Microsoft mendaftarkan satu domain yang berkaitan dengan salah satu franchise andalan mereka, Halo. Apakah maksud dari Microsoft? Judul game baru, atau judul serial TV-nya? Simak beritanya di dalam!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Menjelang bergulirnya E3 2013, semakin banyak saja rumor yang beredar. Setelah sebelumnya PopCap memberikan teaser misterius mengenai crossover dari Plants vs Zombies dengan franchise game milik EA, kali ini giliran Microsoft yang membuat para penggemarnya bertanya-tanya. Seperti dilansir dari Fusible, Microsoft mendaftarkan beberapa nama domain baru yang merujuk pada satu judul, Halo: Spartan Assault. Apa maksud Microsoft dengan pendaftaran domain tersebut? Domain ini sendiri didaftarkan oleh MarkMonitor Company, salah satu perusahaan yang disebut-sebut merupakan salah satu client "paling dekat" dari Microsoft. Beberapa nama domain yang didaftarkan akhir Mei lalu ini antara lain SpartanAssault.net, HaloSpartanAssault.com, Halo-SpartanAssault.com, Halo-SpartanAssault.net, dan HaloSpartanAssault.net. Banyak pihak yang beranggapan, bahwa Halo: Spartan Assault ini adalah judul dari serial TV baru franchise Halo, yang dibesut oleh Steven Spielberg seperti kabar yang beredar bersamaan dengan konfirmasi Xbox One lalu. Namun, banyak juga pihak yang berspekulasi bahwa judul ini bakal benar-benar menjadi judul baru dari game Halo, yang terakhir merilis Halo 4 tahun lalu. Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, 343 Industries dan Xbox Entertainment sudah menggandeng Steven Spielberg untuk menggarap serial TV Halo yang disebut-sebut bakal hanya eksklusif untuk Xbox One. Hal ini dikarenakan karena serial ini bakal memiliki konten interaktif yang eksklusif untuk Xbox One saja. Serial TV ini juga bukan merupakan yang pertama bagi franchise Halo, karena seperti yang kita tahu, bersamaan dengan perilisan Halo 4 lalu, 343 Industries juga membuat serial TV Halo 4: Forward Unto Dawn yang didistribusikan via web (web series). Sebelum muncul judul Halo: Spartan Assault ini, beberapa hari lalu sempat juga muncul satu judul lain, Halo Bootcamp yang tiba-tiba muncul di halaman badan rating Korea. Ketika dikonfirmasikan kepada Microsoft, mereka menyebut bahwa Bootcamp tidak ada hubungannya dengan Xbox One atau serial utama dari Halo, melainkan sebuah proyek baru yang mereka kerjakan dengan sangat antusias. Selain itu, Microsoft juga menjanjikan akan segera membuka jawaban teka-teki ini dalam waktu dekat. Apakah Halo: Spartan Assault? Apakah Halo Bootcamp? Tunggu kabar selanjutnya dalam E3 2013 yang akan berlangsung 11 hingga 13 Juni yang akan datang! [Sumber: Fusible/VG247]