Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sembilan episode What If? season 1 sudah tayang.
Mana episode terbaik Marvel What If? menurut saya sih, susunannya begini. Peringkat 9 sampai 2 mungkin bisa diperdebatkan, namun saya benar-benar yakin dengan pilihan saya untuk peringkat 1.
Apa saja?
9. Episode 9
Sebenarnya, untuk penggemar anime aksi seperti saya, pertarungan di What If? episode 9 ini memuaskan lho.
Soalnya memang gelud yang disajikan lebih bergaya anime, dengan jurus-jurus menakjubkan dari Strange Supreme, serta level ancaman kosmik Ultron.
Tapi karena fokusnya ke pertarungan, bukan eksplorasi perubahan sejarah seperti di episode lain, saya merasa episode ini justru terasa kurang untuk standar What If?. Terutama karena memang eksplorasi sejarah alternatif dunia asal Ultron dilakukannya di episode 8.
Episode 8 dan 9 ini memang harus dinilai sebagai satu kesatuan, sepertinya. Namun meski episode8 dan 9 dinilai sebagai satu episode pun, plot ini masih terasa kalah kuat dibanding beberapa cerita lain.
Baca Juga: 10 Karakter Terkuat di Seri Marvel What If! Bahaya Semua!
8. Episode 1
Cerita Captain Carter ini sebenarnya cukup oke.
Saya menaruhnya di posisi kedelapan karena ceritanya terasa... biasa saja?
Eksplorasi sejarah alternatifnya tidak sekuat di episode 2, 3, apalagi 4.
Saya mungkin akan lebih menyukainya kalau kita diperlihatkan lebih banyak efek Captain Carter pada dunia di sekelilingnya. Seperti episode 2 minimal memberi kita gambaran apa efeknya jika Star-Lord adalah T'Challa bukan Peter Quill.
Menurut saya, konsep What If? memang baru terasa nendang sejak di episode 2. Episode 1 ini pembukaan yang oke, tapi terasa kurang spesial.
7. Episode 6
Episode 6 ini idenya asyik. Saya memang suka karakter Killmonger sejak Black Panther, dan benar-benar bersyukur kita dapat kesempatan melihat karakternya dieskplorasi lebih dalam dan bahkan menang.
Yang jadi masalah untuk saya mungkin cerita Killmonger ini bakal lebih mengena bila disajikan lebih dari 30 menit.
Hubungan Killmonger dan Tony bisa terasa lebih nendang dan menyakitkan kalau saja kita bisa melihat lebih banyak dulu interaksi mereka, sebelum Killmonger mengkhianati Tony.
6. Episode 8
Setelah Ultron di Age of Ultron terasa biasa saja, What If? menyajikan Ultron yang jauh lebih horor di episode 8 ini.
Cerita soal bagaimana Ultron membantai semua hero, dan kemudian mengancam multisemesta, terasa memikat.
Demikian pula perjuangan Black Widow dan Hawkeye, yang tampaknya adalah dua manusia terakhir di dunia, untuk menghentikan Ultron.
Yang jadi masalah mungkin adalah cerita episode ini tidak berdiri sendiri seperti kebanyakan episode lain. Episode 8 adalah pembangunan untuk konflik yang ditutup di episode 9.
Jadi kalau kita nilai per episode, episode ini pun terasa kurang komplet.
5. Episode 5
Episode 5 ini penyajian yang cukup menarik untuk adaptasi Marvel Zombies.
Yang bikin saya kesal sebenarnya adalah kebodohan beberapa karakter di sini, seperti saat Vision melepas Mind Stone terlalu dini dan bikin masalah untuk hero yang tersisa, tapi sepertinya kebodohan-kebodohan itu dilakukan untuk mematuhi pakem standar film horor zombi.
Kesan saya soal episode 5 adalah ini episode yang menarik, tapi satu episode saja kurang. Apalagi akhirnya bikin penasaran, dimana Thanos diperlihatkan sudah jadi zombi meski sudah punya Infinity Stone hampir lengkap.
Rasanya episodenya secara keseluruhan baru terasa sebagai pembuka soal cerita zombi Marvel.
4. Episode 2
Banyak yang menarik dari episode ini. Mulai dari keberadaan T'Challa seperti membuat galaksi menjadi lebih baik, Thanos jadi Ravager, serta Collector yang jadi jauh lebih berbahaya dibanding versi MCU utamanya yang cupu.
Saya juga memberi episode ini nilai plus karena kita diceritakan dan bahkan diperlihatkan soal dampak keberadaan T'Challa sebagai Star-Lord.
Secara keseluruhan, What If? episode 2 ini pun jadi tontonan yang asyik untuk diikuti.
Kita dapat petualangan seru, kita dapat penokohan menarik, penampilan kembali Yondu yang merupakan karakter favorit fans, dan ending yang bikin penasaran.
3. Episode 7
Ini adalah episode paling komedi di What If?
Sepertinya kalau Odin memutuskan gak mengasuh Loki, tercipta Thor yang lebih bodoh, tapi jauh lebih populer.
Episode komedi ini jadi hiburan yang asyik juga setelah beberapa episode kelam sebelumnya. Selain itu, meski kocak, episode ini juga masih ada momen keren seperti pertarungan Captain Marvel dan Thor yang epik.
2. Episode 3
Setelah episode 1 dan 2 nuansanya optimis, kita diperlihatkan nuansa What If? yang lebih kelam di episode 3.
Banyak anggota Avengers tewas oleh penyebab misterius, dan Black Widow serta Nick Fury menyelidikinya.
Saya suka dengan penyajian cerita misteri di episode ini. Pengungkapan penjahatnya pun menarik, dan pertarungan akhirnya cukup fun untuk penggemar Loki.
1. Episode 4
Untuk menentukan urutan peringkat 9 sampai 2, saya harus berpikir panjang.
Tapi untuk yang ini sih tidak. Sejak awal saya merasa ini episode 4 adalah episode terkuat What If?
Kisah soal Doctor Strange kehilangan Christine dan mencoba segalanya untuk mengembalikan dia, dengan penutup yang kelam dan sedih, benar-benar terasa menohok.
Memang ada beberapa episode lain di What If? ini yang nuansanya kelam. Tetap saja, tidak ada yang ceritanya sebaik ini.
Selain itu menurut saya episode 4 ini benar-benar sukses menyajikan kisah yang utuh.
Ada beberapa episode What If? yang bagus, tapi ceritanya terasa belum selesai. Seperti misalnya episode 3 dan episode 2, yang memang ceritanya masih lanjut. Atau episode 5, yang terasa hanya babak pembuka dari kisah Marvel Zombies versi animasi.
Episode 4 ini ceritanya terasa komplet dan benar-benar kuat untuk berdiri sendiri. Karenanya, ceritanya lebih solid dari episode lain.
Nah, itu peringkat episode terbaik Marvel What If?. Setuju gak? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: What If Episode 9 Beri Gambaran Nasib Dunia di 8 Episode Sebelumnya