Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berhati-hatilah dalam memainkan Nintendo DS Kalian, karena jika salah langkah, layar touchscreen bisa baret-baret! Kalau bisa, jangan terlalu sering memainkan 5 game NDS ini, apalagi dalam waktu yang lama!
[duniaku_baca_juga]
Nintendo DS sudah menjadi handheld Nintendo yang dapat dikatakan berumur. Keberadaannya yang digantikan oleh 3DS tetap meninggalkan sejumlah kenangan. Tidak lupa juga, Game NDS tetap dapat dimainkan di 3DS, namun berhati-hatilah jika kalian ingin memainkan game-game ini, karena bisa saja layar touchscreen kalian akan baret-baret.
[read_more id="358813"]
[page_break no="1" title="Cooking Mama"]
Dimulai dari seri masak memasak, Cooking Mama merupakan salah satu game casual yang paling banyak dimainkan oleh para gamer NDS. Gameplay yang simpel mengenai cara memasak suatu hidangan menjadikan game ini sebagai pelepas penat yang santai. Eits, jangan tertipu dengan penampilan mama.
Cooking Mama sangat membutuhkan layar sentuh untuk menjalankan berbagai macam aktifitas, seperti memotong, memasak, memecahkan telur dan lain sebagainya. Lakukan kegiatan tersebut dengan cepat, maka kalian menemukan resep rahasia untuk membuat layar NDS baret-baret.
[page_break no="2" title="Elite Beat Agents"]
Dilanjutkan dengan game musik atau beat-rhythm, Elite Beat Agents merupakan game musik yang membutuhkan layar sentuh sebagai navigasi dan gameplay. Permainannya juga cukup sederhana, pemain hanya perlu menekan lingkaran sesuai dengan timing dari lagu yang dimainkan.
Uniknya, game ini menghadirkan alur cerita pada masing-masing lagu, namun intinya tetap sama, orang-orang yang berteriak minta tolong lalu akan didatangi oleh para agen elit. Sepositif apapun para agen ini, game ini akan meninggalkan bekas baret di layar, apalagi setelah kalian bertemu dengan spinner di tengah-tengah permainan.
[page_break no="3" title="Osu! Tatakae! Ouendan!"]
"Lho, bukannya ini sama saja dengan Elite Beats Agent?" Ya, benar. Osu! Tatakae! Ouendan! merupakan versi Jepang, atau versi asli dari Elite Beats Agent. Game ini juga merupakan inspirasi dari lahirnya Osu! yang dikembangkan oleh Ppy. Berbeda dari EBA yang menghadirkan para agen elit, Ouendan menghadirkan para Ouendan atau kelompok penyemangat berpakaian seragam sekolah.
[page_break no="4" title="Pokemon Ranger"]
Berlanjut menuju franchise milik Nintendo, Pokemon Ranger menghadirkan fokus cerita yang berbeda dari seri utamanya. Jika sebelumnya kalian akan bermain sebagai trainer, maka di game ini kalian akan bermain sebagai ranger yang melindungi dan membebaskan Pokemon dengan cara yang lebih manusiawi.
Menggunakan alat bernama Capture Styler, para ranger diajak untuk mengendalikan Pokemon liar berada di dunia Pokemon Ranger. Menggunakan layar sentuh, pemain harus membuat lingkaran sesuai jumlah yang ditentukan untuk menangkap Pokemon tersebut.
Namun awas, Pokemon yang tidak ingin bekerjasama akan menyerang Styler kalian! Kalian juga harus cepat dalam membuat lingkaran tersebut jika tidak ingin diserang berkali-kali.
[page_break no="5" title="The World Ends With You"]
Menutup daftar game NDS ini, tidak lengkap rasanya jika tidak menyertakan The World Ends With You. Game yang saat ini telah diumumkan akan dirilis ulang menuju Nintendo Switch merupakan salah satu RPG yang dijamin akan membuat layar sentuh kalian baret-baret.
Untuk bergerak saja, kalian membutuhkan navigasi dari layar sentuh. Untuk menyerang, ada beberapa opsi tergantung pin yang digunakan, seperti tap atau swipe. Untuk menghindar? Lagi-lagi layar sentuh dibutuhkan. The World Ends With You tidak akan mengampuni layar touchscreen kalian, malah para gamer dipaksa untuk cekatan dalam bermain.
Game NDS yang berada di daftar ini bukanlah satu-satunya, masih ada banyak game yang bisa merusak layar sentuh NDS. Kalau bisa, jangan terlalu sering bermain game-game ini, jika memang ingin, selalu sediakan screen protector sebanyak-banyaknya untuk jaga-jaga.