Nostalgia masa kecil, perang-perangan menggunakan prajurit mainan kecil dari plastik. Kini bentuknya makin beragam, bahkan ada pasukan berbentuk para assassin dari serial Assassin's Creed.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Mungkin sebagian dari kalian masa kecilnya dulu pernah diselingi dengan bermain perang-perangan menggunakan prajurit mainan kecil dari plastik, atau diluar sana lebih dikenal sebagai toy soldier. Pose prajuritnya ada yang berdiri seperti sedang berpatroli, jongkok dan ada juga yang tiarap. Meskipun sederhana, namun prajurit mainan tesebut terbukti memang memiliki kenangannya sendiri di benak banyak orang yang pernah mengenalnya, sampai developer Signal Studios membuat game khusus dengan judul Toy Soldiers, dengan genre perpaduan action serta tower defense. Awalnya dua game awal Toy Soldiers hanya ditujukan untuk platform Microsoft. Namun game ketiganya, Toy Soldiers: War Chest yang sudah dikonfirmasikan Agustus 2014 lalu, ternyata juga dikembangkan untuk PlayStation 4, selain Xbox One serta PC Windows. Bisa jadi karena publishernya beda, kali ini dipegang Ubisoft hak penerbitannya. Belum diketahui kapan Toy Soldiers: War Chest dirilis, yang pasti tahun ini. Terakhir selama Comic-Con, Ubisoft memboyong game ini, dan mengkonfirmasikan dua mainan baru yang bakal kalian mainkan. Karena ada nama Ubisoft di sini, kami tidak heran ketika ternyata mainan barunya tidak lain salah satu assassin dari Assassin's Creed, yaitu Ezio. Ezio dari Assassin’s Creed dan para Assassin Brotherhood, dikonfirmasikan bersama Cobra Commander, merupakan dua pasukan yang bergabung dalam Toy Soldiers: War Chest. Game ini nanti terbagi dalam dua jenis, base game, yang bisa kalian beli secara digital seharga US $14.99 (atau sekitar Rp. 200 ribuan), berisi empat pasukan, Phantom Army, Dark Lord Army, Kaiser Army, dan Starbright Army. Kemudian “Hall of Fame Edition,” yang tersedia dengan harga US $29.99 (sekitar Rp. 400 ribuan) melalui retail dan digital, menambah empat pasukan dari He-Man Army, G.I. Joe Army, Assassin’s Creed serta Cobra Armies (dari G.I. Joe). Setiap karakter dan pasukannya memiliki campaign mereka sendiri, serta juga senjata khas pasukan tersebut. Hmmm, pada jaman penulis, mainan tersebut sangat murah, bahkan cenderung gratis. Namun sepertinya jaman sudah berubah yah! [gallery columns="2" size="full" ids="212872,212871,212870,212868,212867,212865"]
Toy Soldiers: War Chest Announcement Trailer
Toy Soldiers: War Chest The Game of Toys: Legendary Heroes Revealed
Sumber