Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ubisoft pernah berjanji, bahwa mereka tidak akan menunda perilisan versi PC dari Assassin's Creed (AC) yang mereka rilis tahun ini seperti yang mereka lakukan tahun-tahun sebelumnya. Janji tersebut pun ditepati, dengan merilis AC Unity versi PC bersamaan dengan versi konsolnya (baca: Ubisoft Yakin, Perilisan Versi PC dari AC Unity akan Bersamaan dengan versi Konsolnya), tetapi memakan "korban" penundaan jadwal rilis untuk seluruh platform. Namun perilisan yang bersamaan dengan versi konsol tersebut hanya berlaku untuk AC Unity saja, karena Ubisoft kembali "berbohong" kepada gamer PC dengan mengkonfirmasikan perilisan AC Rogue untuk PC yang tidak dirilis bersamaan dengan versi konsolnya. Ya, seperti rumor-rumor yang beredar sebelumnya, akhirnya Ubisoft mengkonfirmasikan bahwa AC Rogue juga akan dirilis untuk PC selain untuk Xbox 360 dan PS3. Awalnya, Ubisoft sempat bersikukuh bahwa AC Rogue hanya akan dirilis untuk konsol last gen saja. Namun melalui trailer terbaru yang mereka rilis semalam, mereka mengkonfirmasikan bahwa AC Rogue juga akan dirilis untuk PC TAPI tidak bersamaan dengan versi konsolnya. Jika versi konsolnya dirilis pada 11 November 2014 mendatang, maka pemilik PC harus bersabar lebih lama karena baru akan mendapatkan game ini pada awal tahun 2015 mendatang... [youtube id="h-dgUPQVnv0"] Dengan konfirmasi ini, tentu pemilik PC sangat diuntungkan dengan bisa memainkan dua game AC dari dua generasi konsol ini di platform mereka. Tetapi sayang, kabar gembira ini sedikit "dirusak" Ubisoft dengan mengkonfirmasikan perilisannya yang tidak bersamaan dengan versi konsol ini. Yah, ambil hikmahnya saja. Mungkin penundaan rilis ini dimaksudkan agar para pemilik PC bisa memainkan dan menamatkan Unity terlebih dahulu sebelum memainkan Rogue.. :D [Sumber: Kotaku/VG247 ]