Guerrilla Games menepati janjinya dengan memperkenalkan game baru di PlayStation Meeting 2013. Bukan Killzone 4, melainkan Killzone: Shadow Fall yang akan menandai debut mereka di PlayStation 4 nantinya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Sebelumnya, sempat terbersit rumor bahwa Guerrilla Games siap menemani pengenalan PlayStation 4 dalam PlayStation Meeting 2013 tadi malam dengan memperkenalkan Killzone 4. Akhirnya Guerrilla menepati janji tersebut dan memang memperkenalkan Killzone baru, meskipun bukan Killzone 4 melainkan Killzone: Shadow Fall. Karena bukan sekuel langsung dari Killzone 3, Shadow Fall akan mengajak kita untuk menjelajahi dunia baru, situasi baru, dan juga hero yang baru pula. Meskipun bukan sekuel langsung, namun game ini ber-setting tiga puluh tahun setelah event dalam Killzone 3 berakhir. Dikisahkan, dunia sudah berubah total dalam Shadow Fall. Dua faction yang menjadi musuh abadi selama bertahun-tahun, Helghast dan Vektans hidup berdampingan di dunia tersebut, namun terpisahkan oleh sebuah tembok raksasa. Suatu saat, tensi rivalitas mereka semakin meninggi sehingga menimbulkan perang dingin yang perlahan-lahan mulai membesar. Disini, kamu akan memerankan seorang Shadow Marshal, salah satu tentara spesial yang ditugaskan untuk membawa kembali keseimbangan dalam dunia tersebut. Sayang, Guerrilla masih belum mengkonfirmasikan lebih jauh seperti apa gameplay dari Shadow Fall ini nantinya, dan fitur apa saja dari PS4 yang akan dimanfaatkannya. Selain mempersiapkan Shadow Fall untuk PS4 yang kemungkinan juga akan menjadi launch title PS4 saat dirilis nanti, salah satu studio Guerrilla yang berada di Cambridge saat ini juga tengah menyiapkan Killzone: Mercenary yang menurut rencana akan hadir di PS Vita pada 17 September 2013 yang akan datang. [Sumber: PlayStation Blog ]