Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Keinginan Gintoki yaitu memiliki sebuah game action adaptasi serialnya terwujud dalam bentuk Gintama Project Last Game! Pilih antara Sakata Kintoki atau Pandemonium untuk bonus DLC-nya!
Serial Gintama telah mendekati akhir. Petualangan Sakata Gintoki dari Yorozuya akan segera berakhir, karena itu pihak Bandai Namco ingin membuat sesuatu yang besar sebelum serial ini selesai. Pengumuman berjudul Gintama Project Last Game ini akan menjadi salah satunya. Untuk pertama kalinya, dan sayangnya sekaligus yang terakhir, Gintama akan diadaptasi sebagai game bergenre action untuk konsol PlayStation 4. [duniaku_baca_juga] Sebelumnya Gintama sudah memiliki beberapa adaptasi game, di antaranya adalah game RPG untuk smartphone berjudul Gintama Kabukichou Daikatsugeki. Namun kali ini keinginan Gintoki terkabul, yaitu game penuh aksi dari serialnya. Gintama: Project Last Game akan hadir dengan dubbing bahasa Jepang dan subtitle bahasa Inggris untuk negara-negara di Asia Tenggara, tentunya termasuk Indonesia. Game ini akan hadir dalam format digital maupun kaset fisik. Teaser pendek dari game ini diperlihatkan oleh Bandai Namco, kamu bisa menontonnya di bawah ini:Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info: http://www.gameprime.asia