TUTUP

10 Game Star Wars Terbaik Sepanjang Masa yang Harus Kamu Mainkan

Kamu ingin bermain game Star Wars tapi bingung judul yang mana? Tenang, kami sudah siapkan daftarnya!

planwallpaper.com[/caption]

Setelah minggu lalu para penggemar Star Wars dimanjakan dengan acara Star Wars Celebration, kini Duniaku.net akan memanjakan kamu dengan daftar game Star Wars terbaik.

[duniaku_baca_juga] Jika kamu tidak berkesempatan hadir dalam acara Star Wars Celebration di Orlando, Amerika Serikat pada 13-16 April lalu, tenang saja karena kamu adalah satu dari sekian banyak. Namun, dengan kamu tidak bisa hadir dalam acara tersebut kamu tetap bisa merasakan euforia dari serial film terkenal karya George Lucas ini. Maka dari itu, mari kita rayakan bersama euforia Star Wars dengan 10 game Star Wars terbaik sepanjang masa sampai sekarang. Siapa tahu setelah kamu membaca kamu tertarik untuk memainkannya. Oleh karena itu langsung saja kita simak daftar game Star Wars terbaik sepanjang masa: [page_break no="10" title="Super Star Wars (Trilogy)"] gamesradar.com[/caption] Game pertama yang masuk dalam daftar ini adalah sebuah game trilogi yang berjudul Super Star Wars. Secara grafis, memang game ini kalah jauh dengan grafis game Star Wars penerusnya. Itu karena memang game ini dirilis pada awal 1990 untuk konsol-konsol saat itu, salah satunya Nintendo Electronic System. Game yang mengadopsi jalan cerita dari serial film Star Wars ini memiliki 56 level dengan tingkat kesulitan yang bervariasi. Karakter-karakter favorit antara lain adalah Luke Skywalker, Princess Leia, Han Solo, dan Cewbacca. Sayangnya game ini hanya bisa kamu mainkan di NES maupun SNES dan tidak bisa dimainkan untuk PC. [read_more id="306765"] [page_break no="9" title="Star Wars Dark Forces"] g2a.com[/caption] Selanjutnya ada game first person shooter (FPS) pertama yang diciptakan untuk serial game Star Wars. Game ini diberi nama Star Wars Dark Forces. Game yang diproduksi oleh LucasArts Entertainment ini merupakan game yang dikeluarkan untuk menyaingi game FPS karya Bethesda, DOOM. Pada kala itu, game FPS yang bisa memutarkan badan 360 derajat merupakan sebuah inovasi yang membuat para gamer tercengang dan Star Wars Dark Forces adalah salah satunya. Jika kamu penasaran dengan game yang dirilis pada tahun 1995 ini, kamu bisa memainkannya di PC melalui Steam. Game ini walaupun dirilis lama, tetapi memiliki rating tinggi di Steam yaitu 9/10. Download  Star Wars Dark Forces: PC - Rp56 ribu [page_break no="8" title="Star Wars: TIE Fighter"] gamesradar.com[/caption] [duniaku_adsense] Di peringkat delapan ada Star Wars: TIE Fighter. Tidak seperti game fighter yang tertera pada judulnya, fighter di sini bukanlah tipe bermain seperti Tekken atau Street Fighter. Pada game Star Wars ini, kamu difokuskan untuk mengendarai sebuah starfighter (pesawat luar angkasa khas film Star Wars) dan menghancurkan lawan-lawanmu di angkasa. Game ini justru bersifat simulasi sekaligus action karena kamu harus menyelesaikan misi-misi yang ditugaskan seperti menggagalkan aksi pemberontakan, menaruh bom secara diam-diam, serta bermain wingman untuk Darth Vader. Keseruan mengendarai starfighter sampai sekarang bisa kamu rasakan karena Star Wars: TIE Fighter tersedia di Steam dengan rating 7/10. Download  Star Wars: TIE Fighter: PC - Rp90 ribu

Penasaran dengan game Star Wars terbaik selanjutnya? Simak halaman berikutnya!

[page_break no="7" title="Lego Star Wars: The Complete Saga"] Game Reactor[/caption] Game Star Wars terbaik selanjutnya adalah game imut Lego Star Wars: The Complete Saga. Game bertema Lego ini adalah salah satu inovasi yang menargetkan para gamer anak-anak. Mereka bisa merasakan sensasi berpetualang di galaksi bersama karakter-karakter Star Wars yang dijadikan Lego. Walaupun game ini dirilis 10 tahun yang lalu, sampai sekarang masih banyak yang memainkannya. Bahkan versi untuk Android serta iOS dibuat agar kamu bisa memainkannya dimana saja. Download  Lego Star Wars: The Complete Saga: PC - Rp136 ribu / Android - Rp94 ribu / iOS - Gratis [duniaku_baca_juga] [page_break no="6" title="Star Wars: Republic Commando"] wsgf.org[/caption] [duniaku_adsense] Star Wars: Republic Commando adalah game FPS yang eksklusif ada hanya untuk konsol Xbox ketika pertama kali dirilis pada tahun 2005. Game ini merupakan versi lebih bagus dan lebih menantang dari versi game Star Wars sebelumnya yaitu Star Wars Dark Forces. Dalam bermain game ini, kamu akan dimasukkan ke dalam suatu tim yang terdiri dari tiga orang. Masing-masing personil dalam tim kamu memiliki kepribadian serta kemampuan uniknya masing-masing. Game ini akhirnya masuk ke dalam Steam dan bisa kamu mainkan dengan membayar Rp90 ribu. Download  Star Wars: Republic Commando: PC - Rp90 ribu [page_break no="5" title="Star Wars: The Old Republic"] youtube.com[/caption] Selanjutnya ada game berbasis MMORPG Star Wars: The Old Republic. Game satu ini yang tipe permainannya mirip dengan World of Warcraft atau Rising Force (RF) Online dirilis pada tahun 2011 oleh BioWare. Kamu dapat memilih salah satu di antara empat job yang tersedia antara lain Bounty Hunter, Sith Warrior, Imperial Agent, serta Sith Inquisitor. Kamu harus menyelesaikan quest dan meningkatkan levelmu agar bisa menjadi karakter yang kuat. Beruntungnya, kamu bisa memainkan game ini secara gratis kapanpun kamu mau. Download  Star Wars: The Old Republic: PC - Gratis [read_more id="305853"] [page_break no="4" title="Jedi Knight 2: Jedi Outcast"] aspyr.com[/caption] Game Star Wars terbaik berikutnya adalah Star Wars Jedi Knight 2: Jedi Outcast. Game ini adalah game FPS maupun third person shooter yang dirilis pada tahun 2002 untuk PC, Mac, Xbox, serta GameCube. Kamu akan bergerak sebagai Jedi Outcast yang bisa menggunakan berbgai macam senjata yang tersedia dalam dunia Star Wars. Kamu juga bisa menyelesaikan misi sendiri ataupun bersama dengan teman-teman kamu melalui mode multiplayer. Untungnya, game ini sudah bisa kamu mainkan di PC melalui Steam dan juga di smartphone melalui App Store. Download  Star Wars: Jedi Knight 2: Jedi Outcast: PC - Rp90 ribu / iOS - Rp129 ribu

Lanjut ke

[page_break no="3" title="Star Wars Battlefront"] youtube.com[/caption] [duniaku_adsense] Star Wars Battlefront adalah salah satu game flagship untuk Star Wars saat ini. Jika kamu mengikuti pengumuman dari acara Star Wars Celebration, maka kamu pasti tahu bahwa pada acara tersebut baru saja dirilis trailer untuk game terbaru Star Wars yaitu Star Wars Battlefront 2. Serial game ini berfokus pada action shooter yang penuh dengan petualangan-petualangan menarik. Selain itu, grafik dari Star Wars Battlefront adalah salah satu yang terbaik pada saat itu. Untuk memainkan game ini, kamu harus memiliki spesifikasi PC yang tinggi atau bisa uga di PlayStation 4 maupun Xbox One. Download  Star Wars Battlefront: PC - $14.99 [duniaku_baca_juga] [page_break no="2" title="Star Wars Rogue Leader: Rogue Squadron 2"] youtube.com[/caption] Di peringkat kedua ada Star Wars Rogue Leader: Rogue Squadron 2. Game yang dirilis pada tahun 2001 untuk konsol Nintendo GameCube ini mendapatkan banyak sekali pujian ketika dirilis. Pertarungan dengan menggunakan starfighter diadopsi dari beberapa film Star Wars sebelumnya. Sampai saat ini pun game ini masih terlihat bagus dan tentunya sangat seru untuk dimainkan. Sayangnya, kamu hanya bisa memainkannya di konsol Nintendo GameCube saja karena Steam dan juga smartphone tidak mendapatkan lisensi untuk menyebarkan game ini di platform selain Nintendo GameCube. [page_break no="1" title="Knights of the Old Republic"] bleedingcool.com[/caption] Dan yang menjadi peringkat pertama dalam daftar game Star Wars terbaik jatuh kepada Star Wars Knights of the Old Republic. Game legendaris ini merupakan sebuah single player RPG yang berlatar 4000 tahun lalu di sebuah galaksi. Kamu berperan sebagai Jedi harus mengalahkan pasukan dari antagonis Darth Malak yang bernama Star Forge. Kamu harus memilih salah satu dari tiga karakter yang tersedia dan berpetualang mengalahkan lawan-lawanmu serta berinteraksi dengan karakter lain dan memilih jalan yang ingin kamu tuju. Saking suksesnya game ini, kamu sudah bisa menikmati bermain di smartphone kamu baik itu Android maupun iOS. Download  Star Wars: Knights of the Old Republic: PC - Rp90 ribu / Android - Rp139 ribu / iOS Rp139 ribu [read_more id="303568"] Jadi, bagaimana menurut kamu daftar game Star Wars terbaik yang sudah kami sajikan? Jik Sumber: Gamesradar. Diedit oleh Febrianto Nur Anwari