Inilah dia, 13 game horor PC yang bisa kamu download gratis di Steam yang cocok banget buat mengisi bulan Oktobermu!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Ah, bulan Oktober! Tentunya selain pada Jumat Kliwon, ini merupakan waktu yang tepat untuk menikmati berbagai macam game horor PC yang tersebar di internet. Namun tentunya tidak mudah untuk menjelajahi rimba internet demi menemukan game horor yang layak main. Oleh karena itu, Duniaku sudah menyediakan daftar 13 game horor PC yang bisa kamu dapatkan secara gratis di Steam. Marilah kita lihat bersama-sama kumpulan game menyeramkan apa saja yang bisa segera kamu download dan mainkan di PC-mu! [page_break no="1" title="Cry of Fear"] Daftar ini menurut saya berhak dibuka dengan Cry of Fear. sebagai mod Half-Life, Cry of Fear dikembangkan pada 2008 sampai akhirnya bisa rilis sebagai game standalone pada 25 April 2013 silam, dan merupakan game indie horor yang cukup melegenda. Dilengkapi berbagai fitur, seperti co-op multiplayer empat pemain, ending yang beragam, dan cerita tambahan begitu kamu menamatkannya, Cry of Fear menceritakan petualangan Simon Henriksson melawan makhluk-makhluk menyeramkan setelah dia mengalami suatu kecelakaan. Pada 2012, game ini memenangkan penghargaan "Community Award" dan Best "Singleplayer of the Year" dari situs ModDB, serta rata-rata Very Positive dari 18.179 review Steam. Download: Steam [page_break no="2" title="All is Dust"] All is Dust mengambil latar belakang di sebuah peternakan di Amerika Serikat tahun 1930an. Badai debu melanda pertanian tersebut dan mematikan tanaman-tanaman jagungmu, yang membuat anak perempuanmu Patricia kelaparan. Penderitaan dari ladang yang hancur dan keluarga kelaparan dianggap belum cukup, tiba-tiba Patricia menghilang! Kamu pun akan menelusuri peternakanmu untuk mencari petunjuk kemana hilangnya Patricia. Tapi ternyata, kamu tidak sendirian... Download: Steam [page_break no="3" title="No More Room in Hell"] Bicara game horror PC pastinya belum lengkap tanpa kehadiran game zombie! Sama seperti Cry of Fear, No More Room in Hell berawal dari mod dan menjadi salah satu judul game horor klasik yang populer di kalangan gamer PC. Dalam game zombie yang berfokus pada kerjasama tim ini, kamu akan menghadapi ribuan zombie yang memenuhi kota. Bersama tujuh orang temanmu, kamu harus bisa menyelamatkan diri dari serbuan zombie ini. Sekalipun para zombie ini tidak bisa berlari (nggak kayak zombie jaman sekarang), jumlahnya yang banyak akan tetap membuatmu kewalahan! No More Room in Hell mendapatkan penghargaan PC Gamer "Mod of the Year 2011" serta ModDB "Editor Choice Multiplayer Mod of the Year 2011." Download: Steam [page_break no="4" title="Fingerbones"] Berbeda dari game-game lain yang dipenuhi adegan mencekam atau jump scare, Fingerbones merupakan karya horor yang mengutamakan cerita, jadi mungkin buat kamu yang malas membaca bisa melewati game yang satu ini. Kamu akan memulai permainan di dalam sebuah gedung terlantar yang misterius. Dengan cahaya keemasan terpancar dari jendela, kamu pun akan bertualang sambil membaca pesan-pesan rahasia yang berisi cerita yang mengerikan. David Szymanski sang developer juga sudah merilis dua game horor lain di Steam, The Moon Sliver dan The Music Machine di Steam, namun dia mengaku Fingerbones masih menjadi yang paling favorit. Download: Steam [page_break no="5" title="Blameless"] Salah satu judul yang juga lebih mengutamakan narasi, Blameless mengambil tempat di sebuah rumah yang belum selesai dibangun. Entah mengapa kamu ada di sini, dan siapa yang mengundangmu, itulah yang harus kamu cari tahu dalam game misteri singkat ini. Disebutkan kalau game ini bisa ditamatkan dalam 20 sampai 60 menit saja. Download: Steam [page_break no="6" title="Spooky's Jump Scare Mansion"] Spooky's House of Jump Scares (sekarang disebut sebagai Spooky's Jump Scare Mansion karena masalah hukum) memang memiliki gambar yang imut-imut -- tapi hanya untuk awalnya saja! Semakin jauh kamu memainkan game ini, maka semakin horor pula skenario-skenario yang kamu hadapi. Sekalipun keseluruhan gambarnya tidak bisa dibilang "mengerikan" tapi berbagai skenario horor yang kamu hadapi akan tetap terasa menyeramkan dan disturbing. Serta sesuai judulnya, ada banyak jump scare yang harus kamu hadapi. Download: Steam [page_break no="7" title="Medusa's Labyrinth"] Latar cerita yang digunakan Medusa's Labyrinth bisa dibilang cukup unik, yaitu masa Yunani kuno yang kental akan unsur mistis dan fantasi. Berbeda dengan game horror PC pada umumnya. Dipersenjatai hanya dengan sebuah obor serta busur dan panah, kamu akan menjelajahi makam bawah tanah yang berliku dan sudut-sudut gelap untuk memecahkan misteri yang menyelimuti labirin tersebut. Download: Steam [page_break no="8" title="Doorways: Old Prototype"] Sesuai judulnya, Doorways: Old Prototype merupakan bentuk purwarupa dan percobaan dari serial game horor Doorways yang dimulai dari Doorways: Holy Mountain of Flesh. Walau game ini juga bisa berdiri sendiri sebagai sebuah game platforming dengan nuansa horor, Old Prototype bisa memberikan wawasan menarik ke dalam serial Doorways -- melalui catatan-catatan buatan sang developer yang disebar dalam game -- bila kamu sudah pernah menamatkan game-game lainnya. Download: Steam [page_break no="9" title="Minds Eyes"] Apa jadinya kalau film Inception dibuat jadi film horor? Bisa dibilang, Minds Eyes lah jawabannya! Terbangun di sebuah kamar, tidak lama kemudian kamu pun sadar kalau kamu masih terjebak di dunia mimpi. Jelajahilah rumah misterius ini untuk mengetahui apa yang membuatmu terlelap -- tapi tetap terbangun. Berinteraksi dengan berbagai objek dalam game untuk meningkatkan skor di akhir permainan. Bisakah kamu mendapatkan semua item dan menamatkan game ini tanpa mati sekalipun? Sang developer, Stanislaw Truchowski, mengaku Minds Eyes adalah game percobaan sehingga masih banyak hal yang bisa diperbaiki dan diubah olehnya. Dan game ini juga dirancang untuk ditamatkan sekali main, hanya berdurasi sekitar 30 sampai 45 menit.. Download: Steam [page_break no="10" title="Moirai"] Kalau Minds Eyes adalah game "dengan tema" yang mindblowing, maka Moirai adalah game yang "memang" mindblowing. Game ini asli aneh banget, dan bukan cuma karena grafis dan kontrolnya yang seperti Wolfenstein 3D saja. Sebagai penghuni kota kecil, kamu mendengar kabar bahwa seorang janda bernama Julia tiba-tiba menghilang dan kamu pun bertugas mencarinya ke dalam sebuah gua. Dan selain rangkuman itu, sulit menjelaskan game horror PC ini tanpa menjadi spoiler. Jadi sebaiknya kamu coba saja sendiri. Dan sebelum kebingungan, coba tamatkan dua atau tiga kali. Baru deh, "menarik"nya pasti kelihatan... Download: Steam [page_break no="11" title="Passing Pineview Forest"] Passing Pineview Forest adalah prekuel singkat dari game horror PC Pineview Drive. Kamu akan menjelajahi hutan gelap dimana bangunan Pineview berada, tapi awas, karena "dia" mengawasi semua langkah yang kamu lakukan di sini! Tahanlah rasa takutmu, kalau tidak, nyawamu bayarannya. Download: Steam [page_break no="12" title="Only If"] Mungkin lebih tepat menyebut Only If sebagai game misteri dan bukan horor. Game puzzle-petualangan surealis, kamu berperan sebagai Anthony Clyde, yang setelah berpesta semalam suntuk tiba-tiba tersadar di sebuah ranjang asing tanpa ingatan mengenai malam sebelumnya. Walau tidak bisa dibilang horor, Only If dengan gaya surealisnya akan membawamu ke dunia teka-teki yang aneh. Download: Steam [page_break no="13" title="Close Your Eyes"] Berbeda dari game-game sebelumnya, Close Your Eyes merupakan game 2D dan bukan 3D. Tapi jangan salah, gambarnya yang datar tetap bisa menjadi media efektif untuk menampilkan game horor. Kamu yang suka Corpse Party pasti tahu rasanya. Namun game horror PC yang satu ini tidak akan terlalu sering bermain dengan gambar-gambar sadis. Horor yang ditampilkan di sini lebih dibentuk dengan lebih halus, disturbing, dan membuat bulu kuduk merinding saat mempertanyakan adegan-adegan yang ada. Kalau kamu memang tertarik akan dunia game horor, tidak ada salahnya mencoba. Gratis ini. Download: Steam
Bagaimana daftar 13 game horror PC barusan? Siapkah kamu melewati hari-hari yang dipenuhi game-game horor tersebut? Apapun jawabanmu, selamat menikmati dan
Happy Halloween, ha ha ha ha....