TUTUP

Kali Ini Giliran Boss Azeroth dan Outland Harus Menerima Pukulan Saitama

Bosan karena tak menemukan lawan sepadan, kali ini para penguasa Azeroth harus menerima pukulan Saitama di video fanmade World of Warcraft.

Bosan karena tak menemukan lawan sepadan, kali ini para penguasa Azeroth harus menerima pukulan Saitama di video fanmade World of Warcraft.

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/12/01/one-punch-man-mod-saitama-di-gta-v/" title="Wow, Kini Kamu Bisa Mainkan Saitama di GTA V!"] Manga dan anime OnePunch - Man yang terkenal karena pukulan Saitama yang mematikan kini memang sedang naik daun. Sudah banyak player iseng yang ,membuat mod Saitama pada game-game terkenal macam GTA V dan juga Fallout 4. Mod Saitama ini terbilang cukup mudah membuatnya, karena Saitama sendiri hanya merupakan seorang bocah biasa dengan kepala plontos, memakai pakaian kain berwarna kuning, dan juga sarung tangan panjang berwarna merah. Nah kali ini, pihak penguasa Azeroth dan Outland lah yang harus menerima pukulan Saitama melalui mod yang dilakukan oleh Youtuber bernama Sensus YT. Yap, Sensus YT membuat sebuah video singkat tentang Saitama yang menghajar banyak monster dan boss di dunia Azeroth. Basis game yang digunakan sendiri adalah World of Warcraft, buatan Blizzard Entertainment. Jika kamu penasaran bagaimana kesaktian pukulan Saitama menghajar boss-boss Azeroth, maka langsung saja lihat video-nya dibawah ini. Dari video fanmade diatas, terlihat bahwa Saitama mampu mengalahkan banyak musuh di dunia Azeroth dan Outland dengan mudahnya. Bahkan ia juga mampu mengalahkan banyak monster legendaris dari WoW hanya dengan satu pukulan saja. Jika kamu teliti beberapa monster yang terlihat dan dikalahkan dengan pukulan Saitama itu antara lain adalah: Illidan Stormrage, Foe Reaper 4000, Garosh, Fel Reaver, Lady Naz'ja, bahkan juga Ragnaros!! Dan terakhir ditutup dengan berkumpulnya beberapa karakter penting WoW seperti Varian Wrynn, Sylvanas Windrunner, Vol'jin, dan sebagainya. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/12/01/tidak-dapat-temukan-musuh-yang-sepadan-saitama-muncul-ke-dalam-game-fallout-4/" title="Tidak Dapat Temukan Musuh Yang Sepadan, Saitama Muncul ke dalam Game Fallout 4!"] Sensus YT mengaku pembuatan video yang berbasis WoW dan juga Opening anime OnePunch - Man ini tidak segampang membalikan telapak tangan. Ia harus melakukan editing, menyesuaikan adegan yang ada di Opening OnePunch - Man pertama yang musiknya dibawakan oleh JAM Project. Lama pengerjaan editing video kolaborasi OnePunch - Man dan WoW ini sendiri sekitar 15 jam! Namun hasilnya sangat bagus, terlihat pukulan Saitama versi WoW ini juga sangat mematikan. Bahkan musuh-musuh kuat yang menghadangnya pun bisa dibunuh hanya dalam satu tinju saja, seperti aksi Saitama di anime dan manga-nya. Jika kamu belum pernah melihat Opening anime OnePunch - Man, kamu bisa melihatnya dari video dibawah ini. https://www.youtube.com/watch?v=wDe-90fn_8E