TUTUP

People Can Fly Berubah Menjadi Epic Games Poland, Kembangkan Fortnite

Salah satu studio milik Epic Games, People Can Fly berubah nama menjadi Epic Games Poland. Tugas pertama mereka adalah bekerja sama dengan studio lain untuk ikut dalam pengembangan Fortnite, game terbaru Epic Games yang menggunakan Unreal Engine 4

Masih ingat dengan People Can Fly? Ya, studio ini dikenal lewat beberapa game shooter yang dikembangkannya, dua diantaranya adalah Bulletstorm dan Gears of War: Judgment yang dirilis awal tahun 2013 ini. Pada tahun 2012 lalu, Epic Games mengakuisisi studio ini yang membuat beberapa pendirinya seperti Adrian Chmielarz, Andrzej Poznanski, dan Michal Kosieradzki angkat kaki dari studio tersebut. Nah, kali ini Epic Games mengumumkan, bahwa mereka mengubah nama studio ini menjadi Epic Games Poland, dan bukan mengusung nama People Can Fly lagi. Tugas pertama Epic Games Poland ini adalah ikut serta dalam mengembangkan Fortnite, game sandbox yang menggunakan kekuatan Unreal Engine 4. "Kami mengubah nama studio tersebut dari People Can Fly menjadi Epic Games Poland. Kami adalah sebuah perusahaan global dengan orang-orang bertalenta yang bekerja mencapai satu tujuan di seluruh dunia. Kami pikir perubahan ini akan merefleksikan tujuan tersebut lebih baik. Beberapa studio milik Epic, termasuk Epic Games Poland saat ini tengah bekerja mengembangkan Fortnite," tulis Epic Games dalam pernyataan resminya.

FortniteFortniteFortnite[Sumber: CVG /AGB ]