TUTUP

Detail Baru Dead or Alive 5 Plus, Mode Tampilan Vertikalnya Punya Dua Style Kontrol

Setelah mengkonfirmasikan Dead or Alive 5 Plus, bosnya Team Ninja Yosuke Hayashi memang tidak memberi detail baru. Baru kemarin Tecmo memberikan press release resmi sehubungan game yang bakal dirilis 22 Maret 2013 mendatang.

Setelah mengkonfirmasikan Dead or Alive 5 Plus awal Desember 2012 lalu, bosnya Team Ninja Yosuke Hayashi memang tidak memberi detail baru. Setidaknya dari timnya secara resmi baru kemarin mereka memberikan kabar lanjutan untuk versi port PS Vita game fighting sarat fan service ini, yang bakal dirilis 22 Maret 2013 mendatang. Sebelum konfirmasi baru resmi dari tim pengembang ini memang kami juga mengetahui melalui halaman Facebook Tecmo mengenai beberapa fitur terbaru game ini. Yang jelas kamu bisa mengendalikan versi PS Vita ini melalui touch screen, dengan sekali sentuh, sapuan jari, atau mencubit bidang sentuhan di layar atau di punggung Vita untuk melancarkan serangan spesial. Kemudian yang paling keren, versi Vita ini memanfaatkan sensor gerak Vita, jadi kamu bisa memainkannya dalam tampilan first-person ketika menggunakan Vita secara vertikal. Dalam tampilan tersebut, musuh terlihat dalam satu layar penuh. Dan ketika dalam mode tersebut, pengendalian maksimal memanfaatkan bidang sentuh di bagian belakang PS Vita. Selain itu, mereka pemain pemula atau yang sudah lihai pasti bakal menerima mode baru yang terfokus pada training, dengan tawaran tutorial pada gerakan mendasar game ini yang didukung dengan tampilan tingkat frame yang diperbanyak. Sehingga dalam setiap gerakan karakter dibutuhkan hingga dua kali lipat informasi data dari versi konsolnya. Dan bagi mereka yang menyukai turnamen, bakal makin mudah mencari lawan dimana saja, karena ada mode ad hoc dan infrastructure PS Vita memungkinkan turnamen dilakukan secara lokal atau online. Dan kabar baru yang dirilis resmi oleh Tecmo kemarin, bersamaan dengan beberapa screenshot awalnya, terfokus pada mode pengendalian first-person yang menuntut kita memposisikan PS Vita secara vertikal, yang ternyata memiliki dua mode pengendalian. Dalam "Mode 1," atau mode normal, kamu tinggal menyentuh layar dimana kamu bakal menyerang musuh. Kemudian dalam "Mode 2," kamu bisa menyentuh, menjentikkan kedua jari, dan mencubit layar untuk melancarkan serangan. Menurut Tecmo, kedua mode memiliki kelebihan tersendiri, dan yang jelas memberi kamu pandangan jelas musuhmu dalam tampilan first-person lengkap dengan grafis yang sangat mendetail. Berikut kutipan press release resmi Tecmo:

TEAM NINJA REVEALS NEW DETAILS FOR DEAD OR ALIVE 5 PLUS FOR PLAYSTATION VITA Team NINJA today released new information and assets for its upcoming DEAD OR ALIVE® 5 PLUS fighting game for the PlayStation®Vita handheld system. The new generation of DEAD OR ALIVE combat will come to the handheld system on March 19, 2013 with cross-platform features that allow players to play matches against opponents on both PlayStation 3 and PS Vita while sharing costumes across both platforms. Team NINJA also revealed additional feature details for both casual and core players, speaking to the game's accessibility and depth: § Touch Play Mode: Experience battles in DEAD OR ALIVE 5 PLUS through two new styles of touch combat with the PS Vita held vertically in portrait mode to get a first-person, full-screen view of your opponent at maximum size. In Mode 1, tap the opponent to attack them in that spot. In Mode 2, touch, flick, and pinch the screen to attack your opponent with more finesse and options. Both methods offer players an instinctive way to fight while seeing their opponent in the highest graphic detail. § Training Plus Mode: Build your fighting skills and knowledge by playing through challenging missions, each of which offers a fun experience while imparting practical knowledge. § More detailed Frame Data: Three times the details for each move in real-time. Unbelievably detailed information like delay interval frames, move reach and more. A game-changing feature for serious players! DEAD OR ALIVE 5 PLUS brings the signature DOA fighting style to PS Vita with all-new system-specific features complementing the stunning graphics and new martial arts techniques of the recent console release. Players will take on the roles of the cast of DOA fighters in an action-packed brawler set in visually striking international locales, with each stage featuring interactive backdrops. With a sensual yet realistic style, characters are rendered in incredibly lifelike detail.