Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Marvelous AQL, publisher serial Harvest Moon dan Rune Factory saat ini tengah merampungkan sebuah game baru untuk 3DS berjudul Kinki no Magna, atau terjemahannya saat ini adalah Forbidden Magna. Berbeda dengan Rune Factory, atau bahkan Harvest Moon, Forbidden Magna memilih genre strategy RPG. Namun unsur simulasinya juga tetap kental terlihat, karena memang keseluruhan skenario game ini banyak mengumbar adegan bernuansa life-simulation seperti yang biasa kita temui dalam Harvest Moon dan Rune Factory. Banyaknya adegan simulasi tersebut akan kalian temui di dalam penginapan, dimana para gadis spirit dengan kekuatan yang luar biasa, sukarela membantu karakter utama kita, Lux, selama menjalankan penginapannya. Seperti tipikal gamenya Marvelous, karakter utama pria dalam game ini, Lux adalah pria yang beruntung. Dia dikelilingi banyak cewek cantik, yang juga seorang spirit. Walaupun sejatinya memiliki kekuatan super, namun para spitit rela menjadi pelayan di penginapan Lux. Dikeliling cewek berkekuatan luar biasa tidak membuat Lux otomatis bersantai-santai saja selama mengelola penginapan. Dia juga harus keluar masuk dungeon untuk mencari uang. Dan untungnya, kehidupan "harem" dalam penginapan tersebut tetap seimbang dengan sesi pertarungannya yang tidak membosankan. Sebagian game ini mengambil setting di dalam penginapan, dimana kalian menghabiskan banyak waktu bercengkerama dan mengenali para cewek spirit. Bagian ini dipenuhi dengan adegan keseharian dan juga dialog dengan para spirit. Beberapa spirit bisa memasak, dan kamu terkadang bisa menjumpainya sibuk di dapur. Screenshot kanan menunjukkan ruangan Diana, terlihat rapi dan tidak menunjukkan kesan bahwa dia termasuk spirit yang tidak bisa lepas dari senjatanya.