Kenapa Iron Man Tidak Jadi Debu di Infinity War? Ini Situasinya!

Gak jadi debu, biar bisa jadi fokus di Endgame?

Kenapa Iron Man Tidak Jadi Debu di Infinity War? Ini Situasinya!

Di akhir Avengers: Infinity War, ada sejumlah hero yang gak jadi debu. Para Avengers orisinal dari film pertama selamat: Iron Man, Captain America, Thor, Hulk, Black Widow, dan Hawkeye.

Ada juga tokoh seperti Rocket, Nebula, War Machine, dan lain-lain, yang gak jadi debu.

Kenapa Iron Man tidak jadi debu di Infinity War? Ini situasinya! 

1. Kalau dari segi cerita, pemusnahan Thanos itu acak

Kenapa Iron Man Tidak Jadi Debu di Infinity War? Ini Situasinya!syfy.com

Thanos ingin memusnahkan separuh semesta. Dia juga tampaknya ingin melakukan pemusnahan itu secara acak, seperti yang dulu ia usulkan pada penduduk Titan. Jadi yang akan dimusnahkan tidak pilih-pilih. 

Karena pemusnahan itu acak, dan yang dimusnahkan hanya separuh semesta, bisa dibilang Avengers yang tidak jadi debu (seperti Iron Man) beruntung saja. Mereka tidak dipilih oleh Infinity Gauntlet untuk musnah. 

Baca Juga: 5 Trailer Film Marvel yang Menipu Fans! Menyembunyikan Kejutan?

2. Pertimbangan penulis naskah

Pada 27 April 2020, ada yang bertanya kepada Christopher Markus, salah satu penulis naskah Infinity War dan Endgame, lewat Comicbook.com.

Pertanyaannya: "Apakah Avengers orisinal dibiarkan hidup jadi Endgame bisa menjadi akhir dan ode untuk karakter-karakter orisinal ini?"

Jawaban Markus adalah, "Sebagian besar, iya." 

Lalu ada juga ucapan Kevin Feige di tahun 2019. 

Dalam wawancara dengan Empire Magazine di tahun 2019, Kevin Feige mengatakan kalau Captain America tidak banyak di Infinity War, dan Iron Man tidak banyak bicara di setengah jam terakhir film itu karena apa yang terjadi.

Tapi, Feige menyampaikan dalam wawancara tersebut, karakter-karakter tersebut dan semua Avengers orisinal adalah fokus Endgame secara pribadi dan emosional.

Kalau kamu sudah menonton Endgame, kamu mungkin akan menyadari kalau hingga pertempuran akhir ya fokus kita memang di para hero Avengers orisinal, dengan tambahan beberapa tokoh yang selamat dari snap seperti Rocket, Nebula, War Machine, dan Ant-Man. 

3. Avengers: Endgame memang menjadi akhir untuk sejumlah Avengers orisinal

Kenapa Iron Man Tidak Jadi Debu di Infinity War? Ini Situasinya!screenrant.com

Iron Man tidak jadi debu di Infinity War, tapi ceritanya berakhir di Endgame, dengan kematiannya setelah dia menggunakan Infinity Gauntlet untuk memusnahkan Thanos.

Captain America pun kisahnya berakhir di Endgame, dimana dia sepertinya bertahan di masa lalu, hingga ia kemudian menjadi tua. Setelah itu, tak diketahui apa yang terjadi ke Steve Rogers. John Walker, dan kemudian Sam Wilson, menggantikan dia jadi Captain America.

Black Widow mati mengorbankan diri supaya Hawkeye bisa memperoleh Soul Stone. Black Widow masih dapat film solo setelah Endgame, namun alur film itu bahkan sebelum Infinity War. Jadi memang yang terjadi di Endgame tetap penutup untuk karakternya. 

Seperti bisa kamu perhatikan, sebagian Avengers yang selamat dari Infinity War justru kisahnya berakhir di Endgame.

Hulk, Thor, dan Hawkeye sejauh ini masih beraksi. Namun kalau kita lihat di mid-credits Shang-Chi, cedera lengan Hulk karena menggunakan Infinity Gauntlet tampaknya gak bisa sembuh. Sementara itu Clint awalnya hanya beraksi di Hawkeye karena ada orang yang pakai kostum Ronninya.

Nah, itu situasi kenapa Iron Man tidak jadi debu di Infnity War.

Secara cerita, Iron Man hanya beruntung saja tidak dipilih untuk musnah. 

Meski begitu, menurut penulis naskah, Avengers orisinal dibiarkan hidup jadi Endgame bisa menjadi penutup untuk kisah mereka. Seperti mungkin kamu sadari, Endgame memang akhir dari kisah Tony Stark, Steve Rogers, dan Natasha Romanoff. 

Gimana menurut kamu soal kenapa Iron Man tidak jadi debu di Infinity War? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Teori: Kemungkinan 6 Anggota Dark Avengers Versi MCU 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU