TUTUP

Borderlands 2, Dari Proyek Coba-Coba Menjadi Game Unggulan

Kombinasi antara unsur RPG, FPS, dan juga loot system dari Borderlands memang sangat pas dan mampu memancing gamer untuk terus memainkannya. Dan di seri kedua ini, Borderlands tampil lebih baik lagi!

Developer: Gearbox Software Publisher: 2K Games Genre: FPS, RPG Platform: PS3, Xbox 360 Release Dates: 18 September 2012 Siapa sangka, dari proyek tidak ternama yang tadinya dipandang sebelah mata oleh banyak gamer, akhirnya bisa berubah menjadi salah satu judul FPS yang paling dinanti-nanti. Memang kombinasi antara unsur RPG, FPS, dan juga loot system dari Borderlands sangat pas dan mampu memancing gamer untuk terus memainkannya. Saya termasuk salah satu gamer yang sempat tergila-gila dengan game ini dengan mengumpulkan berbagai loot legendary berwarna oranye. Memang sih Borderlands satu memiliki jalan cerita yang kurang bagus, tapi berbagai tambahan lainnya membuat seri pertama game ini layak untuk dimainkan. Untuk seri keduanya, Gearbox Software berencana untuk membuat sistem loot yang jauh lebih efektif dan memudahkan untuk pemain, sistem quest dinamik yang bisa berubah-ubah sesuai dengan pilihan pemain, dan yang paling penting adalah jalan cerita yang lebih masuk akal dengan ending yang tidak mengecewakan seperti halnya seri pertama. Untuk jalan ceritanya sendiri, Borderlands 2 akan mengambil setting waktu sekitar lima tahun setelah peristiwa yang terjadi di Borderlands. Ceritanya perusahaan Hyperion berhasil menguasai isi Vault yang ditemukan oleh para relic hunter, dan mereka berkembang pesat, menjadi perusahaan senjata nomer satu di Pandora. Bersamaan dengan itu, mereka juga menjadi semacam penguasa tunggal dari Pandora. Masalah mulai timbul ketika Handsome Jack (pimpinan dari Hyperion) mencari kekuatan kuno bernama The Destroyer. Sebagai salah satu dari empat karakter baru, nantinya kamu ditugasi untuk mencari tahu apakah The Destroyer ini, dan menghancurkannya jika memang ia dianggap berbahaya. Keempat relic hunter dari seri pertama masih bisa dijumpai di game ini, hanya saja sekarang mereka sudah berubah profesi menjadi NPC. Selain peningkatan dari segi cerita, salah satu hal yang paling menonjol dari Borderlands 2 adalah adanya berbagai perbaikan kecil, mulai dari sistem loot yang sekarang bisa diakses oleh semua karakter yang kamu ciptakan, sistem kustomisasi, sampai dengan adanya mini map, dan juga kendaraan tempur baru. Musuh juga mengalami peningkatan drastis di Borderlands 2, sekarang mereka bisa mengepung dari segala arah, memanfaatkan area dengan efektif, bahkan mereka bisa bekerja sama satu sama lain untuk menyembuhkan diri mereka. Untungnya kemampuan musuh yang lebih hebat ini diimbangi dengan berbagai senjata yang bisa kamu temukan. Misalnya saja, sekarang senjata elemen akan jauh lebih efektif jika digunakan pada musuh yang memang lemah terhadap senjata tersebut. Selain itu, nantinya tiap senjata juga bisa di upgrade lebih lanjut menggunakan mineral langka bernama Eridium. Dan menurut gosipnya, Eridium ini bahkan bisa digunakan untuk membuat senjata baru yang mirip dengan senjata alien dari Borderlands. Dengan adanya berbagai tambahan ini, saya yakin Borderlands 2 akan menjadi game yang lebih adiktif lagi jika dibanding Borderlands. Skag
Yang pernah memainkan Borderlands pertama pastinya mengenal musuh yang menyerupai anjing ini. Di Borderlands 2, jenis Skag yang akan kamu temui akan bertambah banyak, dan elemental Skag akan nyaris kebal terhadap senjata elemen tertentu.[/caption] Threshers
Mahluk yang satu ini bisa dibilang sejenis cacing yang memiliki tentakel. Mereka tinggal diseluruh penjuru Pandora dan memiliki berbagai kemampuan untuk menyerang dan bertahan. Beberapa Thresher mampu menyedot dan menusukmu dengan menggunakan tentakel.[/caption] Loader Robot
Salah satu jenis musuh baru di Borderlands 2. Walau mereka tidak terlalu kuat, tapi biasanya Loader Robot akan dibantu pesawat drone (bernama Surveyor) yang bisa memperbaiki mereka.[/caption]   3 CLASS BARU, 1 CLASS "LAMA", 1 CLASS KOMERSIAL THE NEW: Gunzerker Gunzerker bisa dibilang adalah class lanjutan dari Bezerker di Borderlands. Berbeda dengan Bezerker yang memiliki kemampuan untuk menyerang secara melee dengan baik, Gunzerker justru unggul dalam pertarungan jarak jauh. Kemampuan khususnya adalah mampu men-dual wield senjata apapun juga, mulai dari dua jenis rocket launcher, shotgun dan sniper, machine gun dan rocket launcher, dll. Gunzerker memiliki tiga skill tree yang nantinya bisa dipelajari yaitu Rampage, Brawn, dan Gun Lust. Rampage adalah skill tree yang akan memperkuat kemampuan dual wield dari Gunzerker. Ini termasuk kemampuan untuk memperlama waktu dual wield, selama Gunzerker mampu terus membunuh musuh, melempar dua granat selama dual wield, dll. Brawn terfokus pada kemampuan untuk memperkuat pertahanan, meregenerasi HP, dan memperkuat serangan melee. Beberapa skill yang cukup menarik dari skill tree ini adalah kemampuan untuk men-taunt musuh. Sementara itu skill tree yang terakhir akan meningkatkan kekuatan dari senjatamu. Ini termasuk, meningkatkan dengan drastis kekuatan dari peluru terakhir. Commando Jika Gunzerker adalah class lanjutan dari Bezerker, maka Commando adalah kelas lanjutan dari Soldier. Bahkan skill aktif dari Commando juga mirip dengan skill aktif dari Soldier, yaitu mengeluarkan turret. Hanya saja turret yang dikeluarkan oleh Commando adalah Turret Scorpion 2.0, yang tentunya jauh lebih canggih daripada Turret Scorpion milik Soldier. Nantinya Turret Scorpion 2.0 ini bahkan bisa dilengkapi dengan rocket launcher, perisai pelindung khusus, dll. Tiga skill tree yang bisa dipelajari oleh Commando meliputi Guerilla, Gunpowder, dan Survival. Guerilla adalah skill tree yang memusatkan pada kemampuan pertarungan jarak dekat. Skill tree ini memperkuat senjata yang digunakan Commando. Guerilla tidak menambah damage Turret tapi ia membuat Turret mampu menarik perhatian musuh lebih lama. Gunpowder terfokus pada kemampuan serangan jarak menengah. Skill yang cukup unik dari Gunpowder adalah kemampuan untuk menteleport Turret. Sementara itu Survival tentunya memperbesar kemampuanmu untuk bertahan hidup. Hal ini meliputi max HP yang lebih besar, peningkatan regenerasi shield, dll. Assassins Class Assassin di Borderlands 2 di miliki oleh karakter bernama Zero. Seperti namanya, masa lalu karakter yang satu ini sangat misterius, bahkan tidak ada yang tahu mukanya seperti apa, ia juga tidak pernah bersuara. Zero berkomunikasi lewat helm khusus yang bisa menampilkan berbagai visual seperti muka tersenyum, dan emoticon-emoticon lainnya. Assassin bisa dibilang sebagai kelas gabungan antara Siren dan Hunter di Borderlands 2. Ia memiliki skill aktif yang mirip dengan Siren, yaitu menghilang dari pandangan musuh. Hanya saja, Assassin tidak memasuki dimensi lain seperti halnya Siren. Jadi ia masih bisa terkena damage area ketika sedang tidak terlihat. Ketika sedang menghilang, Assassin bisa melihat titik kelemahan musuh, dan tiap serangan ke titik kelemahan ini akan berakibat serangan kritikal. Assassin memiliki tiga skill tree yaitu; Cunning, yang memusatkan diri pada penggunaan; Sniping, yang tentu saja memusatkan pada serangan jarak jauh, dan Bloodshed, yang memusatkan pada serangan melee. Assassin memiliki pedang yang ia gunakan untuk serangan melee, pedang ini bisa diupgrade. The Old Siren Class Siren di Borderlands 2 berbeda dengan Class Siren di Bordelands, bahkan karakternya pun berbeda. Siren di Borderlands adalah Lilith, sedangkan Siren di Borderlands 2 adalah Maya. Siren memiliki kemampuan aktif bernama Phaselock, ini pada intinya adalah membuat satu musuh menjadi tidak berdaya dan tidak bergerak selama beberapa detik. Kamu bebas menembaki musuh ketika mereka sedang dalam kondisi Phaselock. Phaselock biasanya digunakan untuk dua hal, jika tidak untuk mempermudah serangan ke musuh, ia biasanya digunakan untuk mengunci gerakan dari musuh yang paling kuat. Sebagai catatan, musuh yang tidak bisa di Phaselock akan langsung terkena damage. Tiga skill tree yang dimiliki Siren adalah Harmony, Motion, dan Cataclysm. Harmony memusatkan diri pada penyembuhan, baik untuk diri sendiri maupun rekan satu tim. Motion meningkatkan durasi Phaselock dan meningkatkan kecepatan gerak. Sementara itu Cataclysm memusatkan diri pada damage elemental. The Gold Digger Mechromancer Mechromancer adalah class ke lima yang bisa kamu gunakan di Borderlands 2. Saya menyebut ini sebagai class Gold Digger karena Mechromancer adalah class DLC yang tentunya kamu harus bayar untuk bisa menggunakan. Namanya merupakan perpaduan antara Mecha dan Necromancer. Masih belum banyak info yang diketahui mengenai class ini, hanya saja ia akan menggunakan semacam summon bernama Deathtrap, yaitu robot besar yang memiliki berbagai senjata canggih. WEAPON, WEAPON, WEAPON Senjata, jelas adalah salah satu daya tarik dari Borderlands. Oleh karena itu untuk Borderlands 2, Gearbox Software akan membuat tiap senjata menjadi semakin keren dan unik. Ini dilakukan dengan memberi ciri khas tersendiri pada senjata dari merek yang berbeda. Sayangnya tidak semua merek senjata bisa kembali digunakan di Borderlands 2, saya terutama menyayangkan tidak adanya lagi merek Atlas. Berikut adalah merek senjata yang nantinya akan ada di Borderlands 2. Bandit Selang lima tahun dari peristiwa yang terjadi antara Borderlands dan Borderlands 2, para bandit mulai membuat senjata mereka sendiri. Tapi karena sumber daya yang terbatas, mereka harus menggunakan berbagai macam barang untuk menggantikan suku cadang suatu senjata. Tapi berkat modifikasi yang ekstensif, senjata buatan para bandit ini memiliki kapasitas peluru yang sangat besar. Jakobs Jika kamu adalah penggemar gaya koboi, Jakobs adalah senjata yang tepat untukmu. Merek ini menggunakan gagang kayu, dan mencoba untuk meniru bentuk-bentuk dari senjata koboi klasik. Karena terbuat dari kayu padat, senjata buatan Jakobs biasanya lebih berat dari senjata-senjata sejenis, dan rate of fire-nya juga rendah. Tapi dilain pihak ia juga memiliki damage yang cukup tinggi, dan juga stabilitas yang bagus.

TedioreVladofrate of fireTorguerate of fireDahlBorderlands 2HyperionBorderlandsMaliwanBorderlands 2