TUTUP

PlayStation Tebar Diskon dan Bagi-Bagi Hadiah untuk Rayakan Imlek 2017

Tahun Baru Imlek 2017 tidak boleh dilewatkan oleh gamer PS sejati, karena Sony bagikan diskon, game gratis, dan merchandise menarik!

Untuk merayakan Tahun Baru Imlek PlayStation Asia gelar diskon besar-besaran dan bagikan tiga game gratis melalui PlayStation Network. Selain itu acara Imlek PlayStation juga ditambah dengan undian berhadiah di laman Facebook PlayStation Asia.

[read_more id="283362"] Tahun Baru Imlek 2017 jatuh pada tanggal 28 Januari besok, dan untuk merayakannya Sony Interactive Entertainment Hong Kong Singapore Branch (SIES) mengadakan diskon spesial di toko digital PlayStation Store dari tanggal 26 Januari kemarin hingga 9 Februari 2017 mendatang. Lebih dari 200 judul game PS4 dan PS Vita mendapatkan diskon sampai 75 persen, di antaranya termasuk Final Fantasy XV, Watch Dogs 2, Battlefield 1, Bloodborne, GTA V, dan masih banyak lagi. Buat kamu yang berlangganan PS Plus bisa menerima diskon spesial mencapai 80 persen untuk judul-judul tertentu. Detail mengenai diskonnya bisa kamu cek di halaman resmi PlayStation Blog. Selain diskon 80 persen, pelanggan PS Plus juga mendapatkan God of War III Remastered, Tales of Zestiria, dan Alienation secara cuma-cuma sebagai bagian dari game gratis yang bisa kamu dapat setiap bulannya. Ketiga game ini bisa kamu unduh dari 26 Januari hingga 8 Februari. Jangan sampai lupa tuh, lumayan kalau beli baru total bakal menguras 1,4 juta Rupiah dari saldo tabunganmu! Nah, buat kamu yang masih belum yakin mau berlangganan PS Plus setelah semua tawaran menarik barusan -- ataupun lagi mencari momen yang pas buat memperpanjang -- Sony memberikan paket khusus selama Imlek 2017. Dengan membeli voucher berlangganan PS Plus 12 bulan seharga Rp350.000 secara digital melalui PlayStation Store, kamu akan mendapatkan bonus 3 bulan tambahan. Tawaran ini terbuka dari tanggal Januari hingga 8 Februari. [duniaku_adsense] Sebagai kejutan Tahun Baru Ayam terakhir, PS Plus akan meluncurkan acara bagi-bagi hadiah selama empat hari berturut-turut dari tanggal 28 sampai 31 Januari besok. Acara bertajuk "PS Plus Lucky Rooster" ini akan diadakan pada pukul 12:00 WIB selama hari-hari tersebut di laman Facebook PlayStation Asia. Berikut adalah daftar acara Imlek PlayStation yang akan dijalankan besok:
  • 28 Jan: Make a PS Plus Wish
Like postingan dari PlayStation, tulis permintaanmu di bagian komentar, tag dua orang teman, tulis ID PSN Online, dan Share di Wall Facebook-mu. 100 orang pertama akan mendapatkan voucher PSN gratis.
  • 29 Jan: PS Plus Riddle
Like dan Share postingan dari PlayStation, klik link yang ada di sana dan jawablah pertanyaan yang ditersedia. 100 orang pertama yang berhasil menjawab dengan betul akan mendapatkan voucher PSN.
  • 30 Jan: Guess the Rooster
Tebak jumlah Ayam Emas yang ada di gambar. Like dan Share gambar tersebut, buka tautan yang tercantum, tulis berapa banyak ayam yang kamu temukan. 11 orang pertama akan mendapatkan voucher PSN.
  • 31 Jan: Lucky Rooster Bonus
Kuis terakhir, kamu cukup Like dan Share postingan, buka tautan dan isi kuesioner yang tersedia. Beragam merchandise menarik (seperti di gambar di atas tadi) akan diberikan pada 388 orang pertama yang menyelesaikan kuesioner tersebut. Sumber: Laman Facebook PlayStation Asia[/caption] [duniaku_baca_juga] Lumayan seru, bukan? Ngingetin lagi aja nih, jangan lupa selalu pantengin laman Facebook PlayStation Asia dan sebagian besar penawaran eksklusif digital Imlek PlayStation Store berakhir sampai 8 Februari 2017 mendatang. Jangan sampai lupa ya, gamers! Diedit oleh Arya W. Wibowo