TUTUP

Update Overwatch, Rayakan Olympic Games 2016 yang Digelar di Rio de Jainero

Update Overwatch kali ini bertema Summer Games, sekaligus menjadi peringatan pagelaran Olympic Games 2016 yang diadakan di Rio de Jainero, Brazil.

Update Overwatch kali ini bertema Summer Games, sekaligus menjadi peringatan pagelaran Olympic Games 2016 yang diadakan di Rio de Jainero, Brazil.

Bulan Agustus 2016 ini menjadi bulannya Olympic Games 2016 yang diadakan di Rio de Jainero, Braziliia. Tampaknya Overwatch juga merayakan bulannya olah raga yang beken ini, untuk itu di-update besar mereka yang pertama menghadirkan tema Olympic Games dengan judul "Summer Games 2016." Update Overwatch baru ini dikemas dalam sebuah event yang berjalan tiga minggu, dimana menghadirkan lebih dari 100 barang kosmetik baru. Untuk lebih jelasnya bisa kamu lihat dari trailer update Overwatch - Summer Games dari Blizzard Entertainment dengan melihat trailer dibawah ini. Overwatch - Summer Games menyediakan Loot Box baru yang bisa kamu beli di dalam game. Loot Box ini berisi barang-barang lama dan baru (update Overwatch kali ini). Misalnya saja skin baru dari para karakter Overwatch yang memakai pakaian olah raga yang berbeda-beda. Contohnya Tracer yang memakai pakaian lari halang rintang, Zarya yang memakai pakaian angkat besi dengan rambut pirang panjang, atau Lucio yang menggunakan pakaian sepak bola. Beberapa skin karakter lain juga disediakan dengan menghadirkan bendera asal mereka seperti Genji yang berpenampilan putih dengan bundaran merah, D.Va dengan stiker negara Korea Selatan, dan Torbjorn dengan pakaian Swedia biru-kuningnya. Selain skin, pemain juga bisa mendapatkan emote epik baru yang menampilkan gerakan-gerakan olah raga yang ada di Olympic Games. Beberapa diantaranya adalah Lucio yang memainkan bola sepaknya, Symmetra yang menampilkan gerakan gymnastic tema rhytmic, Bastion yang meninju-ninju menggunakan sarung tinjunya lalu mengalami error. Juga tak ketinggalan pose kemenangan baru bertema Summer Games. Pose kemenangan baru ini semua karakter Overwatch akan memamerkan medali berbentuk lingkaran dengan logo Overwatch. Banyak pose menarik yang bisa kamu dapatkan dan nikmati. Juga beberapa sticker yang juga menampilkan logo Summer Games. Semuanya dipastikan akan menambah koleksi yang sudah kamu kumpulkan selama ini. Kemeriahan Summer Game ini sendiri bertambah dengan adanya mode Brawl baru yang ditawarkan, Lucioball. Sistem permainannya sendiri mirip dengan permainan sepak bola. Jadi kedua tim harus berebut bola dan memasukannya ke gawang lawan untuk mencetak skor. Nah, semua karakter yang bermain di game ini adalah Lucio, dimana memiliki kemampuan untuk mendorong benda yang ia tembak ke belakang. Satu tim hanya berisi 3 pemain, kamu bisa berebut bola dengan menembak atau memukulnya. Keunggulan Lucio juga memiliki kecepatan bergerak tinggi, sehingga mampu mengejar bola yang menggelinding dengan kencang. Untuk lebih jelasnya bisa kamu lihat di video dibawah ini. Lucioball ini juga menghadirkan map khusus baru yang diberi nama Estadio das Ras, stadio fiksi yang juga berada di Rio de Jainero, Brazil. Jadi dipastikan update Overwatch kali ini benar-benar membuatmu bersemangat untuk berolah raga!