Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah kalian merupakan salah satu diantara ribuan gamer yang tidak mudah merasa takut? Beranikah kalian mencoba game VR horor terbaru yang super intens ini? Bring to Light bawakan pengalaman horor yang dijamin akan mempercepat detak jantung kalian! Game horor mungkin mulai terasa membosankan tahun demi tahun. Menggunakan formula yang sama yang diulang secara terus-menerus, seluruh jumpscare yang disajikan tidak terasa lagi menakutkan. Permasalahan ini terkadang datang dari penempatan jumpscare yang sudah mulai mudah untuk ditebak. Alhasil, game-game horor yang seharusnya menjanjikan teror ini sudah terasa basi dan membosankan. Dengan berkembangnya teknologi pula, para pengembang mulai mencoba untuk mengintegrasikan fitur-fitur menarik untuk menambah rasa seram yang ada. Contohnya? Virtual Reality yang saat ini masih menjadi gimmick populer. Dengan menggunakan headset VR, tentu saja gamer akan merasa semakin dekat dengan dunia yang mereka mainkan. Dengan VR pula, game horor terasa lebih seram, namun hal tersebut tetap tidak cukup. Bagaimana kalau teknologi virtual reality ini digabungkan dengan heart rate monitor? Tentu saja pengalaman horor suatu game akan lebih otentik, bukan? Inilah yang dihadirkan oleh Red Meat Games melalui trailer untuk game terbaru mereka. Bring to Light merupakan game VR horor terbaru yang menggabungkan dua teknologi VR dan pendeteksi detak jantung. Hadirnya kedua teknologi ini memberikan sang pengembang kemampuan untuk membawakan kesan yang lebih seram untuk game ini.