Kehadiran Update Dota 2 7.00 yang amat signifikan membuat kita jadi kangen lagi sama Dota Warcraft. Apa saja? Ini 6 hal diantaranya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Update Dota 2 7.00 memang terbilang kontroversial. Bagaimana tidak, update ini begitu masif! Sampai-sampai pemain Dota 2 profesional juga butuh beberapa waktu untuk melakukan sedikit penyesuaian. Alhasil opini pro dan kontra pun muncul. Ada yang tak sebegitu bermasalah dengan update ini seperti saya atau ada yang sebegitu kesalnya dengan update ini sampai-sampai punya niat tak main Dota lagi.
Tetapi menurut saya, satu hal yang pasti adalah kehadiran
Dota 2 Update 7.00 ini membuat kita kangen dengan
Defense of the Ancients, map modifikasi
Warcraft III yang merupakan Ayah dari
Dota 2. Kenapa begitu? 7 Hal ini Alasannya! [page_break no="" title="Sudah 13 Tahun Berlalu Sejak
Defense of the Ancients Pertama Rilis"]
Ada yang ingat kapan terakhir kali membuka w3c.exe?? Sumber: moremoba.com[/caption] Tanpa terasa, ternyata sudah sekitar 13 tahun berlalu semenjak game bernama
Defense of the Ancients atau
DotA sudah bersama kita para
gamers. Map modifikasi game
Warcraft III ini pertama kali muncul tahun 2003, dengan
Eul sebagai kreator pertamanya. Proyek DotA ini sempat berpindah tangan
Guinsoo dan
Pendragon, dua orang
developer yang kini menangani proyek
League of Legends. Baru pada sekitar tahun 2005 game ini berpindah ke tangan dingin
developer kecintaan kita,
Icefrog. Tiga belas tahun tentu bukan waktu yang sebentar. Terlebih, kehadiran
Dota 2 Update 7.00 ini bisa jadi saat yang tepat untuk bernostalgia dan memainkan
DotA yang dahulu gambarnya masih begitu jelek dan punya mekanika yang jauh dari mudah. [page_break no="" title="Artwork Buatan Kunkka"]
Artwork Kunkka yang selalu menghiasi loading screen setiap update Defense of the Ancients. Sumber: kunkka.deviantart.com[/caption] Hal lain yang membuat kita jadi kangen dengan
DotA Warcraft, adalah
artwork hasil dari tangan dingin Kendrick "Kunkka" Lim. Orang ini dahulu dikenal jasanya sebagai orang yang membuat
artwork dari
loading screen Defense of the Ancient. Terlebih ketika
DotA Warcraft punya gambar yang tak begitu bagus, kehadiran
artwork milik
Kunkka membuat kita membayangkan bila pertarungan
DotA dilihat dari sudut pandang orang pertama. Ditambah setelah hilangnya
loading screen pada Dota 2 Update 7.00 ini, tentu membuat kita jadi tambah kangen sama hasil karya dari seniman yang namanya diabadikan
Icefrog menjadi nama hero di Dota 2. [page_break no="" title="Zaman Jahiliyah Ketika Semua Harus Dihafal"]
Jarak tower? Kalau tak salah sih sekitar 500 unit. Sumber: softpedia.com[/caption] Spawn Box? Tower Hit Range? Hotkey QWER? Quick buy? Semua itu tak ada ketika
DotA masih sebuah map modifikasi. Mau beli item? Hapalakan resepnya, beli bahan-bahannya! Mau taruh
ward? Hati-hati kena
spawn box! Tapi di mana posisinya ya? Kini
Dota sudah jadi jauh lebih menyenangkan dengan kehadiran fitur-fitur yang semakin memudahkan. Namun hal-hal tersebut yang justru buat kita jadi kangen dengan
DotA zaman
Warcraft III dahulu.
Masih kangen sama DotA Warcraft? Lanjut ke halaman dua untuk hal lain yang ngangenin dari DotA Warcraft.
Ternyata masih ada banyak hal lagi yang dikangenin dari
custom game Defense of the Ancients, map modifikasi
Warcraft III. Yuk lanjut, ini beberapa hal yang bikin kita kangen: [page_break no="" title="Tombol Keyboard apapun Jadi Hotkey, Numpad Untuk Item"]
Coba bayangkan kamu main Invoker di DotA Warcraft. Itu artinya kamu harus hapal hotkey 10 sihir miliknya! Sumber: archive.playdota.com[/caption] Pernahkah kamu mengalami ketika Omnislash harus diaktifkan dengan tombol "N", Ravage/Reverse Polarity dengan "V". Tombol-tombol
hotkey aneh ini yang kadang malah membuat kita jadi kangen dengan zaman
DotA Warcraft. Seperti poin sebelumnya, pada zaman
DotA Warcraft bisa hapal skill saja sudah bisa membuatmu merasa yang paling jago! [page_break no="" title="Variasi Bentuk Kurir yang Bisa Dinikmati Secara Gratis"]
Sumber: dotaspotarea.blogspot.co.id[/caption] Ingin kurir bagus harus keluarkan sejumlah uang terlebih dahulu? Pemain
DotA Warcraft tak kenal itu! Pada zaman
DotA Warcraft, kamu bisa nikmati berbagai variasi bentuk kurir tanpa perlu keluarkan uang. Mulai dari
mini pudge sampai kurir yang berbentuk naga. Tak perlu beli, kamu cukup tekan
change courier appearance untuk ubah penampilan sang kurir. [page_break no="" title="Nama-Nama Unik Item
Defense of the Ancients"]
Hayo, siapa yang masih hapal nama dan komposisi item-item di atas? Sumber: bungot.deviantart.com[/caption] Jika kamu sudah main Dota sejak jaman
Defense of the Ancient kamu tentu kenal nama-nama seperti Guinsoo, Messerschmidt, Buriza do kyanon, Natherzim, Lothar edge, Khadgar, dan lainnya. Nama-nama tersebut adalah nama-nama item di masa
DotA Warcraft. Guinsoo Schyte of Vyse, Messerschmidt Reaver, Natherzim Buckler, Lothar Edge, dan Khadgar Pipe of Insight. Kini nama depan dari item-item tersebut sudah dihilangkan, karena terbentur masalah hak cipta nama karakter dari game
Warcraft. Sementara nama Guinsoo jadi tak dipakai karena ia sekarang sudah bersama Riot Games mengerjakan proyek
League of Legends.
Hmm...setelah melihat daftar ini jadi kepingin main
DotA Warcraft bareng teman lagi. Mungkin meski kita pernah main
DotA Warcraft, pasti kita bakal adaptasi lagi ketika mengulang main
DotA Warcraft. Kalau menurut kamu, hal apa sih yang bikin kamu kangen main
DotA Warcraft lagi?
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari