Game besutan Boomzap Entertainment ini tengah berkampanye di Kickstarter. Tertarik untuk mendukungnya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Satu lagi game dengan konsep menarik yang berkampanye di Kickstarter. Kali ini, Boomzap Entertainment tengah berkampanye untuk game strategi terbaru mereka, Legends of Fire & Steel.
Kickstarter masih menjadi salah satu pilihan menarik bagi studio yang ingin menggalang dukungan untuk mengembangkan ide mereka. Salah satunya adalah Boomzap Entertainment, yang kali ini menggalang dukungan
crowdfunding di Kickstarter untuk game strategi yang tengah mereka kembangkan berjudul [outbound_link text="Legends of Fire & Steel" link="http://legends.boomzap.com/"]! [youtube_embed id="OBISfSQI_P8"] [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/16/shenmue-3-ps4-pc-kickstarter/" title="Shenmue 3 Benar-benar Ada, Kini Galang Dukungan Via Kickstarter!"] Bagi yang belum tahu, Boomzap Entertainment adalah sebuah studio yang bermarkas di Singapura, dan memiliki
talent dari berbagai negara (mayoritas dari Asia Tenggara), termasuk Indonesia. Tercatat, saat ini ada sekitar delapan orang developer dari Indonesia yang menjadi punggawa dari Boomzap Entertainment ini. Yang menarik, sebagian besar dari staff di studio yang berdiri sejak tahun 2005 ini bekerja secara
remote, alias dari rumah masing-masing! Legends of Fire & Steel ini sendiri dikerjakan oleh beberapa orang developer senior mereka yang berasal dari Malaysia, Filipina, Singapura, dan tentu saja Indonesia. Dalam ide yang mereka sampaikan di halaman resmi Kickstarter-nya, Legends of Fire & Steel adalah sebuah game strategi yang didesain untuk dimainkan di Tablet dan PC. Tujuannya, game ini bisa menyajikan peperangan strategi yang epik ala Civilization dan Crusader Kings 2, namun dengan iyang lebih singkat dan kontrol yang lebih simpel seperti Risk, Lux atau FTL sehingga menarik untuk dimainkan secara berulang-ulang. Game ini masih menyajikan nuansa game strategi klasik perebutan wilayah, dimana kamu harus membuat pasukan yang dipimpin oleh seorang hero untuk merebut wilayah musuh, sehingga kamu bisa memperbesar wilayah kekuasaan dan juga jumlah pasukanmu. Masing-masing unit dan hero memiliki kekuatan dan kelemahan berbeda satu dengan yang lainnya, dan kamu bisa meng-upgrade mereka agar menjadi lebih kuat. Tujuan dari game ini adalah untuk merebut semua kastil miliki musuh dengan menyusun strategi terbaik tiap
turn dari beberapa aksi yang disediakan seperti Hire, Organize, Raze, Defend dan Heal. Legends of Fire & Steel juga menyediakan fitur
multiplayer yang bisa kamu mainkan bersama teman-temanmu. Selain itu, game ini juga dilengkapi dengan elemen Card Game, dimana kamu bisa mengkoleksi Hero Cards yang ada untuk mendapatkan hero baru yang lebih kuat. Sampai saat artikel ini ditulis, Legends of Fire & Steel masih harus berjuang keras untuk mencapai target pendanaan US $50.000 di Kickstarter. Tercatat sampai hari ini (30 Juni 2015), game ini baru mendapatkan US $2.179 dari total 57 backer yang memberikan dukungan. Padahal, kampanye dari game ini di Kickstarter tinggal menyisakan sekitar 18 hari lagi. Jika kamu tertarik dengan proyek dari Boomzap Entertainment ini, kamu bisa langsung memberikan dukunganmu melalui
widget di bawah ini. Jika target terpenuhi, kabarnya game ini akan dirilis untuk iOS, Android dan PC pada kuartal keempat tahun ini juga.