TUTUP

Inilah Tiga Game Pemenang Increfest 2012!

Industry Creative Festival (Increfest) 2012 sudah berakhir, dan didapatkan tiga pemenang untuk kategori game. Selamat ya untuk para pemenang!

[/caption] Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian Republik Indonesia telah melakukan berbagai upaya untuk menumbuhkan kembangkan kelompok usaha / industry dibidang pengembangan Industri Kreatif Game, Animasi dan Software. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menyelenggarakan Industry Creative Festival (Increfest) 2012 yang sudah memasuki tahap final pada tanggal 5 Juli lalu. [/caption]

Dari tahap penjurian akhir yang berlangsung di gedung PT. INTI 5 Juli 2012 lalu, akhirnya didapatkan masing-masing pemenang di tiap kategori. Untuk kategori games sendiri, sudah didapatkan tiga pemenang dari tujuh game yang menjadi finalis. Tujuh game yang masuk ke babak final antara lain:

  1. Judul : Marbel (Mari Belajar Sambil Bermain) Pengembang : Educa Studio
  2. Judul Karya  : Pig Rider / Action  Pengembang Tinker Gamer
  3. Judul Karya  : Hijaiyah Rangers Pengembang : GameEdukasi.com
  4. Judul Karya  : Benthik Blast Pengembang : Gamebot
  5. Judul Karya  : Sapla (Save Your Planet) Pengembang : Nuzul Mobile
  6. Judul Karya  : Boma Naraka Sura Pengembang : Anantarupa Studios
  7. Judul Karya  : Hari Pahlawan Pengembang : Homechibi
Dari ketujuh finalis tersebut, akhirnya kompetisi ini menghasilkan tiga pengembang untuk menjadi juara. Ketiga game ini adalah:
Juara Pertama: Boma Naraka Sura karya Anantarupa Studios Juara Kedua: Marbel (Mari Belajar Sambil Bermain) karya Educa Studio
  • Mari Belajar Menggunakan Mouse
  • Mari Belajar Mengenal Warna
  • Mari Belajar Mengenal Angka
  • Mari Belajar Mengetik Huruf
  • Mari Belajar Mengenal Musik
  • Mari Belajar Menulis
  • Mari Belajar Berhitung
Juara Ketiga: Pig Rider karya Tinker Games[sumber foto: Blog Educa Studio]