Sudah hampir satu dekade menunggu, semoga benar-benar dirilis tahun ini. Tidak ditunda lagi!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Hampir satu dekade penantian, akhirnya Sony mengkonfirmasikan jadwal rilis resmi The Last Guardian! Semoga tidak ditunda lagi ya...
Bukan cuma
Final Fantasy XV saja yang membuat banyak gamer "lelah" menunggu. Jika
Final Fantasy XV membutuhkan waktu kurang lebih 10 tahun untuk pengembangan (mulai dari
Versus XIII) hingga siap dirilis 30 September 2016 mendatang,
The Last Guardian membutuhkan sembilan tahun sejak pertama kali proyeknya dikonfirmasikan pada tahun 2007 lalu. Dan setelah sembilan tahun menunggu, bahkan banyak gamer yang menganggap game ini dibatalkan, akhirnya Sony pun mengkonfirmasikan bahwa game ini akan segera hadir tahun 2016 ini juga!
Yap, dalam konferensi pers Sony di E3 2016 yang digelar kemarin (14 Juni WIB), Sony sudah memastikan jadwal rilis dari game yang dikembangkan oleh genDesign dan Sony Interactive Entertainment ini. Tidak perlu menunggu bertahun-tahun lagi, karena
The Last Guardian menurut rencana akan hadir pada bulan Oktober 2016 mendatang, tepatnya pada tanggal 25 Oktober 2016. Untuk mengkonfirmasikan jadwal rilis ini, Sony pun merilis
trailer terbaru yang bisa kamu simak di bawah ini.
Tidak banyak detail kisah ataupun
gameplay yang ditunjukkan dalam trailer terbaru The Last Guardian ini. Presiden dari Sony Worlwide Studios, Shuhei Yoshida pun menolak untuk membocorkan
spoiler bagaimana detail kisah atau sinopsis dari
The Last Guardian ini. Gameplay dari game ini memang bisa dibilang masih mendapatkan inspirasi dari
Ico dan
Shadow of the Colossus, termasuk elemen
platformer-nya. Dalam game ini, kamu memerankan seorang anak yang berpetualang dengan bantuan seekor monster raksasa (yang pernah diperkenalkan dengan nama Trico).
Gameplay-nya sendiri sempat ditampilkan dalam
Bukan hanya menunggu nyaris satu dekade untuk menantikan kehadiran game ini, namun juga hingga berganti generasi konsol. Sama seperti
Final Fantasy XV, awalnya game ini direncanakan bakal dirilis eksklusif untuk PS3. Namun karena saat ini generasinya sudah berubah ke PS4, jadinya
The Last Guardian akan ikut "pindahan" dan dirilis eksklusif untuk PS4.
Harapannya mungkin cuma satu: semoga tidak ditunda lagi perilisannya, dan game ini benar-benar akan dirilis empat bulan lagi...
Sumber: Sony">