Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nintendo Switch akhir-akhir ini mulai dijadikan target bagi banyak pengembang dan publisher, termasuk Atari yang sudah hadir sejak lama. Atari akan bawa RollerCoaster Tycoon menuju Switch, namun jangan senang dulu!
[duniaku_baca_juga]
Gamer tua tentu akan sangat hafal dengan RollerCoaster Tycoon. Salah satu best-selling dari Atari tentang manajemen taman bermain sangatlah populer pada masanya. Berawal dari PC juga, game ini berhasil booming. Kali ini, Atari ingin membawakan seri ini menuju Nintendo Switch dengan nama RollerCoaster Tycoon Switch.
RollerCoaster Tycoon merupakan game simulasi taman bermain yang memberikan kebebasan bagi pemain untuk menciptakan taman rekreasi impian mereka. Game ini menjual nama Roller Coaster sebagai salah satu fitur terbesarnya. Ya, pada game ini pemain dapat menciptakan roller coaster sebebasnya dengan kustomisasi tanpa batas.
[read_more id="363346"]
Awalnya seri Tycoon satu ini dikembangkan untuk PC saja, namun popularitas yang meledak pada masanya membawakan game ini menuju platform lainnya, seperti RollerCoaster Tycoon pertama yang di-port menuju XBOX. Hingga saat ini, seri RollerCoaster sudah dirilis dengan 4 seri utama dan 5 spin-off.
Di antara seluruh seri itu, di antaranya merupakan RollerCoaster Tycoon World yang dirilis pada November 2016, dan Tycoon Touch pada Desember 2016 untuk ponsel pintar. Tidak berhenti sampai situ saja, Atari ingin membawakan seri ini menuju platform terbaru, yaitu Nintendo Switch yang saat ini sedang diminati oleh banyak pengembang.
Berbeda dengan publisher kebanyakan, Atari membawakan pendekatan yang berbeda untuk menghadirkan game ini. Jika biasanya publisher akan memberikan announcement dan akan merilis sesuai tanggal yang disebut, Atari dengan curangnya membuka crowdfunding melalui StartEngine untuk meraup sejumlah keuntungan.
Jika diperhatikan, Atari tidak sembarangan mengajak penggemarnya untuk melempar sejumlah uang! Malah, Atari membuka investasi bagi mereka yang berminat untuk membayar minimal $250. Atari menjanjikan total hingga 120% uang yang akan dikembalikan dari investasi ini, namun para investor tidak akan mendapatkan game yang diinvestasikan dari jumlah tersebut.
Jika investor ingin mendapatkan game RollerCoaster Tycoon Switch secara cuma-cuma, mereka harus berinvestasi minimal $1.500! Tentunya jumlah tersebut tidaklah sedikit, dan Atari memberikan opsi untuk membayar $750 saja, yang mana para investor nantinya akan diberikan diskon 25% apabila mereka ingin membeli game Tycoon ini.
RollerCoaster Tycoon Switch direncanakan akan dirilis pada tahun ini dengan harga yang sama sekali belum ditentukan oleh Atari.
Diedit oleh Fachrul Razi