Setelah menanti sekitar setengah tahun, akhirnya line defense dari ArtLogic Games ini hadir di Kongregate!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
ArtLogic Games baru saja merilis kelanjutan seri peperangan epik miliknya, Epic War VI di Kongregate. Apakah game ini lebih baik dibandingkan seri sebelumnya? Simak review Epic War VI berikut ini!
Sekitar akhir tahun 2014 lalu, ArtLogic Games membawa kejutan dengan merilis Epic War VI untuk Windows Phone terlebih dulu. Mengejutkan, karena memang biasanya studio asal Surabaya ini selalu merilis versi Flash di portal game seperti Kongregate lebih dulu, baru setelah itu masuk
mobile. Nah, setelah kurang lebih setengah tahun eksklusif untuk [outbound_link text="Windows Phone" link="http://www.windowsphone.com/en-us/store/app/epic-war-vi/9e40c8b6-887f-4b78-b567-27c3e1c825bb"], akhirnya di akhir Juni 2015 kemarin mereka merilis Epic War VI ini di Kongregate. Bagaimana seri baru ini dibandingkan dengan seri-seri sebelumnya? [youtube_embed id="xRrWK3z2aRo"] Epic War VI masih mempertahankan ciri khas
line defense yang masif seperti game-game sebelumnya, dimana kamu akan mengontrol satu hero dan juga unit-unit lain yang membantunya. Pertempuran akan berjalan secara otomatis, jadi kamu hanya perlu mengatur formasi sebelum pertempuran dimulai dan juga mengatur strategi saat di dalam pertempuran. Strategi dalam pertempuran yang bisa kamu atur adalah kapan harus Assault (langsung maju secara agresif untuk menyerang musuh dan kastilnya), Fallback (sedikit mundur untuk regenerasi
health secara otomatis) atau mengatur
rally point tempat hero dan unit yang kamu kehendaki. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/02/04/pasca-berperang-di-windows-phone-epic-war-vi-bakal-hadir-di-kongregate/" title="Pasca “Berperang” di Windows Phone, Epic War VI Bakal Hadir di Kongregate!"] Terdapat beberapa hero yang disediakan, dimana masing-masing hero bisa membawa unit sesuai dengan spesialisasinya. Sebagai contoh Viegraff yang merupakan sosok ksatria bisa memanggil unit yang sebagian besar merupakan petarung jarak dekat alias
melee. Dalam pertempuran, kamu hanya bisa membawa dua macam unit yang akan terus
respawn saat mereka tewas. Masing-masing unit memiliki kapasitas dan waktu
respawn yang berbeda-beda, sehingga tentu diperlukan strategi yang baik untuk
mix and match agar bisa efektif dalam pertempuran. Masing-masing hero memiliki skill khusus yang bisa kamu
cast setelah waktu
cooldown-nya usai. Tidak hanya unit saja yang bisa
respawn, melainkan hero juga bisa
respawn jika gugur di tengah pertempuran. Dalam
press release yang dikirimkan, ArtLogic Games mengungkapkan bahwa game ini memiliki total 6 hero yang bisa kamu pilih, dan juga 36 macam unit yang bisa kamu evolusikan dan naikkan levelnya hingga menjadi kuat. Nuansa peperangan yang masif ala Epic War masih tersaji dalam layar pertempuran game ini, dimana darah akan berceceran di mana-mana, dan juga unit yang memenuhi layar. Dari segi animasi saat pertempuran, game ini lebih baik dibandingkan Epic War V sebelumnya. Namun sayang, kadang pertempuran ini terasa kurang "greget" saat tebasan pedang atau senjata dari
hero tidak mengenai musuh, tetapi tetap masih memberikan
damage. Selain menyelesaikan
campaign, kamu juga bisa bertarung
line defense dengan pemain lain lewat fitur PvP yang disediakan. Selain itu, terdapat juga fitur
craft untuk mengkombinasikan item dan senjata yang kamu dapatkan agar lebih kuat. Total, ada lebih dari 50 item dan senjata yang bisa kamu dapatkan dan
equip ke hero utamamu. Game ini menyediakan dua mata uang berbeda,
gold dan kristal. Di game ini, kristal bertindak sebagai mata uang premium yang bisa kamu beli, dan Epic War VI ini juga menyediakan fitur untuk mengkonversi kristal menjadi
gold. Meskipun secara keseluruhan Epic War VI lebih baik dari seri Epic War sebelumnya, namun masih ada beberapa kekurangan, seperti
bug health kastil yang tidak berkurang saat diserang yang muncul ketika pertama kali game ini diluncurkan. Namun penulis mengapresiasi ArtLogic Games yang cepat tanggap dalam menangani
bug ini dan memberikan
update hanya selang beberapa jam saja
bug ditemukan. Selain itu, kekurangan lain dari game ini adalah "nuansa"
mobile yang masih terasa dalam beberapa kosakatanya, seperti kata
tap yang seharusnya bisa diubah menjadi
click. Bagi kamu yang tertarik ingin mencoba game ini, kamu bisa langsung kunjungi halaman resmi Kongregate-nya di bawah ini. Oiya, selain hadir di Windows Phone dan di Kongregate, kabarnya Epic War VI ini juga akan hadir di Android dan iOS pada kuartal ketiga tahun 2015 mendatang.
[outbound_link text="Play Now: Epic War VI (Kongregate)" link="http://www.kongregate.com/games/artlogicgames/epic-war-vi"]