TUTUP

Pembahasan Falcon and Winter Soldier Episode 1: Captain America Baru?

Kapten baru ini bukan Sam? #TheFalconAndWinterSoldier

Serial The Falcon and The Winter Soldier sudah bisa kamu tonton di Disney+ Hotstar. 

Seperti apa kelanjutan petualangan Sam Wilson dan Bucky? Simak pembahasan The Falcon and The Winter Soldier episode 1 di bawah ini! 

1. Situasi Sam Wilson

Disney+ Hotstar/The Falcon and The Winter Soldier

Sam Wilson masih bertugas di The Falcon and The Winter Soldier episode 1 ini.

Kita bahkan diperlihatkan misi Sam, di mana ia mencoba menyelamatkan seorang prajurit. 

Yang menarik adalah salah satu musuh yang harus ia hadapi adalah Georges Batroc, petarung tangguh yang pernah dilawan Captain America di Captain America: The Winter Soldier. Pilihan menarik, karena Falcon dan Winter Soldier memang dua-duanya tampil di film itu.

Namun bukan hanya misinya sebagai prajurit saja yang disorot. Kita pun diperlihatkan kesulitan dia dan saudarinya demi memperoleh pinjaman uang untuk menyelamatkan kapal peninggalan orangtua Sam.

Bayangin, Sam sudah pernah melawan HYDRA, dia juga melawan pasukan Thanos di Endgame, dan ujung-ujungnya bank tetap tidak mau memberi dia dan istrinya pinjaman.

Kacau memang. 

Baca Juga: Sutradara Falcon and Winter Soldier Indikasikan Ada Sidekick Falcon!

2. Situasi Bucky Barnes

Disney+ Hotstar/The Falcon and The Winter Soldier

Bucky Barnes mendapat pengampunan atas aksinya sebagai Winter Soldier.

Namun hingga episode 1 The Falcon and The Winter Soldier, ia terlihat belum bisa menikmati kebebasan barunya. Dia masih dihantui trauma dan penyesalan.

Salah satu trauma Bucky yang paling pahit adalah dia ternyata yang menyebabkan kematian anak dari Yori, pria tua yang dekat dengannya.

Awalnya kita diperlihatkan kilas balik Bucky sebagai Winter Soldier, di mana dia membunuh targetnya semasa masih menjadi senjata HYDRA. Lalu ada seorang pria yang dibunuhnya karena melihat aksinya.

Lalu saat Bucky menemui Yori, dia melihat foto pria yang dibunuhnya itu di kamar Yori, menandakan kalau ya, itu memang anak yang dimaksud Yori.

Pahit juga kalau misalnya Bucky harus mengakui pembunuhan itu pada Yori. Ia sih belum mampu melakukan itu di episode 1 ini. 

Namun... yang menekan Yori adalah dia tidak tahu detail kematian anaknya. Saya rasa Bucky suatu hari nanti akan mengungkap itu untuk mencoba memberi kedamaian pada Yori.

Mengenai apakah Yori bisa merasa damai mengetahui teman barunya adalah pembunuh anaknya sih harus kita lihat sendiri nanti. 

3. Ancaman baru?

Disney+ Hotstar/The Falcon and The Winter Soldier

Ada nama kelompok menarik di The Falcon and The Winter Soldier episode 1. Flag-Smashers. 

Flag-Smashers adalah salah satu musuh yang sering berurusan dengan Captain America, jadi tak mengherankan nama itu digunakan sebagai nama kelompok berbahaya di seri ini.

Aksi Flag-Smashers yang menarik perhatian di sini adalah saat sosok yang disebut pemimpin kelompok itu beraksi. Dia dapat begitu mudah membuat orang terpental.

Yang pertama saya pikirkan melihat aksi itu adalah: apakah orang ini adalah seorang super soldier?

Kalau iya, dari mana dia memperoleh kekuatannya? Ini bikin penasaran juga. 

Selain itu, coba perhatikan layar credits aktor. Kamu akan menemukan nama karakter Karli Morgenthau, diperankan oleh Erin Kellyman. Nama Flag-Smasher di komik adalah Karl Morgenthau. 

4. Captain America baru

Disney+ Hotstar/The Falcon and The Winter Soldier

Sebelum misteri kekuatan Flag-Smashers dikupas, The Falcon and The Winter Soldier episode 1 diakhiri dengan kejutan.

Rupanya ada Captain America baru yang ditunjuk.

Sam Wilson menyerahkan tameng Captain America ke museum. Lalu tameng itu rupanya diberikan lagi ke Cap yang baru ditunjuk ini.

Melihat reaksi Sam terhadap sang Captain America baru, dia pun tampaknya tidak senang. 

Yang saya ingin tahu adalah kenapa dari semua orang, Departemen Pertahanan Amerika memilih John Walker, bukannya anggota Avengers yang sudah pengalaman dengan Cap.

Bucky memang punya banyak dosa, tapi gimana dengan Sam? Sam bahkan diberikan tameng itu oleh Steve sendiri. 

Namun pemilihan John Walker yang gak diketahui Sam ini menegaskan kalau Sam bahkan tidak dipertimbangkan oleh siapa pun yang menunjuk Walker. 

5. Sosok Torres yang menarik

Disney+ Hotstar/The Falcon and The Winter Soldier

Di The Falcon and The Winter Soldier episode 1, Sam Wilson seperti mendapat sidekick. Sosok itu adalah Letnan Satu Joaquin Torres.

Bukan hanya siap membantu Sam di misi awal, Torres kemudian menyelidiki juga aktivitas Flag-Smashers, sampai dia dihajar oleh pemimpin kelompok itu hingga babak belur.

Ada karakter bernama Joaquin Torres di komik yang sempat jadi sidekick Sam Wilson semasa Sam menjadi Captain America. 

Karena itu menarik juga Torres muncul di seri ini, di mana Sam berpotensi jadi Captain America nanti. Perannya sejauh ini memang jadi sidekick juga, menyelidiki kelompok Flag-Smashers dan melaporkan hasil temuannya ke Sam. 

Itulah hal-hal menarik dari The Falcon and The Winter Soldier episode 1.

Gimana pendapat kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 3 Film dan Serial MCU yang Bisa Dibangun di Falcon and Winter Soldier