Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meskipun sudah ditetapkan tanggal rilisnya (termasuk untuk regional Indonesia), tapi Sword Art Online Fatal Bullet masih menampilkan sejumlah trailer mengenai sejumlah fitur yang akan ditunjukan untuk game tersebut. Di trailer keenam SAO Fatal Bullet, beberapa fitur lain juga ditampilkan lagi, dan juga video tersebut menunjukan sejumlah karakter dari serial Sword Art Online baik dari animenya maupun gamenya.
Di trailer keenam SAO Fatal Bullet, sekiranya ada beberapa karakter Sword Art Online seri lebih lawas yang ikut serta menjadi bagian dari cerita. Di antaranya ada Klein, Agil (sempat muncul di trailer kelima, namun di sini dimunculkan lebih sering sebagai konten cerita), dan dari seri Mother Rosario, Yuuki. Tidak lupa juga ada Strea yang juga masuk dalam cerita.
Sedikit membicarakan detail dari masing-masing karakter. Pertama adalah Klein. Apa yang seorang samurai lakukan di dunia senjata api? Tapi namanya jiwa samurai, tidak harus memegang katana. Di seri ini dia menggunakan assault rifle dan tetap bergaya seperti samurai, tapi lebih modern.
Disinyalir mungkin tipe senjata yang digunakan adalah Howa Type 89 yang memang merupakan senapan serbu produksi Jepang. Belum diketahui apakah ia akan hadir membawa tim lamanya, Fuurinkazan.
Yang kedua ada Agil, mungkin memang sudah gayanya orang barat untuk jadi ahli senjata api. Kemunculannya di trailer kelima hanya sejenak saja untuk fitur kustomisasi partner, sementara di trailer keenam SAO Fatal Bullet, ia muncul sebagai salah satu karakter yang ada dalam cerita. Bahkan dengan badannya yang cukup kekar, senjatanya tidak nanggung-nanggung, minigun.
Yang ketiga mungkin merupakan waifu musiman serial anime Sword Art Online musim kedua. Ya, Konoo Yuuki alias Yuuki. Setelah dimunculkan pula di seri game Sword Art Online sebelum-sebelumnya, Yuuki kembali hadir di seri Fatal Bullet sebagai satu karakter dalam cerita SAO Fatal Bullet.
Karena faktor perspektif gambar, penulis belum mengetahui dengan baik tipe senjata apa yang digunakan Yuuki sebagai senjata utamanya, atau mungkin dia sedikit mengikuti gaya Kirito yang menggunakan pistol dan pedang?
Sementara ketiga karakter ditampilkan penuh aksi, Strea yang merupakan karakter dari seri game Sword Art Online yang lebih lawas tidak ditampilkan secara rinci bagaimana tentang karakternya di game ini. Tapi kemunculannya sebagai karakter dalam cerita SAO Fatal Bullet sudah terkonfirmasi jika dilihat dari trailer-nya.
Karakter SAO Alternative GGO Masuk sebagai Bonus
Menyusul akan serial dirilisnya anime Sword Art Online Alternative Gun Gale Online yang merupakan spin-off dari cerita Sword Art Online pada musim semi nanti, dua karakter utama mereka, yaitu LLENN dan Pitohui, akan menjadi karakter bonus untuk tipe permainan Hero Battle Mode. Dalam mode ini kamu bisa menggunakan karakter-karakter serial Sword Art Online untuk bertarung satu sama lain. Belum diketahui apakah mereka bisa digunakan sebagai partner dalam misi utama atau tidak.
SAO: Fatal Bullet Diedit oleh Snow