Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain manga dan anime, game Dragon Ball juga sangat laris dan populer, lho! Kira-kira game manakah yang layak disebut sebagai game Dragon Ball terbaik?
Bagi para gamer dan juga penggemar anime, nama Dragon Ball tentunya sudah tak asing lagi. Anime buatan Akira Toriyama ini begitu fenomenal bahkan mengilhami beberapa pembuat komik seperti Eichiro Oda dan Masashi Kishimoto.
Kesuksesan di anime itulah yang pada akhirnya memunculkan ide untuk membuat game Dragon Ball. Hingga saat ini, sudah ada seabrek game Dragon Ball, akan tetapi tidak semua game Dragon Ball nyatanya sukses di pasaran.
Memang untuk urusan laku, Dragon Ball akan laku, tapi tidak sedikit juga ada penggemar yang kecewa. Nah, berikut ini adalah game Dragon Ball terbaik yang pernah dibuat:
[page_break no="5" title="Dragon Ball: Final Bout"]
Game yang satu ini sepertinya layak menjadi salah satu game Dragon Ball terbaik. Pada zaman konsol PS1, game Dragon Ball GT: Final Bout begitu mendominasi baik di rental maupun di rumahan. Meski di PS1, game ini menyuguhkan grafis terbaik pada zamannya.
Grafis terbaik ini juga didukung dengan gameplay yang cepat khas Dragon Ball seperti di filmnya. Yang paling memorable adalah aksi jagoan kita melakukan meteor yang membuat stik kita bisa sampai rusak, hahaha.
[page_break no="4" title="Dragon Ball Z: Budokai 3"]
Salah satu game Dragon Ball terbaik selanjutya adalah game Dragon Ball Z Budokai 3. Game ini sangat seru karena kita dituntut untuk mencari ketujuh bola naga.
Dari sisi gameplay, Budokai 3 juga sangat keren. Ciri khas pertarungan super cepat khas Dragon Ball juga masih dipertahankan di dalam game ini. Selain itu, Budokai 3 juga menerapkan pertarungan tiga dimensi yang membuat kita bebas untuk bergerak kemanapun.
[page_break no="3" title="Dragon Ball: Budokai Tenkaichi 2"]
Diurutan selanjutnya game Dragon Ball terbaik selanjutnya ada Dragon Ball Budokai Tenkaichi 2. Dalam game ini terlihat bahwa grafis game ini telah mengalami peningkatan yang signifikan.
Pertarungan cepat khas Dragon Ball ditambah grafis yang halus membuat game ini layak disebut sebagai yang terbaik. Bila kalian punya emulator PS2, cobalah untuk meluangkan waktu bermain game yang satu ini, sobat.
[page_break no="2" title="Dragon Ball Xenoverse"]
Di posisi kedua ada Dragon Ball Xenoverse. Game yang dirilis pada tahun 2015 ini memiliki grafis yang memukau serta sangat halus, gerakan ketika melakukan jurus juga terlihat keren dan dramatis.
Pada tahun 2015, game ini merupakan salah satu game fighting yang sering saya mainkan karena grafis yang ditawarkan benar-benar luar biasa. Dalam seri ini kita bisa menggunakan banyak karakter seperti Super saiyan 4 Gogeta.
Tak ketinggalan, voice actor di game ini benar-benar seperti Dragon Ball aslinya. Keren!
[page_break no="1" title="Dragon Ball Xenoverse 2"]
Selang satu tahun kemudian setelah Xenoverse, gamer kehadiran Dragon Ball Xenoverse 2. Game ini memiliki grafik yang hampir serupa seperti seri sebelumnya, tapi mengalami beberapa peningkatan dari segi gameplay.
Ketika bermain single mode atau petualangan, kita bisa menjelajahi kota dengan terbang padahal di seri sebelumnya kita hanya bisa jalan kaki. Pertarungan cepat nan dramatis juga masih dipertahankan di dalam game yang satu ini.
Bila penasaran, silakan memainkan game ini. Mungkin layak bila Xenoverse 2 menjadi yang pertama dari game Dragon Ball terbaik dalam artikel kali ini.
Diedit oleh Snow