TUTUP

Mass Effect: Andromeda Rilis 21 Maret, Lihat Fitur RPG Kembali di Trailer Terbarunya!

Bioware siap rilis Mass Effect: Andromeda 23 Maret 2017 mendatang! Saksikan trailer terbarunya sekarang juga!

Sumber: Situs Resmi Mass Effect[/caption] Melalui posting-an blog pengembangannya, General Manager BioWare Aaryn Flynn telah menetapkan tanggal rilis resmi Mass Effect: Andromeda. Mereka mengumumkan bahwa Mass Effect: Andromeda akan meluncur ke pasaran pada 21 Maret di daerah Amerika Utara dan 23 Maret 2017 di Eropa untuk PS4, PC, dan Xbox One sambil berterima kasih kepada para fans yang telah "bersabar" selama ini. [read_more id="267246"] "Mass Effect: Andromeda merupakan game Mass Effect paling ambisius yang kami kerjakan hingga saat ini. Kami menceritakan cerita baru, membuat karakter, planet, dan memperkenalkan sistem gameplay baru," "Untuk bisa mengantarkan [pengalaman] ini, kami memanfaatkan waktu sebanyak mungkin agar kamu semua dapat merasakan pengalaman terbaik." tambah Flynn. Nggak cuma mengumumkan tanggal rilis saja. Pada acara pameran barang elektronik Consumer Electronic Show (CES) 2017 hari ini, Bioware ikut meramaikan presentasi dari Nvidia dengan memamerkan trailer terbaru Mass Effect: Andromeda. Tidak hanya sistem combat-nya saja yang diperlihatkan, tetapi juga bagaimana sistem upgrade karakter bekerja dalam judul teranyar serial RPG luar angkasa ini, yang bisa langsung kamu lihat di video trailer-nya berikut ini: [read_more id="255965"] Seperti yang telah dijanjikan oleh Bioware sejak September 2016 kemarin, di Andromeda kamu akan diberikan keleluasan lebih dalam mengembangkan skill-skill milik sang karakter utama Ryder yang tidak lagi dibatasi oleh class. Alih-alih sekarang kamu bisa mengakses semua skill dari semua class terdahulu untuk membuat kombinasi kemampuan baru yang lebih efektif, seperti yang terlihat di pertengahan video. Namun dengan membuat karaktermu menjadi spesialis dalam satu bidang, kamu bisa membuka "profil" yang akan memberikanmu bonus terhadap gaya permainan tertentu. Profil Vanguard misalnya, akan kamu dapat bila fokus pada skill combat dan biotic; sementara Adept kalau kamu menguasai biotic secara total. Sumber: target="_blank">Trailer Mass Effect: Andromeda[/caption] Bioware juga telah mengonfirmasikan hadirnya sistem multiplayer untuk Andromeda yang didasari dari sistem multiplayer Mass Effect 3, namun dikembangkan lebih jauh lagi. Kamu masih bisa menentukan map dan jenis musuh dalam match multiplayer, namun Andromeda menambahkan modifier tambahan di mana kamu bisa mengatur HP musuh jadi lebih besar untuk hadiah yang lebih besar pula atau sebaliknya. [read_more id="251806"]


Sejauh ini Mass Effect: Andromeda terlihat cukup oke. Semoga saja fitur crafting-nya tidak seberat Dragon Age: Inquisition, jadinya malah sering muter-muter di padang rumput kosong saja mengumpulkan barang. Dan saya harap Bioware tetap bisa menyajikan mode permainan multiplayer yang bikin nagih, karena jujur saja, saya sendiri lebih tertarik sama mode multiplayer-nya, hehe. Bagaimana dengan kamu sendiri, gamers? Diedit oleh Febrianto Nur Anwari