Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tony Hawk's Downhill Jam adalah salah satu spin-off dari game bertema sports ekstrem populer yang dipersembahkan oleh Activision. Pihak developer yang pernah berperan dalam series game ini di antaranya ialah Neversoft, lalu Vicarious Visions, dan yang terakhir ialah Robomodo.
Kamu yang merupakan penggemar berat olahraga skateboard mungkin merasa tak asing dengan nama "Tony Hawk". Ya, kamu tak salah. Judul video game yang perdana rilis tahun 1999 dan awalnya diperuntukkan untuk dimainkan melalui PlayStation ini memang mengacu pada sosok skater legenda asal California, yang tak lain adalah Tony Hawk sendiri.
Kembali ke Tony Hawk's Downhill Jam, ini merupakan salah satu seri Tony Hawk's yang dinamai berdasarkan level "Downhill Jam" dari Tony Hawk sang Pro Skater. Seri ini rilis perdana pada tahun 2006 untuk Nintendo DS, Game Boy Advance, dan Nintendo Wii. Lalu, pada tahun 2007, Tony Hawk's Downhill Jam dirilis untuk PlayStation 2.
Berikut ini disajikan daftar cheat Tony Hawk's Downhill Jam yang bisa membantumu dalam menyelesaikan misi atau sekadar membuat gameplay-mu jadi lebih seru.
1. Gameplay Tony Hawk's Downhill Jam
Game series Tony Hawk's awalnya dikembangkan sebagai game arcade klasik, di mana tujuan utama gameplay-nya ialah mencapai skor tertinggi.
Namun, ini berbeda dengan pola permainan dalam waralaba Tony Hawk's Downhill Jam. Pada spin-off yang satu ini, pemain dituntut untuk adu kecepatan alias balapan dengan sejumlah lawan.
Selain itu, pemain juga harus bersaing dalam perolehan skor tertinggi serta penyelesaian misi.
Kemudian, ada Story Mode di mana pemain merekrut Skater lain dengan syarat tertentu untuk bergabung sebagai kru Tony Hawk. Nantinya, kru mereka akan bersaing melawan rival, yaitu kru yang dipimpin oleh Antonio Segul yang diceritakan sebagai Skater 'lawas' yang terjebak di era 80-an.
2. Cheat Tony Hawk's Downhill Jam
Berikut ini cheat Tony Hawk's yang bisa kamu terapkan selama permainan.
- AdventuresOfKwang: Membuka semua peristiwa
- OotbaghForever: Membuka dorongan penuh
- EvilChimneySweep: Membuka Iblis Skater
- FourLights: Membuka Picasso skater
- HELLOHELIU: Suara berisik
- FreeBozzler: Membuka semua film
- LikeTiltingAPlate: Membuka rel sempurna
- IAmBob: Membuka statistik sempurna
- ImInterfacing: Membuka semua skaters
- IMissManuals: Membuka kemampuan pengguna
- IWannaBeTallTall: Membuka skater besar
- NowYouSeeMe: Membuka skater terlihat
- PointHogger: Neverending Spesial
- RaidTheWoodshed: Membuka semua papan dan peralatan
- TightRopeWalker: Membuka manual sempurna
- BirdBirdBirdBird: Membuka burung besar
- BIRDBIRDBIRDBIRDBIRD: Burung sangat besar
- Chimneysweep: Membuka bayangan skater
- DisplayCoordinates: Memungkinkan koordinat yang akan ditampilkan
- ShrinkThePeople: Membuka rakyat kecil
- DownTheRabbitHole: Membuka skater kecil
- WATCHFORDOORS: Extreme Car Crashes
- FirstPersonJam: Membuka modus orang pertama
3. Cheat Tony Hawk's Downhill Jam untuk membuka karakter, board, serta kostum alternatif
Untuk membuka karakter-karakter Skater tertentu, kamu harus meraih peringkat Gold, Silver, atau Bronze dengan ketentuan berikut.
- Armando Gnutbogh: Event Unknown Skater (Tier 10)
- Crash: Event Crash Test (Tier 3)
- Kevin Stabb: Event Kevin's Challenge (Random)
- MacKenzie: Event MacKenzie's Challenge (Tier 2)
Untuk mendapatkan akses terhadap sejumlah board atau papan skate tertentu, kamu perlu meraih peringkat Gold, Silver, atau Bronze dengan ketentuan sebagai berikut.
- Black Icer: Event Precision Shopping Slalom (Tier 7)
- Cruiser: Event Grand Time (Tier 4)
- Dark Sign: Event He-Man Clube/Girl Power (Tier 5)
- Solar: Event Clearance Sale (Tier 1)
- Spooky: Event Clearance Sale (Tier 6)
- Chaos: Event Vist Point Race (Random)
- Goddess of Speed: Event The Hills Are Alive Tricks (Tier 9)
- Illuminate: Event Machu Pichu Top to Bottom Tricks (Tier 4)
- Red Rascal: Event San Francisco Elimination (Tier 3)
- Ripper: Event Del Centro Slalom (Tier 7)
- Dispersion: Event Machu Picchu Top to Bottom Race (Tier 7)
- Dragon: Event Swiss Elimination (Tier 9)
- Street Issue: Event Street Issue Slalom (Tier 1)
- Kuni: Event Hong Kong (Tier 2)
- Mokongo: Event Mall Rats (Tier 8)
Untuk mendapatkan akses ke sejumlah kostum alternatif tertentu, kamu perlu meraih peringkat Gold, Silver, atau Bronze sesuai ketentuan berikut ini.
- Crash's Bombs Away: Event Fallen Empire Race (Tier 4)
- Gunnar's Black Knight: Event Park It Anywhere (Tier 7)
- Gunnar's High-G Armor: Event Gunnar's Threads (Tier 1)
- Gunnar's Street Creds: Event Favela Rush (Tier 4)
- Jynx's Black Tuesday: Event Road to Cuzco Race (Tier 3)
- Jynx's Funeral Fun: Event del Centro Race (Tier 7)
- Tony's Business Camouflage: Event Mountain High Race
(Random) - Tony's Business Camouflage: Event Mountain High Race
(Random) - Tony's Downhill Jam: Event Hills Are Alive Race (Tier 9)
- Tony's Mariachi Loco: Event Out of the Woods Tricks (Random)
- Jynx's Graveyard Casual: Event Cable Car Tricks (Random)
- Crash's Brace (Impact): Event Out of the Woods Race (Tier 5)
- Crash's Space Monkey: Event Lift Off (Tier 7)
- Kyla's Alpine Red: Event Francisco Full Slalam (Tier 9)
- MacKenzie's S-fire squadron: Event Edinburgh Full Race (Tier 4)
- MacKenzie's Street Combat: Event Parking Lot Shuffle (Tier 7)
- Tiffany's Baby Blue: Event Tourist Spot Slalom (Tier 2)
- Ammon's Money: Event Edinburgh Full Tricks (Tier 3)
- Ammon's Tan: Event Saturday Matinee (Tier 9)
- Kyla's Shooting Star: Event Cuzco Challenge Race (Tier 2)
- Kyla's Touchdown: Event Clear the Streets (Tier 5)
- MacKenzie's Killer Bee: Event High Street Slalom (Tier 6)
- Ammon's Tommy T: Event Seaside Village Race (Tier 6)
- Budd's Power of Chi: Event Seaside Village Race (Tier 6)
- Budd's The Bohemian: Event Catacombs (Tier 2)
- Budd's Toys (Bob): Event Waterfront Race (Random)
- Tiffany's Military Chic: Event Shopping Spree (Tier 8)
- Tiffany's Nero Style: Event Rome Burning (Tier 7)
Itulah sejumlah cheat Tony Hawk's Downhill Jam yang bisa kamu aktifkan untuk mempermudahmu dalam permainan atas sekadar menambah keseruan. Selamat mencoba!
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Daftar Cheat God of War PS 2, Akses Kostum hingga Fitur Unik