Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah membuat banyak gamer dan fans khawatir dengan informasi palsu yang beredar tentang spesifikasi PC Final Fantasy 15, akhirnya spesifikasi game besutan Square Enix ini resmi diumumkan dan ternyata ga perlu RIG high-end!
[duniaku_baca_juga] Tak lama setelah Final Fantasy 15 Windows Edition diumumkan secara resmi melalui acara Gamescom pada bulan Agustus lalu, banyak beredar informasi tentang spesifikasi PC Final Fantasy 15 yang ternyata palsu atau tidak resmi. Ada rumor yang mengklaim bahwa game ini menghabiskan setidaknya kapasitas harddisk hingga 170 GB, sementara spesifikasi PC Final Fantasy 15 yang direkomendasikan menurut rumor juga membutuhkan CPU dan GPU high-end agar bisa memainkan game ini dengan lancar.Spesifikasi PC Final Fantasy 15 - Minimum
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel Core i5-2400 3.1 GHz or AMD FX-6100 3.3GHz
- RAM: 8 GB System Memory
- GPU RAM: 2GB Video Memory
- GPU: GeForce GTX 760 or Radeon R9 280
- HDD: TBA
- DX: DirectX 12
Spesifikasi PC Final Fantasy 15 - Recommended
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel Core i7-3770 3.1 GHz or AMD FX-8350 4.0GHz
- RAM: 16 GB System Memory
- GPU RAM: 6GB Video Memory
- GPU: Nvidia GeForce GTX 1060 6GB or Radeon RX 580
- HDD: TBA
- DX: DirectX 12