Bencana alam yang terjadi di Amerika akhir-akhir ini belum kunjung berhenti. Sony berinisiatif perpanjang Playstation Plus untuk para subscriber
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Bencana alam selalu datang tanpa diduga, dan tidak jarang bencana tersebut menyebar ke beberapa wilayah lainnya. Dengan inisiatif, Sony perpanjang Playstation Plus secara gratis pada korban bencana alam.
[duniaku_baca_juga] Bencana alam bukanlah sesuatu yang direncanakan. Manusia dapat memperkirakan datangnya bencana namun kita tidak mungkin mencegahnya. Bencana tersebut selalu datang pada saat yang tidak diinginkan, bahkan bisa terjadi sangat lama. Sony berinisiasi untuk perpanjang Playstation Plus untuk korban bencana alam secara gratis terutama untuk korban badai Irma dan Harvey. Saat ini, badai Irma dan Harvey masih menyerang Amerika. Berbagai daerah terkena dampaknya, terutama untuk lokasi-lokasi seperti Florida dan Texas. Efek dari bencana ini cukup besar, banyak yang harus dievakuasi agar tidak terserang badai ini. Wilayah sekitarnya juga setidaknya mengalami mati lampu berkepanjangan.
Banjir yang disebabkan oleh badai Irma, sumber: TBO.com[/caption] Selama pekan bencana alam ini, banyak dari para gamer Playstation yang tidak dapat bermain mengingat bencana alam yang sedang dihadapi sangat berbahaya. Dan Sony amat menyayangkan apabila subskripsi dari Playstation Plus mereka hangus secara cuma-cuma. Sony berinisiatif untuk memperpanjang subskripsi dari PS Plus bagi mereka yang telah berlangganan layanan Plus. Sony menambahkan subskripsi sebanyak satu bulan, cukup untuk menutup beberapa hari dari keterbatasan akses untuk bermain konsol Playstation. Untuk mendapatkan subskripsi gratis ini, gamer sebelumnya harus berlangganan PS Plus dan hingga saat ini masih belum hangus masanya. Jika ketentuan ini disepakati, maka Sony akan mengirimkan sebuah
email yang menandakan bahwa pengguna akan mendapatkan perpanjangan Playstation Plus. [read_more id="345158"] Hingga saat ini, proses pengiriman
email masih belum sepenuhnya terselesaikan. Malah ada beberapa kesalahan kecil, diantaranya adalah surel yang dikirimkan pada yang tidak mengalami bencana alam, atau surel tersebut belum terkirim pada korban bencana lainnya. Sebelumnya, Sony juga mengadakan penggalangan dana pada Oktober lalu untuk korban bencana alam dengan menjual
theme khusus untuk Playstation 4. Para pengguna dapat membeli tema apa saja yang mereka inginkan, dan hasil penjualan tersebut akan diberikan kepada korban bencana alam. Perpanjangan subskripsi ini tidak seberapa dibanding apa yang terjadi selama bencana alam tersebut. Tapi setidaknya, Sony memiliki inisiatif untuk seminimalnya memberikan senyuman pada wajah gamer yang ingin kembali beraktifitas seperti biasa.
Good Job, Sony! Diedit oleh Fachrul Razi