchange!
Apa pendapatmu tentang kolaborasi The Seven Deadly Sins Grand Cross x Attack on Titan? Bagikan opinimu terhadap game mobile ini melalui kolom komentar di bawah, ya!
Baca Juga: FTV 'Game Online Adalah Istri Kedua Suamiku' Jadi Viral di Medsos!