Apakah serial ini bisa membawa kesuksesan sama seperti yang sudah dilakukan di Xbox 360 lalu?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Franchise Gears of War berlanjut ke Xbox One lewat Gears of War 4 yang sudah dikonfirmasikan oleh Microsoft!
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/16/xbox-one-backward-compatibility-2/" title="Kabar Gembira, Xbox One Bakal Bisa Mainkan Game-game Xbox 360!"] Duel Microsoft lawan Sony dalam hal eksklusifitas game terus memanas di panggung Electronic Entertainment Expo (E3) 2015 tahun ini. Sony boleh mengguncang panggung dengan banyak game menarik, sebut saja remake FF VII untuk PS4, Shenmue 3 yang kali ini menggalang dana via Kickstarter, hingga The Last Guardian yang bangkit kembali. Namun jangan lupakan juga, Microsoft masih memiliki banyak senjata hebat untuk Xbox One-nya. Salah satunya adalah kelanjutan dari serial Gears of War yang kali ini menggunakan judul Gears 4 saja! Entah judul Gears 4 ini hanyalah judul tentatif, atau memang The Coalition (pihak pengembang) ingin meninggalkan judul "War" karena ingin memperkenalkan awal trilogi baru dari salah satu franchise yang turut mengangkat pamor Xbox 360 ini. Namun sayang, Microsoft belum banyak mengkonfirmasikan detail kisah ataupun setting dari game ini, apakah memang diplot akan menjadi awal baru bagi serial ini, ataukah bakal menjadi sekuel langsung. Game yang dikembangkan menggunakan Unreal Engine 4 ini sudah menampilkan sebuah
trailer gameplay singkat yang menampilkan dua orang karakter baru, satu pria dan satu wanita yang tampak seperti karakter baru. Trailer gameplay ini masih mencerminkan ciri khas serial Gears, elemen shooter yang solid dengan senjata-senjata seperti Gnasher Shotgun, Lancer, hingga Chainsaw. [youtube_embed id="Bro5YugsPDg"] Jika di awal konferensi pers Microsoft menyebutkan game ini dengan judul Gears 4 saja, maka tidak saat Microsoft merilis box art perdananya. Tampak game ini masih akan mengikutsertakan judul "War"-nya, yang menandakan bahwa game ini siap memulai kesuksesannya kembali di Xbox One, sama seperti yang sudah dilakukan di Xbox 360 lalu. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/04/25/gears-of-war-remaster-disiapkan-untuk-xbox-one/" title="Bocor!! Gears of War Remaster Disiapkan Untuk Xbox One!"] Selain mengkonfirmasikan Gears of War 4, Microsoft juga mengkonfirmasikan Gears of War Ultimate Edition untuk Xbox One. Ya, Ultimate Edition ini adalah versi
remastered dari Gears of War pertama untuk Xbox One, yang bisa berjalan dengan resolusi 1080p dan framerate 60 fps. Bukan sekedar
remastered, melainkan akan ada lima
chapter tambahan yang bisa kamu mainkan, yang sebelumnya tidak muncul di versi Xbox 360-nya. Jika kamu membeli Ultimate Edition ini, kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk memainkan versi beta dari Gears of War 4 tahun 2016 mendatang. [youtube_embed id="Zn-h5D0_LhI"] Oiya, Gears of War 4 akan dirilis pada tahun 2016 mendatang. Sedangkan Gears of War Ultimate Edition akan hadir beberapa bulan lagi, tepatnya pada 25 Agustus 2015 besok.
Sumber: [outbound_link text="VG247" link="http://www.vg247.com/2015/06/16/gears-4-e3-2015-screenshots-xbox-one/"]/[outbound_link text="Kotaku" link="http://kotaku.com/gears-4-announced-for-holiday-2016-1711436750"]