Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pemilik Playstation Vita? Hingga saat ini masih berlangganan Playstation Plus untuk mendapatkan game gratis? Berita buruk bagi kalian, mulai tahun depan Sony tidak akan memberikan game PSVita gratis melalui layanan Playstation Plus!
Bagi sebagian gamer Playstation, layanan Playstation Plus atau yang sering disingkat sebagai PS Plus digunakan sebagai salah satu sarana untuk bermain secara online, baik bersama pemain lainnya maupun bersama teman yang memiliki konsol sama.
Untuk beberapa pemain, layanan PS Plus malah dimanfaatkan sebagai layanan untuk memberikan diskon yang lebih besar pada Playstation Store. Berbeda pada diskon yang biasa diberikan Sony, pengguna PS Plus mendapatkan diskon yang terhitung lebih besar.
Tidak hanya itu saja, Playstation Plus memberikan satu keuntungan yang sangat dimanfaatkan oleh para gamer: game gratis. Setiap bulannya, Sony akan memberikan beberapa game untuk dimainkan secara gratis, dan setelah bulan tersebut berakhir, game gratis tersebut akan digantikan dengan game lainnya.
Memang, pengguna tidak benar-benar mendapatkan game secara gratis, namun seluruh progress yang mereka jalani pada game tersebut akan tersimpan jikalau mereka tertarik untuk membeli game tersebut. Malah, setiap bulannya akan selalu ada game gratis untuk dicoba. Menarik, bukan?
Dimulai dari harga $9.99 per bulan saja, para pemain dapat mengakses seluruh manfaat tersebut, termasuk PSVita! Sayangnya, para pengguna Playstation Vita tampaknya akan bersedih setelah mendengar kabar ini.
Dilansir dari situs blog resmi Playstation, Sony mengumumkan perubahan mengenai layanan Playstation Plus mereka, yang mana di antaranya menyebutkan tentang Playstation Vita dan Playstation 3.
Mulai 2019 nanti, Sony tidak akan memberikan game Playstation 3 dan game PSVita gratis. Lebih lengkapnya, aturan baru ini mulai berlaku secara efektif pada 9 Maret 2019.
"Hal ini tidak akan mempengaruhi game yang kalian sudah atau akan unduh setelah tanggal 9 Maret nanti," Sebut Sony.
Melalui perubahan ini, Sony ingin memfokuskan line-up mereka pada game Playstation 4, dengan jumlah pemain yang semakin lama semakin terus meningkat. Setidaknya, pengguna PSVita dan PS3 masih diberikan waktu hingga Maret tahun depan.
Sumber: blog.us.playstation.com