TUTUP

Gara-gara Spesifikasi PC AC Unity Terlalu Tinggi, Gamer PC Ngamuk ke Ubisoft!

Bahkan banyak yang mengancam tidak akan membeli versi PC dari game ini!

Beberapa hari lalu, Ubisoft sudah memberikan informasi kepada para pemilik PC mengenai spesifikasi PC yang dibutuhkan untuk memainkan Assassin's Creed (AC) Unity (baca: Spesifikasimu PC-mu Harus Setinggi Ini untuk Main Assassin's Creed Unity). Seharusnya, kabar ini bisa menjawab rasa penasaran para gamer PC, sekaligus memberikan waktu bagi mereka untuk "ancang-ancang" menyiapkan PC mereka sebelum memainkan game ini. Sayangnya, perilisan kabar ini justru membuat banyak gamer PC yang mengamuk ke Ubisoft, karena mereka menganggap standar spesifikasi ini terlalu tinggi! Yap, Ubisoft dinilai terlalu tinggi menetapkan standar spesifikasi PC untuk AC Unity. Bahkan spesifikasi yang dibutuhkan untuk memainkan game ini dengan performa minimalnya saja, gamer PC harus merogoh kocek kurang lebih tujuh hingga delapan juta untuk  merakit PC sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan Ubisoft. Hal tersebut diperparah dengan track record Ubisoft di masa lalu, karena banyak gamer PC yang menganggap Ubisoft gagal melakukan porting beberapa game sebelumnya dengan baik ke PC, seperti yang terjadi saat mereka merilis versi PC dari Watch Dogs lalu. Salah satu aspek yang dianggap terlalu tinggi standarnya oleh gamer PC adalah kartu grafisnya. Untuk memainkan game ini, Ubisoft mematok standar minimal NVIDIA GeForce GTX 680 atau AMD Radeon HD 7970 yang memiliki VRAM 2GB harus kamu miliki. Jika kita sedikit menengok harga kartu grafis ini di pasaran, minimal kita mengeluarkan kocek sekitar Rp 4.5  juta untuk mendapatkan kartu grafis ini! Yap, lima jutaan hanya untuk kartu grafis saja. Jadi cukup wajar bila kita membaca banyak komentar pedas (plus "sumpah serapah") yang dilontarkan para gamer PC di blog resminya seperti berikut ini. Mungkin akan lain ceritanya jika track record Ubisoft dalam porting game ke PC sebelumnya cukup bagus. Namun sebagian besar gamer rupanya kecewa dengan porting-porting sebelumnya, sehingga mereka sepertinya takut jika sudah mengeluarkan dana cukup besar untuk meng-upgrade PC dan memainkan game ini, tetapi kualitasnya jauh dari yang diharapkan. Sampai artikel ini ditulis, belum ada tanggapan resmi dari Ubisoft mengenai kemarahan dari para gamer PC ini. AC Unity sendiri menurut rencana akan dirilis untuk PC, Xbox One dan PS4 pada 11 November 2014 mendatang. Bagaimana menurut pendapatmu? Apakah citizen juga menganggap standar Ubisoft cukup tinggi untuk AC Unity?